TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Samuel 6:18

Konteks
6:18 lagi tikus-tikus emas menurut jumlah segala kota orang Filistin kepunyaan kelima raja kota itu, baik kota-kota yang berkubu maupun dusun-dusun sekitarnya; dan batu besar, yang di atasnya diletakkan mereka tabut TUHAN, di ladang Yosua, orang Bet-Semes itu, adalah saksi sampai hari ini.

1 Samuel 13:3

Konteks
13:3 Yonatan memukul kalah pasukan pendudukan e  orang Filistin yang ada di Geba; f  dan hal itu terdengar oleh orang Filistin. Karena itu Saul menyuruh meniup sangkakala g  di seluruh negeri, sebab pikirnya: "Biarlah orang Ibrani mendengarnya."

1 Samuel 16:18

Konteks
16:18 Lalu jawab salah seorang hamba itu, katanya: "Sesungguhnya, aku telah melihat salah seorang anak laki-laki Isai, x  orang Betlehem itu, yang pandai main kecapi. Ia seorang pahlawan yang gagah perkasa, seorang prajurit, y  yang pandai bicara, elok perawakannya; dan TUHAN menyertai z  dia."

1 Samuel 21:5

Konteks
21:5 Daud menjawab imam itu, katanya kepadanya: "Memang, kami tidak diperbolehkan bergaul dengan perempuan, seperti sediakala j  apabila aku maju berperang. Tubuh orang-orangku itu tahir, k  sekalipun pada perjalanan biasa, apalagi pada hari ini, masing-masing mereka tahir tubuhnya."

1 Samuel 22:7

Konteks
22:7 Lalu berkatalah Saul kepada para pegawainya yang berdiri di dekatnya: "Cobalah dengar, ya orang-orang Benyamin! Apakah anak Isai itu juga akan memberikan kepada kamu sekalian ladang dan kebun anggur, apakah ia akan mengangkat kamu sekalian menjadi kepala c  atas pasukan seribu dan atas pasukan seratus,

1 Samuel 23:13

Konteks
23:13 Lalu bersiaplah Daud dan orang-orangnya, n  kira-kira enam ratus orang banyaknya, mereka keluar dari Kehila dan pergi ke mana saja mereka dapat pergi. Apabila kepada Saul diberitahukan, bahwa Daud telah meluputkan diri dari Kehila, maka tidak jadilah ia maju berperang.

1 Samuel 26:5

Konteks
26:5 Berkemaslah Daud, lalu sampai ke tempat Saul berkemah. Waktu Daud melihat tempat Saul berbaring dengan Abner n  bin Ner, panglima tentaranya, --Saul berbaring di tengah-tengah perkemahan, sedang rakyat berkemah sekelilingnya--

1 Samuel 31:12

Konteks
31:12 maka bersiaplah segenap orang gagah perkasa, z  mereka berjalan terus semalam-malaman, lalu mengambil mayat Saul dan mayat anak-anaknya dari tembok kota Bet-Sean. Kemudian pulanglah mereka ke Yabesh dan membakar a  mayat-mayat itu di sana.


TIP #18: Centang "Hanya dalam TB" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab hanya dalam versi TB [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA