: A B C D E F G H I J K L M N O P Q R S T U V W X Y Z
14 Mei 1999

Kerinduan yang Terbesar

Topik : -

Nats : Allahlah yang mengerjakan di dalam kamu baik kemauan maupun pekerjaan menurut kerelaan-Nya (Filipi 2:13)
Bacaan : Filipi 2:12-16

Slogan yang berkata "Lakukanlah apa yang menyenangkan" adalah hedonisme murni, yakni filosofi yang mengatakan bahwa kesenangan merupakan hal yang terutama dalam hidup manusia. Kesenangan itu sendiri tidak salah, namun kesenangan dapat mengakibatkan kehancuran moral dan rohani apabila tidak dikendalikan oleh Roh Allah.

Sebagai contoh, secara alami kita semua merindukan dan membutuhkan keintiman secara fisik, emosi, dan rohani. Tetapi bila keintiman itu tak ada lagi dalam pernikahan, maka keinginan untuk memperolehnya dari berselingkuh dapat menimbulkan banyak kepedihan dan penderitaan. Mencari kesenangan dan menghindari kepedihan merupakan hal yang wajar. Itulah sebabnya kita mudah percaya bahwa sesuatu yang dirasa baik tidak mungkin salah. Meski demikian, perasaan tidak dapat dijadikan tolok ukur yang dapat dipercaya untuk moralitas.

Karena kita adalah manusia yang berdosa, maka kita perlu memiliki hasrat baik yang meliputi segala hal dan lebih kuat dari hasrat lainnya. Jika kita telah mengalami kasih Allah melalui iman dalam Yesus Kristus, maka sesuatu yang indah akan lahir dalam diri kita, yaitu kerinduan untuk mengasihi dan menyenangkan Allah karena semua yang telah diperbuat-Nya bagi kita. Terkadang kerinduan itu meredup, khususnya bila hasrat-hasrat yang lain menuntut untuk dipenuhi. Tetapi Tuhan selalu mengerjakan dalam diri kita "baik kemauan maupun pekerjaan menurut kerelaan-Nya" (Filipi 2:13). Saat kita menyadari bahwa Dia selalu menginginkan yang terbaik bagi kita, kita akan memiliki kerinduan untuk hidup bagi kemuliaan-Nya.

Apakah kerinduan Anda yang terbesar? --DJD


The world displays and tempts us with
All kinds of sinful pleasure;
But if we long to please the Lord,
We'll have life's greatest treasure. --Sper



TIP #04: Coba gunakan range (OT dan NT) pada Pencarian Khusus agar pencarian Anda lebih terfokus. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA