Daftar Isi
BROWNING: MUNAFIK
ENSIKLOPEDIA: MUNAFIK

munafik

MUNAFIK [browning]

Dalam cerita tragedi Yunani aktor-aktornya (yang menggunakan topeng) dikenal sebagai 'hypolaites', dan akhirnya berarti orang yang tidak sama dengan sosok yang mereka tampilkan. Dalam Gal. 2:13, kata Yunani hypokrisi diterjemahkan dengan 'munafik' oleh TB-LAI. Dalam PB umumnya kata tersebut menunjukkan pembenaran diri sendiri, seperti jelas dalam penggunaan yang berkali-kali dalam Mat. 23, pada celaan terhadap orang-orang *Farisi.

MUNAFIK [ensiklopedia]

Kata Yunani hupokrites umumnya berarti seorang pemain drama. Dalam LXX kata ini dipakai dua kali untuk menerjemahkan khanef, tidak bertuhan. Dalam Pa kata ini dipakai hanya dalam cerita Sinoptik mengenai pendapat Kristus tentang ahli Taurat dan Farisi. Walaupun sumber-sumber 'golongan Farisi' (Sotah 22b) mengakui dan mengutuk sifat munafik dalam golongan mereka, tapi nada umum dalam PB, bukti-bukti abad pertama mengenai ajaran orang Farisi dalam Talmud dan Midras, dukungan yg mereka terima dari orang banyak (Jos., Ant. 13. 298), -- sumber-sumber itu -- membuat sukar menerima dakwaan bahwa semua mereka adalah munafik. Penelitian alas dakwaan terhadap mereka memperlihatkan bahwa hanya dalam kasus-kasus tertentu yg sangat jarang terjadi mereka dapat dicap munafik. Mereka buta terhadap kesalahan mereka (Mat 7:5), kepada pekerjaan Tuhan (Luk 12:56), terhadap nilai-nilai yg benar (Luk 13:15); mereka menilai kebiasaan insani secara berlebih-lebihan (Mat 15:7; Mrk 7:6), mereka tidak menghiraukan tuntutan-tuntutan Allah (Mat 23:14-15, 25, 29), mereka suka mempertontonkan dini (Mat 6:2, 5, 16). Hanya Kristus satu-satunya yg dapat membaca isi hati sesungguhnya (Mat 23:27-28), yg dapat menghakimi mereka sebagai munafik.

KEPUSTAKAAN. J Jocz, The Jewish People and Jesus Christ, 1949; H. L Ellison, 'Jesus and the Pharisees' dalam JTVJ85, 1953; Arndt, lih hypokrites. U Wilckens, TDNT 8, hlm 559-570; W Gunther dll, NIDNTT 2, hlm 467-474. HLE/JMP/HAO




TIP #11: Klik ikon untuk membuka halaman ramah cetak. [SEMUA]
dibuat dalam 0.07 detik
dipersembahkan oleh YLSA