TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Raja-raja 3:14

Konteks
3:14 Dan jika engkau hidup p  menurut jalan yang Kutunjukkan dan tetap mengikuti segala ketetapan dan perintah-Ku, sama seperti ayahmu Daud, maka Aku akan memperpanjang umurmu. q "

1 Raja-raja 11:4

Konteks
11:4 Sebab pada waktu Salomo sudah tua, isteri-isterinya itu mencondongkan hatinya kepada allah-allah v  lain, sehingga ia tidak dengan sepenuh hati berpaut w  kepada TUHAN, Allahnya, seperti Daud, ayahnya 1 .

1 Raja-raja 11:33

Konteks
11:33 Sebabnya ialah karena ia telah meninggalkan Aku dan sujud menyembah b  kepada Asytoret, dewi orang Sidon, kepada Kamos, allah orang Moab dan kepada Milkom, allah bani Amon, dan ia tidak hidup c  menurut jalan yang Kutunjukkan dengan melakukan apa yang benar di mata-Ku dan dengan tetap mengikuti segala ketetapan d  dan peraturan-Ku, seperti Daud, ayahnya.

1 Raja-raja 11:2

Konteks
11:2 padahal tentang bangsa-bangsa itu TUHAN telah berfirman kepada orang Israel: "Janganlah kamu bergaul s  dengan mereka 2  dan merekapun janganlah bergaul dengan kamu, sebab sesungguhnya mereka akan mencondongkan hatimu kepada allah-allah mereka." Hati Salomo telah terpaut kepada mereka dengan cinta.

Kisah Para Rasul 20:3

Konteks
20:3 Sesudah tiga bulan lamanya tinggal di situ ia hendak berlayar ke Siria. c  Tetapi pada waktu itu orang-orang Yahudi bermaksud membunuh dia. d  Karena itu ia memutuskan untuk kembali melalui Makedonia. e 

Kisah Para Rasul 20:2

Konteks
20:2 Ia menjelajah daerah itu dan dengan banyak nasihat menguatkan hati saudara-saudara di situ. Lalu tibalah ia di tanah Yunani.

Kisah Para Rasul 25:2

Konteks
25:2 Di situ imam-imam kepala dan orang-orang Yahudi yang terkemuka datang menghadap dia dan menyampaikan dakwaan terhadap Paulus. k 

Kisah Para Rasul 1:20-21

Konteks
1:20 "Sebab ada tertulis dalam kitab Mazmur: Biarlah perkemahannya menjadi sunyi, dan biarlah tidak ada penghuni di dalamnya: l  dan: Biarlah jabatannya m  diambil orang lain. 1:21 Jadi harus ditambahkan kepada kami seorang dari mereka yang senantiasa datang berkumpul dengan kami selama Tuhan Yesus bersama-sama dengan kami,

Mazmur 119:80

Konteks
119:80 Biarlah hatiku tulus u  dalam ketetapan-ketetapan-Mu, v  supaya jangan aku mendapat malu. w 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[11:4]  1 Full Life : SEPENUH HATI BERPAUT KEPADA TUHAN ... SEPERTI DAUD, AYAHNYA.

Nas : 1Raj 11:4

Daud "sepenuh hati berpaut" kepada Allah bukan dalam pengertian bahwa ia tidak pernah gagal dengan menyedihkan, tetapi bahwa dia tidak pernah mencondongkan hatinya kepada penyembahan berhala. Ketika ia berzinah dengan Batsyeba dan berusaha menutup perbuatan itu, Daud berdosa secara menyedihkan hingga ia menghina Allah dan firman-Nya (2Sam 12:9-10); namun, Daud tidak pernah menyembah atau mengandalkan dewa-dewa lain, sebagaimana dilakukan oleh banyak raja Israel (bd. 1Raj 15:5).

[11:2]  2 Full Life : JANGANLAH KAMU BERGAUL DENGAN MEREKA

Nas : 1Raj 11:2

(versi Inggris NIV -- jangan saling menikah dengan mereka). Dengan mempunyai banyak istri Salomo bukan saja mengabaikan perintah Allah bagi para raja untuk tidak mengambil banyak istri (bd. Ul 17:17), tetapi juga melanggar perintah Allah untuk tidak menikahi istri-istri asing dari bangsa Kanaan (Kel 34:12-16; Yos 23:12-13). Jelaslah, Salomo gagal untuk merenungkan dengan cermat perintah Allah "untuk belajar takut akan Tuhan, Allahnya, dengan berpegang pada segala isi hukum dan ketetapan ini untuk dilakukannya" (Ul 17:19).



TIP #22: Untuk membuka tautan pada Boks Temuan di jendela baru, gunakan klik kanan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA