Lihat definisi kata "Rajawali" dalam Studi Kata
Rajawali
(burung nazar atau elang). Di negara Timur ada banyak jenisnya. Perhatikan kesanggupannya untuk berterbang tinggi. Amsal 23:5; cepat dan tangkas. 2Samuel 1:23; Ayub 9:26; Ulangan 28:49; Yeremia 4:13; berumur panjang. Mazmur 103:5; bisa memelihara anak-anaknya. Keluaran 19:4; Ulangan 32:11,12
RAJAWALI [browning]
Burung yang dikenal karena kecepatan terbangnya (2Sam. 1:23; bnd. Why. 4:7). Burung-burung yang disebut Yesus berkerumun untuk menyambar bangkai (Mat. 24:28) mungkin burung bangkai, atau *burung nazar. Mungkin para pembaca Injil mendapatkan petunjuk pada rajawali yang digunakan pada panji-panji pasukan Romawi; jenazah *Yudaisme Palestina akan disambar oleh rajawali-rajawali *Roma.
Lihat definisi kata "Rajawali" dalam Studi Kata