TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Samuel 22:6-18

Konteks
Para imam di Nob dibunuh
22:6 Hal itu terdengar oleh Saul, sebab Daud dan orang-orang yang bersama-sama dengan dia telah diketahui tempatnya. Adapun Saul ada di Gibea, sedang duduk a  di bawah pohon tamariska b  di bukit, dengan tombaknya di tangan dan semua pegawainya berdiri di dekatnya. 22:7 Lalu berkatalah Saul kepada para pegawainya yang berdiri di dekatnya: "Cobalah dengar, ya orang-orang Benyamin! Apakah anak Isai itu juga akan memberikan kepada kamu sekalian ladang dan kebun anggur, apakah ia akan mengangkat kamu sekalian menjadi kepala c  atas pasukan seribu dan atas pasukan seratus, 22:8 sehingga kamu sekalian mengadakan persepakatan d  melawan aku dan tidak ada seorangpun yang menyatakan kepadaku, bahwa anakku mengikat diri e  dengan anak Isai f  itu? Tidak ada seorangpun dari kamu yang cemas g  karena aku, atau yang menyatakan kepadaku, bahwa anakku telah menghasut pegawaiku melawan aku menjadi penghadang seperti sekarang ini." 22:9 Lalu menjawablah Doeg, h  orang Edom itu, yang berdiri dekat para pegawai Saul, katanya: "Telah kulihat, bahwa anak Isai itu datang ke Nob, i  kepada Ahimelekh bin Ahitub. j  22:10 Ia menanyakan k  TUHAN bagi Daud dan memberikan bekal l  kepadanya; juga pedang m  Goliat, orang Filistin itu, diberikannya kepadanya." 22:11 Lalu raja menyuruh memanggil Ahimelekh bin Ahitub, imam itu, bersama-sama dengan seluruh keluarganya, para imam yang di Nob; dan datanglah sekaliannya menghadap raja. 22:12 Kata Saul: "Cobalah dengar, ya anak Ahitub!" Jawabnya: "Ya, tuanku." 22:13 Kemudian bertanyalah Saul kepadanya: "Mengapa kamu mengadakan persepakatan n  melawan aku, engkau dengan anak Isai itu, dengan memberikan roti dan pedang kepadanya, menanyakan Allah baginya, sehingga ia bangkit melawan aku menjadi penghadang seperti sekarang ini?" 22:14 Lalu Ahimelekh menjawab raja: "Tetapi siapakah o  di antara segala pegawaimu yang dapat dipercaya seperti Daud, apalagi ia menantu raja dan kepala para pengawalmu, dan dihormati dalam rumahmu? 22:15 Bukan ini pertama kali aku menanyakan Allah bagi dia. Sekali-kali tidak! Janganlah kiranya raja melontarkan tuduhan kepada hambamu ini, bahkan kepada seluruh keluargaku, sebab hambamu ini tidak tahu apa-apa tentang semuanya itu, baik tentang perkara kecil maupun perkara besar." 22:16 Tetapi raja berkata: "Engkau mesti dibunuh, Ahimelekh, engkau dan seluruh keluargamu. p " 22:17 Lalu raja memerintahkan kepada bentara yang berdiri di dekatnya: "Majulah dan bunuhlah para imam TUHAN itu sebab mereka membantu Daud; sebab walaupun mereka tahu, bahwa ia melarikan diri, mereka tidak memberitahukan hal itu kepadaku." Tetapi para pegawai raja tidak mau q  mengangkat tangannya untuk memarang imam-imam TUHAN itu. 22:18 Lalu berkatalah raja kepada Doeg: "Majulah engkau dan paranglah para imam r  itu." Maka majulah Doeg, orang Edom itu, lalu memarang para imam itu. Ia membunuh pada hari itu delapan puluh lima orang 1 , yang memakai baju efod s  dari kain lenan.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[22:18]  1 Full Life : IA MEMBUNUH ... DELAPAN PULUH LIMA ORANG.

Nas : 1Sam 22:18

Allah membiarkan Doeg membunuh hamba-hamba Allah dan orang tidak berdosa lainnya, termasuk wanita dan anak-anak. Di dunia yang berdosa ini, orang yang tidak bersalah sering menderita dengan tidak adil. Umat Allah jangan terkejut apabila mereka menderita karena perbuatan orang jahat. Dalam hidup ini kita akan mengalami kesulitan (Kis 14:22), tetapi dalam hidup yang akan datang kita akan menerima berkat berkelimpahan yang jauh melampaui semua penderitaan dan kesusahan kita saat ini (Rom 8:18-39).



TIP #07: Klik ikon untuk mendengarkan pasal yang sedang Anda tampilkan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA