TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Raja-raja 3:8

Konteks
3:8 Demikianlah hamba-Mu ini berada di tengah-tengah umat-Mu yang Kaupilih, d  suatu umat yang besar, yang tidak terhitung e  dan tidak terkira banyaknya.

1 Raja-raja 3:12-13

Konteks
3:12 maka sesungguhnya Aku melakukan sesuai dengan permintaanmu k  itu, sesungguhnya Aku memberikan kepadamu hati yang penuh hikmat l  dan pengertian, sehingga sebelum engkau tidak ada seorangpun seperti engkau, dan sesudah engkau takkan bangkit seorangpun seperti engkau. 3:13 Dan juga apa yang tidak m  kauminta Aku berikan kepadamu, baik kekayaan maupun kemuliaan, n  sehingga sepanjang umurmu takkan ada seorangpun seperti o  engkau di antara raja-raja.

1 Raja-raja 10:3

Konteks
10:3 Dan Salomo menjawab segala pertanyaan ratu itu; bagi raja tidak ada yang tersembunyi, yang tidak dapat dijawabnya untuk ratu itu.

1 Raja-raja 17:16

Konteks
17:16 Tepung dalam tempayan itu tidak habis dan minyak dalam buli-buli itu tidak berkurang seperti firman TUHAN yang diucapkan-Nya dengan perantaraan Elia.

1 Raja-raja 19:18

Konteks
19:18 Tetapi Aku akan meninggalkan f  tujuh ribu orang di Israel 1 , yakni semua orang yang tidak sujud menyembah Baal dan yang mulutnya tidak mencium g  dia."

1 Raja-raja 22:18

Konteks
22:18 Kemudian raja Israel berkata kepada Yosafat: "Bukankah telah kukatakan kepadamu: Tidak pernah ia menubuatkan yang baik tentang aku, melainkan hanya malapetaka?"
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[19:18]  1 Full Life : TUJUH RIBU ORANG DI ISRAEL.

Nas : 1Raj 19:18

Tujuh ribu orang di Israel yang tidak menekuk lutut mereka kepada Baal ikut menderita bersama orang-orang yang setia dari semua zaman yang mengatasi kemurtadan, kompromi, dan keduniawian di antara umat Allah, dan yang bertekun dalam kasih, iman, dan ketaatan kepada Allah dan Firman-Nya. Mereka merupakan golongan yang menolak untuk terperangkap dalam perbuatan jahat dunia, yang telah membasuh jubah mereka dan menjadikannya putih dalam darah Anak Domba itu (Wahy 7:14), yang dianiaya sebab kebenaran (Mat 5:10), dan yang terus berjalan di jalan yang sempit (Mat 7:14;

lihat art. PEMISAHAN ROHANI ORANG PERCAYA, dan

lihat art. HUBUNGAN ORANG KRISTEN DENGAN DUNIA).

Sepanjang Alkitab umat sisa yang setia dan menang sajalah yang dikenal Tuhan (2Tim 2:19). Allah berjanji untuk melindungi mereka dengan kuasa-Nya melalui iman (1Pet 1:5), dan Anak Domba akan menuntun mereka pulang (Wahy 7:17).



TIP #34: Tip apa yang ingin Anda lihat di sini? Beritahu kami dengan klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA