TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Korintus 1:1

Konteks
Salam
1:1 Dari Paulus, yang oleh kehendak Allah a  dipanggil menjadi rasul b  Kristus Yesus, dan dari Sostenes, c  saudara kita,

1 Korintus 1:11

Konteks
1:11 Sebab, saudara-saudaraku, aku telah diberitahukan oleh orang-orang dari keluarga w  Kloe tentang kamu, bahwa ada perselisihan di antara kamu.

1 Korintus 7:29

Konteks
7:29 Saudara-saudara, inilah yang kumaksudkan, yaitu: waktu telah singkat! q  Karena itu dalam waktu yang masih sisa ini orang-orang yang beristeri harus berlaku seolah-olah mereka tidak beristeri;

1 Korintus 8:11-12

Konteks
8:11 Dengan jalan demikian orang yang lemah, yaitu saudaramu, yang untuknya Kristus telah mati, menjadi binasa u  karena "pengetahuan" mu. 8:12 Jika engkau secara demikian berdosa terhadap saudara-saudaramu v  dan melukai hati nurani mereka yang lemah, engkau pada hakekatnya berdosa terhadap Kristus 1 . w 

1 Korintus 11:33

Konteks
11:33 Karena itu, saudara-saudaraku, jika kamu berkumpul untuk makan, nantikanlah olehmu seorang akan yang lain.

1 Korintus 14:39

Konteks
14:39 Karena itu, saudara-saudaraku, usahakanlah dirimu t  untuk memperoleh karunia untuk bernubuat u  dan janganlah melarang orang yang berkata-kata dengan bahasa roh 2 .
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[8:12]  1 Full Life : ENGKAU PADA HAKEKATNYA BERDOSA TERHADAP KRISTUS.

Nas : 1Kor 8:12

Mereka yang dengan teladannya memimpin orang percaya lain ke dalam dosa dan kehancuran rohani (ayat 1Kor 8:11) tidak hanya berdosa terhadap orang itu, melainkan juga berdosa terhadap Kristus sendiri. Suatu dosa yang besar telah dilakukan; maksud kematian Kristus dianggap bernilai kecil dalam perbandingan dengan hasrat diri seorang yang berpusat pada dirinya sendiri

(lihat cat. --> Mat 18:7).

[atau ref. Mat 18:7]

[14:39]  2 Full Life : BERNUBUAT DAN JANGANLAH MELARANG ... BAHASA ROH.

Nas : 1Kor 14:39

Dua perintah ini mengakhiri pembicaraan Paulus mengenai nubuat dan bahasa roh. Apabila jemaat Korintus menolak untuk mengakui bahwa perintahnya adalah "perintah Tuhan", maka mereka membuktikan bahwa mereka bukan nabi, atau umat Roh itu (ayat 1Kor 14:37-38). Gereja zaman sekarang yang mengaku hendak mengikuti Firman Allah, namun melarang orang untuk berkata-kata dengan bahasa roh dan tidak sungguh-sungguh merindukan jemaatnya bernubuat, harus bertanya kepada diri sendiri bagaimana ayat 1Kor 14:37-38 dapat diterapkan pada mereka.



TIP #15: Gunakan tautan Nomor Strong untuk mempelajari teks asli Ibrani dan Yunani. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA