TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Samuel 6:7

Konteks
6:7 Oleh sebab itu ambillah dan siapkanlah sebuah kereta r  baru dengan dua ekor lembu yang menyusui, yang belum pernah kena kuk, s  pasanglah kedua lembu itu pada kereta, tetapi bawalah anak-anaknya kembali ke rumah, supaya jangan mengikutinya lagi.

1 Samuel 9:26

Konteks
9:26 Mereka bangun pagi-pagi, dan ketika fajar menyingsing, Samuel memanggil Saul yang ada di atas sotoh itu, katanya: "Bangunlah, aku akan mengantarkan engkau." Lalu Saul bangun dan mereka keduanya pergi ke luar, yakni ia dan Samuel.

1 Samuel 13:2

Konteks
13:2 Saul memilih tiga ribu orang dari antara orang Israel; dua ribu b  orang ada bersama-sama dengan Saul di Mikhmas c  dan di pegunungan Betel, sedang seribu orang ada bersama-sama dengan Yonatan di Gibea d  Benyamin, tetapi selebihnya dari rakyat itu disuruhnya pulang, masing-masing ke kemahnya.

1 Samuel 16:13

Konteks
16:13 Samuel mengambil tabung tanduk yang berisi minyak itu dan mengurapi q  Daud di tengah-tengah saudara-saudaranya. Sejak hari itu dan seterusnya berkuasalah r  Roh TUHAN s  atas Daud. Lalu berangkatlah Samuel menuju Rama.

1 Samuel 25:8

Konteks
25:8 Tanyakanlah kepada orang-orangmu, mereka tentu akan memberitahukan kepadamu. Sebab itu biarlah orang-orang ini mendapat belas kasihanmu; bukankah kami ini datang pada hari raya? Berikanlah kepada hamba-hambamu ini dan kepada anakmu Daud apa h  yang ada padamu."

1 Samuel 28:8

Konteks
28:8 Lalu menyamarlah q  Saul, ia mengenakan pakaian lain dan pergilah ia dengan dua orang. Ketika mereka pada waktu malam sampai kepada perempuan itu, berkatalah Saul: "Cobalah engkau menenung r  bagiku dengan perantaraan arwah, dan panggillah supaya muncul kepadaku orang yang akan kusebut kepadamu."


TIP #25: Tekan Tombol pada halaman Studi Kamus untuk melihat bahan lain berbahasa inggris. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA