TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Samuel 3:9

Konteks
3:9 Sebab itu berkatalah Eli kepada Samuel: "Pergilah tidur dan apabila Ia memanggil engkau, katakanlah: Berbicaralah, TUHAN, sebab hamba-Mu ini mendengar." Maka pergilah Samuel dan tidurlah ia di tempat tidurnya.

1 Samuel 14:28

Konteks
14:28 Dan seorang dari rakyat berbicara, katanya: "Ayahmu telah menyuruh rakyat bersumpah dengan bersungguh-sungguh, katanya: Terkutuklah orang yang memakan sesuatu pada hari ini; sebab itu rakyat letih lesu."

1 Samuel 29:5

Konteks
29:5 Bukankah dia ini Daud yang dinyanyikan orang secara berbalas-balasan sambil menari-nari, demikian: Saul mengalahkan beribu-ribu musuh, tetapi Daud berlaksa-laksa? q "

1 Samuel 9:15

Konteks
9:15 Tetapi TUHAN telah menyatakan kepada Samuel, sehari sebelum kedatangan Saul, demikian:

1 Samuel 18:7

Konteks
18:7 dan perempuan yang menari-nari itu menyanyi b  berbalas-balasan, katanya: "Saul mengalahkan beribu-ribu musuh, tetapi Daud berlaksa-laksa. c "

1 Samuel 14:44

Konteks
14:44 Kata Saul: "Beginilah kiranya Allah menghukum aku, bahkan lebih lagi s  dari pada itu. Sesungguhnya, Yonatan, t  engkau harus mati."

1 Samuel 20:7

Konteks
20:7 Jika begini dikatakannya: Baiklah! maka hambamu ini selamat. Tetapi jika amarahnya bangkit w  dengan segera, ketahuilah, bahwa ia telah mengambil keputusan x  untuk mendatangkan celaka.

1 Samuel 23:1

Konteks
Daud di Kehila
23:1 Diberitahukanlah kepada Daud, begini: "Ketahuilah, orang Filistin berperang melawan kota Kehila a  dan menjarah tempat-tempat pengirikan. b "

1 Samuel 25:6

Konteks
25:6 dan sampaikanlah salam ini kepadanya: Selamat! Selamatlah e  engkau, selamatlah keluargamu, selamatlah segala yang ada padamu. f 

1 Samuel 25:22

Konteks
25:22 Beginilah kiranya Allah menghukum Daud, bahkan lebih lagi a  dari pada itu, jika kutinggalkan hidup sampai pagi seorang laki-laki b  sajapun dari semua yang ada padanya."

1 Samuel 2:27

Konteks
Nubuat tentang Eli dan kaum keluarganya
2:27 Seorang abdi Allah u  datang kepada Eli dan berkata kepadanya: "Beginilah firman TUHAN: Bukankah dengan nyata Aku menyatakan diri-Ku kepada nenek moyangmu, ketika mereka masih di Mesir dan takluk kepada keturunan Firaun?

1 Samuel 9:9

Konteks
9:9 --Dahulu di antara orang Israel, apabila seseorang pergi menanyakan petunjuk o  Allah, ia berkata begini: "Mari kita pergi kepada pelihat 1 ," sebab nabi yang sekarang ini disebutkan dahulu pelihat. p  --

1 Samuel 10:18

Konteks
10:18 dan ia berkata kepada orang Israel itu: "Beginilah firman TUHAN, Allah Israel: Aku telah menuntun orang Israel keluar dari Mesir dan telah melepaskan kamu dari tangan orang Mesir dan dari tangan segala kerajaan yang menindas r  kamu.

1 Samuel 11:7

Konteks
11:7 Diambilnyalah sepasang lembu, w  dipotong-potongnya, lalu potongan-potongan itu dikirimkannya ke seluruh daerah Israel x  dengan perantaraan utusan, pesannya: "Siapa y  yang tidak maju mengikuti Saul dan mengikuti Samuel, lembu-lembunya akan diperlakukan juga demikian." Lalu TUHAN mendatangkan ketakutan kepada bangsa itu, sehingga majulah mereka serentak. z 

1 Samuel 11:9

Konteks
11:9 Kepada para utusan yang datang itu dikatakan: "Beginilah kamu katakan kepada orang-orang Yabesh-Gilead: Besok pada waktu panas teriknya matahari akan datang bagimu penyelamatan." Ketika para utusan kembali dan memberitahukan hal itu kepada orang-orang Yabesh, bersukacitalah mereka.

1 Samuel 18:25

Konteks
18:25 Kemudian berkatalah Saul: "Beginilah kamu katakan kepada Daud: Raja tidak menghendaki mas kawin h  selain dari seratus kulit khatan orang Filistin sebagai pembalasan i  kepada musuh raja." Saul bermaksud j  untuk menjatuhkan Daud dengan perantaraan orang Filistin.

1 Samuel 20:12

Konteks
20:12 Lalu berkatalah Yonatan kepada Daud: "Demi TUHAN, Allah Israel, besok atau lusa kira-kira waktu ini aku akan memeriksa perasaan a  ayahku. Apabila baik keadaannya bagi Daud, masakan aku tidak akan menyuruh orang kepadamu dan memberitahukannya kepadamu?

1 Samuel 27:11

Konteks
27:11 Daud tidak membiarkan hidup seorangpun, baik laki-laki maupun perempuan, untuk dibawa ke Gat, sebab pikirnya: "Jangan-jangan mereka mengabarkan tentang kami, dengan berkata: Beginilah dilakukan Daud." Itulah kebiasaannya, selama ia tinggal di daerah orang Filistin.

1 Samuel 3:17

Konteks
3:17 Kata Eli: "Apakah yang disampaikan-Nya kepadamu? Janganlah kausembunyikan h  kepadaku. Kiranya beginilah Allah menghukum engkau, bahkan lebih lagi i  dari pada itu, jika engkau menyembunyikan sepatah katapun kepadaku dari apa yang disampaikan-Nya kepadamu itu."

1 Samuel 11:1

Konteks
Saul menyelamatkan Yabesh
11:1 Maka Nahas, k  orang Amon itu, bergerak maju dan berkemah mengepung Yabesh-Gilead. l  Lalu berkatalah semua orang Yabesh itu kepada Nahas: "Adakanlah perjanjian m  dengan kami, maka kami akan takluk kepadamu."

1 Samuel 14:9-10

Konteks
14:9 Apabila kata mereka kepada kita begini: Berhentilah, sampai kami datang padamu, maka kita tinggal berdiri di tempat kita dan tidak naik mendapatkan mereka, 14:10 tetapi apabila kata mereka begini: Naiklah ke mari, maka kita akan naik, sebab kalau demikian TUHAN telah menyerahkan mereka ke dalam tangan g  kita. Itulah tandanya h  bagi kita."

1 Samuel 15:2

Konteks
15:2 Beginilah firman TUHAN semesta alam: Aku akan membalas apa yang dilakukan orang Amalek 2  i  kepada orang Israel, karena orang Amalek menghalang-halangi mereka, ketika orang Israel pergi dari Mesir.

1 Samuel 20:5

Konteks
20:5 Lalu kata Daud kepada Yonatan: "Kautahu, besok bulan baru, r  maka sebenarnya aku harus duduk makan bersama-sama dengan raja. Jika engkau membiarkan aku pergi, maka aku akan bersembunyi s  di padang sampai lusa petang.

1 Samuel 20:22

Konteks
20:22 Tetapi jika begini kukatakan kepada orang muda itu: Lihat anak-anak panah itu lebih ke sana! m  --maka pergilah, sebab TUHAN menyuruh engkau pergi.

1 Samuel 28:18

Konteks
28:18 Karena engkau tidak mendengarkan b  suara TUHAN dan tidak melaksanakan murka-Nya c  yang bernyala-nyala itu atas Amalek, d  itulah sebabnya TUHAN melakukan hal itu kepadamu pada hari ini.

1 Samuel 9:16

Konteks
9:16 "Besok kira-kira waktu ini Aku akan menyuruh kepadamu seorang laki-laki dari tanah Benyamin; engkau akan mengurapi u  dia menjadi raja v  atas umat-Ku Israel dan ia akan menyelamatkan w  umat-Ku dari tangan orang Filistin. x  Sebab Aku telah memperhatikan sengsara umat-Ku itu, karena teriakannya y  telah sampai kepada-Ku."

1 Samuel 2:30

Konteks
2:30 Sebab itu--demikianlah firman TUHAN, Allah Israel--sesungguhnya Aku telah berjanji: Keluargamu dan kaummu akan hidup di hadapan-Ku selamanya, b  tetapi sekarang--demikianlah firman TUHAN--:Jauhlah hal itu dari pada-Ku! Sebab siapa yang menghormati Aku, akan Kuhormati, c  tetapi siapa yang menghina d  Aku, akan dipandang rendah. e 

1 Samuel 8:11

Konteks
8:11 katanya: "Inilah yang menjadi hak raja yang akan memerintah kamu itu: anak-anakmu laki-laki akan diambilnya j  dan dipekerjakannya k  pada keretanya dan pada kudanya, dan mereka akan berlari di depan keretanya; l 

1 Samuel 19:17

Konteks
19:17 Berkatalah Saul kepada Mikhal: "Mengapa engkau menipu aku demikian itu dan melepas musuhku pergi, sehingga ia luput?" Tetapi jawab Mikhal kepada Saul: "Ia berkata kepadaku: Biarkanlah aku pergi, apa perlunya aku membunuh engkau?"

1 Samuel 20:13

Konteks
20:13 Tetapi apabila ayahku memandang baik untuk mendatangkan celaka kepadamu, beginilah kiranya TUHAN menghukum Yonatan, bahkan lebih lagi b  dari pada itu, sekiranya aku tidak menyatakannya kepadamu dan membiarkan engkau pergi, sehingga engkau dapat berjalan dengan selamat. TUHAN kiranya menyertai c  engkau, seperti Ia menyertai ayahku dahulu.

1 Samuel 20:21

Konteks
20:21 Dan ketahuilah, aku akan menyuruh bujangku: Pergilah mencari anak-anak panah itu. Jika tegas kukatakan kepada bujang itu: Lihat anak-anak panah itu lebih ke mari, ambillah! --maka datanglah, sebab, demi TUHAN yang hidup, engkau selamat dan tidak ada bahaya apa-apa.

1 Samuel 21:11

Konteks
21:11 Pegawai-pegawai Akhis berkata kepada tuannya: "Bukankah ini Daud raja negeri itu? Bukankah tentang dia orang-orang menyanyi berbalas-balasan sambil menari-nari, demikian: Saul mengalahkan beribu-ribu musuh, tetapi Daud berlaksa-laksa? s "

1 Samuel 10:2

Konteks
10:2 Apabila engkau pada hari ini pergi meninggalkan aku, maka engkau akan bertemu dengan dua orang laki-laki di dekat kubur k  Rahel, di daerah Benyamin, di Zelzah. Mereka akan berkata kepadamu: Keledai-keledai l  yang engkau cari itu telah diketemukan; dan ayahmu tidak memikirkan keledai-keledai itu lagi, tetapi ia kuatir m  mengenai kamu, katanya: Apakah yang akan kuperbuat untuk anakku itu?
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[9:9]  1 Full Life : PELIHAT.

Nas : 1Sam 9:9

Seorang pelihat (Ibr. _ro'eh_, "dia yang melihat") adalah seorang yang diberi kemampuan khusus oleh Allah untuk melihat dunia rohani atau melihat peristiwa-peristiwa yang akan datang (bd. ayat 1Sam 9:19; 2Sam 24:11; 2Taw 29:25; 35:15). Sering kali Allah menyatakan aneka peristiwa masa kini atau masa depan kepada seorang nabi melalui mimpi atau penglihatan (bd. Bil 12:6); jadi, ketika karunia nubuat jarang terlihat, maka diberitahu bahwa "penglihatan-penglihatan pun tidak sering" (1Sam 3:1). Kemudian dalam sejarah Israel nabi menjadi lebih terkemuka daripada seorang pelihat, karena tugas utama nabi adalah berbicara kepada umat perjanjian Allah mengenai apa yang dilihat atau yang didengarnya dari Allah mengenai kesetiaan mereka kepada Allah

(lihat art. NABI DI DALAM PERJANJIAN LAMA).

[15:2]  2 Full Life : MEMBALAS APA YANG DILAKUKAN ORANG AMALEK.

Nas : 1Sam 15:2

Suku Amalek (yaitu, keturunan Amalek) menjadi suku pertama yang menentang Allah dan bangsa Israel di padang gurun (Kel 17:8-13). Mereka melambangkan kuasa kejahatan dan perlawanan kepada Allah, umat-Nya, dan kebenaran-Nya. Tanggung jawab Saul ialah memusnahkan bangsa Amalek dan cara hidup mereka yang jahat (ayat 1Sam 15:3). Di bawah kedok semangat religius, Saul menolak untuk sepenuhnya menuruti perintah Allah mengenai bangsa Amalek sehingga kemudian ia ditolak sebagai raja oleh Allah (ayat 1Sam 15:18-23).



TIP #14: Gunakan Boks Temuan untuk melakukan penyelidikan lebih jauh terhadap kata dan ayat yang Anda cari. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA