1 Raja-raja 11:38
Konteks11:38 Jika kamu mendengarkan segala yang Aku perintahkan kepadamu dan kamu hidup di jalan-jalan-Ku serta melakukan yang benar di mata-Ku dengan memelihara ketetapan-ketetapan-Ku dan perintah-perintah-Ku seperti yang dilakukan oleh Daud, hamba-Ku, maka Aku akan besertamu serta membangun keluarga yang teguh untukmu, seperti yang Aku bangun untuk Daud dan Aku akan memberikan Israel kepadamu.
1 Raja-raja 12:16
Konteks12:16 Seluruh Israel melihat bahwa raja tidak mendengarkan mereka, lalu rakyat menjawab raja, katanya, “Bagian apa yang kami dapat dari Daud? Tidak ada bagian dari anak Isai! Pulanglah ke tenda-tendamu, hai Israel! Sekarang lihatlah, uruslah keluargamu sendiri, hai Daud!” Kemudian, keturunan Israel pulang ke tenda-tendanya.