TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Tawarikh 26:1-19

Konteks
Para penunggu pintu dan para pejabat lain di antara orang Lewi
26:1 Tentang rombongan para penunggu v  pintu: dari orang Korah ialah Meselemya bin Kore dari keturunan Ebyasaf. 26:2 Meselemya mempunyai anak-anak, yakni Zakharia, w  anak sulung, Yediael, anak yang kedua, Zebaja, anak yang ketiga, Yatniel, anak yang keempat, 26:3 Elam, anak yang kelima, Yohanan, anak yang keenam, Elyoenai, anak yang ketujuh. 26:4 Obed-Edom mempunyai anak-anak, yakni Semaya, anak sulung, Yozabad, anak yang kedua, Yoah, anak yang ketiga, Sakhar, anak yang keempat, Netaneel, anak yang kelima, 26:5 Amiel, anak yang keenam, Isakhar, anak yang ketujuh dan Peuletai, anak yang kedelapan, sebab Allah telah memberkati dia. x  26:6 Bagi Semaya, anak Obed-Edom itu, lahir anak-anak. Mereka memegang pemerintahan di antara puak mereka, sebab mereka itu adalah pahlawan-pahlawan yang gagah perkasa. 26:7 Anak-anak Semaya ialah Otni, Refael, Obed dan Elzabad serta saudara-saudaranya, yakni Elihu dan Semakhya, orang-orang gagah perkasa. 26:8 Mereka sekalian adalah dari keturunan Obed-Edom, yakni mereka sendiri, anak-anak mereka dan saudara-saudara mereka, masing-masing orang yang gagah perkasa, cakap untuk pekerjaan itu, enam puluh dua orang jumlahnya dari Obed-Edom. 26:9 Dan Meselemya mempunyai delapan belas orang anak dan saudara, orang-orang yang gagah perkasa. 26:10 Hosa dari bani Merari mempunyai anak-anak, yakni Simri, seorang kepala--sebab sekalipun ia bukan anak sulung, tetapi ayahnya mengangkat dia menjadi kepala y -- 26:11 Hilkia, anak yang kedua, Tebalya, anak yang ketiga dan Zakharia, anak yang keempat. Semua anak dan saudara Hosa itu ada tiga belas orang. 26:12 Rombongan-rombongan para penunggu pintu itu, yang dibagi menurut kepala kaum, mempunyai tugas melayani z  di rumah TUHAN, sama seperti saudara-saudara sesuku mereka. 26:13 Untuk setiap pintu gerbang mereka membuang undi, a  menurut puak-puak mereka, baik puak yang kecil maupun puak yang besar. 26:14 Undian untuk pintu timur b  jatuh pada Selemya; selanjutnya mereka membuang undi bagi Zakharia, c  anaknya, seorang penasihat yang berakal budi, lalu jatuhlah undiannya untuk pintu utara. 26:15 Bagi Obed-Edom d  ialah pintu selatan dan bagi anak-anaknya gudang perlengkapan. 26:16 Bagi Supim dan Hosa ialah pintu barat beserta Pintu Gerbang Syalekhet di jalan raya tanjakan. Penjaga yang satu ditaruh berdampingan dengan penjaga yang lain. 26:17 Di sebelah timur ada enam orang setiap hari, di sebelah utara ada empat orang setiap hari, di sebelah selatan ada empat orang setiap hari, tetapi pada gudang perlengkapan selalu ada dua orang; 26:18 pada Parbar di sebelah barat: empat orang di jalan raya dan dua orang pada Parbar. 26:19 Itulah rombongan-rombongan para penunggu pintu dari bani Korah dan dari bani Merari. e 

Nehemia 7:45

Konteks
7:45 Inilah para penunggu x  pintu gerbang: bani Salum, bani Ater, bani Talmon, bani Akub, bani Hatita, bani Sobai: seratus tiga puluh delapan orang.


TIP #02: Coba gunakan wildcards "*" atau "?" untuk hasil pencarian yang leb?h bai*. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA