TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Samuel 1:1

Konteks
Lahirnya Samuel
1:1 Ada seorang laki-laki dari Ramataim a -Zofim, b  dari pegunungan c  Efraim, d  namanya Elkana e  bin Yeroham bin Elihu bin Tohu bin Zuf, seorang Efraim.

1 Samuel 1:19

Konteks
1:19 Keesokan harinya bangunlah mereka itu pagi-pagi, lalu sujud menyembah di hadapan TUHAN; kemudian pulanglah mereka ke rumahnya di Rama. f  Ketika Elkana bersetubuh dengan Hana, isterinya, TUHAN ingat g  kepadanya.

1 Samuel 6:16-17

Konteks
6:16 Ketika kelima raja kota orang Filistin melihat hal itu, pulanglah mereka ke Ekron pada hari itu juga. 6:17 Inilah benjol-benjol emas yang dibayar orang Filistin kepada TUHAN sebagai tebusan salah: dari Asdod satu, z  dari Gaza satu, dari Askelon satu, dari Gat satu, dari Ekron satu;

1 Samuel 25:1

Konteks
Kematian Samuel
25:1 Dan matilah w  Samuel 1 ; seluruh orang Israel berkumpul meratapi x  dia dan menguburkan dia di rumahnya di Rama. y  Dan Daud berkemas, lalu pergi ke padang gurun Paran.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[25:1]  1 Full Life : DAN MATILAH SAMUEL.

Nas : 1Sam 25:1

Kematian Samuel mengakhiri kehidupan salah seorang hamba Allah yang paling setia.

  1. 1) Ia bersemangat untuk Allah dan melakukan lebih banyak dari orang lain pada zamannya untuk menaati apa yang ada di hati Allah (1Sam 2:35; 12:7-25; 15:10-11,35). Hidup Samuel memberikan teladan yang unggul dari integritas, kejujuran, kesetiaan, dan kemurnian moral (1Sam 12:1-5).
  2. 2) Samuel mewariskan reputasi yang membuatnya sejajar dengan tokoh-tokoh PL yang terbesar. Allah sendiri menyebutkannya bersama dengan Musa (Yer 15:1). Samuel dan para nabi benar lainnya, bukan para raja, mewakili kepemimpinan rohani dan moral tertinggi di bawah perjanjian yang lama.



TIP #34: Tip apa yang ingin Anda lihat di sini? Beritahu kami dengan klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA