Lihat definisi kata "Kemiskinan" dalam Studi Kata
Daftar Isi
HAAG: Kemiskinan

Kemiskinan

Kemiskinan [haag]

Kemiskinan.

  1. (1) ~K di dalam PL. ~K maupun kekayaan sebenarnya dihubungkan dengan Allah secara erat. Kedua pengertian itu dianggap korelatif. Pandangan akan hal itu lebih ditujukan pada segi ethisnya (Ams 30:8-9 dan lain-lain) daripada segi ekonomisnya. Dari pandangan kodratinya, kemiskinan adalah benar-benar suatu keburukan. Walaupun Allah selalu menyebabkan segala sesuatu, namun manusia sendiri dapat dipersalahkan sebagai penyebab keburukan itu (pengangguran: Ams 6:9-11; 24:30-34; Pengk 10:8; nafsu bersenang-senang: Ams 21:17; /RAPC #Sir 18:33 dan lain-lain). Pada umumnya PL bertindak membela orang-orang miskin (Ayub 5:15; Mazm 72:12-15; /RAPC #Sir 35:13-24). --> Para nabi melindungi mereka. ---> Hukum berusaha meringankan kekurangannya. Adapun kemiskinan yang didasarkan pada suatu pilihan bebas tidak dikenal di PL.
  2. (2) ~K di dalam PB. Dalam PB tidak diadakan penilaian, melainkan ada simpati terang-terangan pada orang-orang miskin (bdk. Yak 2:2-6; Luk 16:19-31; Mark 12:41-44 dsj). Dengan mengambil latar-belakang kemiskinan Yesus, Paulus menaruh banyak perhatian untuk orang-orang miskin. Adapun orang-orang miskin yang diberi warta gembira (Mat 11:5; Luk 4:18 dan para miskin menurut rokh [Mat 5:3]) bukan dipandang miskin dari segi sosial, melainkan dari segi religiusnya. Seperti dalam Mazm-Mazm dan Yes 29:18-19, mereka adalah orang-orang yang rendah hati, yang sadar akan kekurangannya (Wahy 2:9). PB mengenal kemiskinan berdasarkan pilihan bebas (Mark 10:21-22 dsj) ---> dana.

Lihat definisi kata "Kemiskinan" dalam Studi Kata



TIP #24: Gunakan Studi Kamus untuk mempelajari dan menyelidiki segala aspek dari 20,000+ istilah/kata. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA