TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Samuel 10:25

Konteks
10:25 Kemudian Samuel menguraikan d  kepada bangsa itu tentang hak-hak e  kerajaan 1 , f  menuliskannya pada suatu piagam dan meletakkannya di hadapan TUHAN; sesudah itu Samuel menyuruh seluruh bangsa itu pulang, masing-masing ke rumahnya.

1 Samuel 14:24

Konteks
Yonatan dibebaskan dari kutuk
14:24 Ketika orang-orang Israel terdesak pada hari itu, Saul menyuruh rakyat mengucapkan kutuk, x  katanya: "Terkutuklah orang yang memakan sesuatu sebelum matahari terbenam dan sebelum aku membalas dendam terhadap musuhku." Sebab itu tidak ada seorangpun dari rakyat yang memakan sesuatu.

1 Samuel 14:34

Konteks
14:34 Kata Saul pula: "Berserak-seraklah di antara rakyat dan katakan kepada mereka: Setiap orang harus membawa lembunya atau dombanya kepadaku; sembelihlah itu di sini, maka kamu boleh memakannya. Tetapi janganlah berdosa terhadap TUHAN dengan memakannya dengan darahnya. f " Lalu setiap orang dari seluruh rakyat membawa serta pada malam itu lembunya, dan mereka menyembelihnya di sana.

1 Samuel 26:7

Konteks
26:7 Datanglah Daud dengan Abisai kepada rakyat itu pada waktu malam, dan tampaklah di sana Saul berbaring tidur di tengah-tengah perkemahan, dengan tombaknya terpancung di tanah pada sebelah kepalanya, sedang Abner dan rakyat itu berbaring sekelilingnya.

1 Samuel 30:6

Konteks
30:6 Dan Daud sangat terjepit, karena rakyat mengatakan hendak melempari dia dengan batu. c  Seluruh rakyat itu telah pedih hati, d  masing-masing karena anaknya laki-laki dan perempuan. Tetapi Daud menguatkan e  kepercayaannya kepada TUHAN, Allahnya.

1 Samuel 30:21

Konteks
30:21 Ketika Daud sampai kepada kedua ratus orang yang telah terlalu lelah x  untuk mengikuti Daud, yang telah dibiarkannya tinggal di dekat sungai Besor, maka keluarlah orang-orang ini menyongsong Daud dan menyongsong rakyat yang bersama-sama dengan dia. Daud mendekati orang-orang itu dan memberi salam kepada mereka.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[10:25]  1 Full Life : HAK-HAK KERAJAAN.

Nas : 1Sam 10:25

Seorang raja Israel haruslah jelas berbeda dengan raja dari bangsa-bangsa lain. Ia bukan seorang raja yang berkuasa mutlak, tetapi harus menjadi raja teokratis yang tunduk kepada Allah sebagai Penguasa tertinggi bangsa itu. (Lih. Ul 17:14-20 untuk aneka tugas dan peraturan bagi para raja.)



TIP #29: Klik ikon untuk merubah popup menjadi mode sticky, untuk merubah mode sticky menjadi mode popup kembali. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA