: A B C D E F G H I J K L M N O P Q R S T U V W X Y Z
18 Juli 1998

Dimohon untuk Menyertai

Topik : -

Nats : Aku akan minta kepada Bapa, dan Ia akan memberikan kepadamu seorang Penolong yang lain (Yohanes 14:16)
Bacaan : Yohanes 14:15-18

Beberapa tahun yang lalu, sebuah perahu berukuran kurang lebih 17 m terjebak badai di lautan dekat Pantai Timur Amerika. Gelombang laut naik semakin tinggi, hingga akhirnya sebuah gelombang raksasa membalikkan kapal tersebut. Lunas kapal yang berat berhasil menegakkan kapal ke posisi semula, namun kerusakan yang terjadi cukup besar.

Sebuah kapal penjaga pantai segera menanggapi isyarat SOS dari kapal tersebut. Namun saat kapal yang naas tersebut ditemukan, tak seorang pun dapat segera diselamatkan karena laut begitu ganas. Karena itu, kapal penolong ini berlayar sedekat mungkin ke perahu yang lebih kecil tadi dengan melawan pukulan ombak. Kapal itu terus mendampingi perahu yang sedang dalam bahaya tersebut dan menuntunnya sampai ke pelabuhan.

Apa yang dilakukan oleh kapal penjaga pantai ini menggambarkan pelayanan yang dilakukan oleh Roh Kudus. Yesus berkata kepada para murid dalam Yohanes 14:16, "Aku akan minta kepada Bapa, dan Ia akan memberikan kepadamu seorang Penolong yang lain." Kata Penolong dapat juga diterjemahkan sebagai "Penghibur" atau "Penasihat," yang menurut arti katanya berarti "yang dimohon untuk menyertai dan menolong." Roh Kudus membimbing dan melindungi kita dalam mengarungi badai kehidupan, sama seperti kapal penolong yang menjaga perahu kecil di atas.

Roh Kudus menopang kita dalam menghadapi amukan badai kehidupan, baik badai secara emosional, fisik, maupun rohani. Dia ada di sisi kita untuk melindungi, menghibur, menguatkan dan menasihati. Dia akan terus memimpin hingga kita selamat sampai di Rumah Bapa [DCE]


The long, long night is past, the morning breaks at last,
And hushed the dreadful wail and fury of the blast,
As o'er the golden hills the day advances fast!
The Comforter has come! --Bottome



TIP #13: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab dalam format PDF. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA