Geba

Dalam versi-versi Alkitab:

Gaba: TB TL
Geba: BIS FAYH TB TL
Geba-Benyamin: FAYH TB TL
Gibea: BIS TL TB
Gibea-Benyamin: TL
Gibeon: BIS FAYH TB TL
Gibeoni: TL
bukit. Yos 18:24; 21:17.
bukit. Yos 15:57; 1Taw 2:49.
bukit. Yos 18:28.
tentang sebuah bukit. Yos 9:3; 2Sam 21:1.

Gambar

Gibeon: selebihnya..
Topik: Solomon's Dream at Gibeon
Peta Google: Gaba (1) (31° 51´, 35° 15´); Gibea- (1) (31° 49´, 35° 13´); Gibea- (2) (31° 25´, 35° 7´); Gibea- (31° 50´, 35° 11´); Gibeon (31° 50´, 35° 11´);
OpenBible: (Flickr/Panoramio) Gaba (1)Gibea- (1)

Ibrani

Strongs #01387: ebg Geba`

Gaba or Geba or Gibeah = "hill"

1) a city in Benjamin, modern 'Jeba', which stands on the top of a
steep terraced hill, six miles or ten kilometres north east of
Jerusalem and three miles or five kilometres from Gibeah, on the
edge of the Wadi Suweinit looking northward to the opposite
village of ancient Michmash, modern 'Mukhmas'

1387 Geba` gheh'-bah

from the same as 1375, a hillock; Geba, a place in Palestine: KJV -- Gaba, Geba, Gibeah.
see HEBREW for 01375

Strongs #01388: aebg Gib`a'

Gibea = "hill"

1) a son of Caleb

1388 Gib`a' ghib-aw'

by permutation for 1389; a hill; Giba, a place in Palestine: KJV -- Gibeah.
see HEBREW for 01389

Strongs #01390: hebg Gib`ah

Gibeah = "hill"

1) a city in the mountain district of Judah
2) a city of Benjamin, birthplace of king Saul
3) a city in Kirjath-jearim of Ephraim

1390 Gib`ah ghib-aw'

the same as 1389; Gibah; the name of three places in Palestine: KJV -- Gibeah, the hill.
see HEBREW for 01389

Strongs #01391: Nwebg Gib`own

Gibeon = "hill city"

1) a Levitical city of Benjamin, modern 'el-Jib', which lies 5 miles
or 8 km from Jerusalem

1391 Gib`own ghib-ohn'

from the same as 1387; hilly; Gibon, a place in Palestine: KJV -- Gibeon.
see HEBREW for 01387

Strongs #01393: ynebg Gib`oniy

Gibeonite = "little hill: hilly"

1) an inhabitant of Gibeon

1393 Gib`oniy ghib-o-nee'

patrial from 1391; a Gibonite, or inhabitant of Gibon: KJV -- Gibeonite.
see HEBREW for 01391

Strongs #01394: tebg Gib`ath

Gibeath = "hill"

1) a city of Benjamin

1394 Gib`ath ghib-ath'

from the same as 1375; hilliness; Gibath: KJV -- Gibeath.
see HEBREW for 01375

Strongs #01395: ytebg Gib`athiy

Gibeathite = "hilliness"

1) an inhabitant of Gibeah

1395 Gib`athiy ghib-aw-thee'

patrial from 1390; a Gibathite, or inhabitant of Gibath: KJV -- Gibeathite.
see HEBREW for 01390

Gibea [haag]

Gibea. (Bhs. Ibr.: tempat tinggi).

Nama beberapa tempat.

  1. (1) Tempat di daerah Benyamin. (Yos 18:38) terletak antara Yerusalem dan Rama. Pegang peranan penting pada zaman para Hakim (Hak 19-20; bdk.: Hos 9:9; 10:9). Tempat kelahiran Saul (1Sam 10:26; 22:6; Yes 10:29). Segera setelah itu tidak menjadi penting lagi. Kemudian baru disinggung lagi pada zaman perang Babilon dan perang Romawi. ~G itu sama dengan tell el-ful pada dewasa ini yang terletak di sebelah Utara Yerusalem. Dari penggalian-penggalian terbukti, bahwa kota itu berasal dari abad 13/12 seb. Mas. Peta PL A1:C6.
  2. (2) Di daerah Yuda (Yos 15:57; 1Taw 2:49).
  3. (3) Di daerah Efraim (Yos 24:33). Letaknya tidak diketahui dengan tepat.

Orang Gibeon [pedoman]

  1. 1. Keturunan orang Hewi dan orang Amori.
  2. Yos 9:3,7; 2Sam 21:2
  3. 2. Kuat dan berani.
  4. Yos 10:2
  5. 3. Kota-kota - .
  6. Yos 9:17
  7. 4. Israel:
    1. 4.1 Tertipu oleh - .
    2. Yos 9:4-13
    3. 4.2 Menjadi sahabat dengan - .
    4. Yos 9:15
    5. 4.3 Tidak dibunuh sebab sumpah.
    6. Yos 9:18,19
    7. 4.4 Dibiarkan menjadi pembelah kayu.
    8. Yos 9:20-27
  8. 5. Diserang oleh raja-raja Kanaan.
  9. Yos 10:1-5
  10. 6. Dibebaskan oleh orang Israel.
  11. Yos 10:6-10
  12. 7. Orang Israel mengalami bencana karena kebengisan Saul kepada - .
  13. 2Sam 21:1
  14. 8. Saul berusaha membasmi - .
  15. 2Sam 21:2
  16. 9. Membinasakan sisa isi rumah Saul.
  17. 2Sam 21:4-9
  18. 10. Jabatan orang Netaim mungkin mula-mula pada - .
  19. 1Taw 9:2
  20. 11. Sebagian - dikembalikan dari tawanan.
  21. Neh 7:25

GEBA [ensiklopedia]

(Ibrani geva`, 'sebuah bukit'). Nama kota milik Benyamin, kr 11 km di utara Yerusalem dan kr 5 km dari Gibeat, dengan mana ia harus dibedakan; lih Yos 18:24 dan 28; Yes 10:29. Pada masa kepemimpinan Yosua kota itu diperuntukkan bagi orang Lewi (Yos 21:17; 1 Taw 6:60). Dari lereng bukit Gebalah Yonatan dan pembawa senjatanya turun dan memperlihatkan diri kepada pasukan Filistin sewaktu mereka menyerang dengan berani (1 Sam 14:1 dst). Pada waktu Asa raja Yehuda, Geba dibentengi dan mungkin diterima sebagai batas wilayah utara Yehuda; kota itu berganti nama menjadi Dan dalam peribahasa, 'Dari Dan ke Bersyeba' (2 Raj 23:8). Sesudah masa pembuangan (Neh 11:31; 12:29), Geba tetap merupakan kota terkemuka. Kota Jeba modem berdiri di tempat yg sama. MAM/JMP

GIBEA [ensiklopedia]

(Ibrani give'a, giveat). Kata benda yg berarti 'bukit', sering dalam Alkitab dipakai dengan arti demikian (mis 2 Sam 2:25 dan mungkin juga 2 Sam 6:3), tapi juga dipakai untuk nama tempat. Karena bentuknya mirip dengan nama tempat geva' (*GEBA), maka keduanya sering membingungkan (mis Hak 20:10).

1. Sebuah kota di perbukitan Yehuda (Yos 15:57), mungkin el-Jeba' modern dekat Betlehem.

2. Sebuah kota di daerah Benyamin (Yos 18:28), letaknya di utara Yerusalem (Yes 10:29). Akibat kejahatan yg dilakukan penduduknya pada zaman Hakim-hakim, kota itu dibinasakan (Hak 19-20; lih Hos 9:9; 10:9). Kota ini dikenal sebagai kota kelahiran Saul (1 Sam 10:26), give 'at sya'ul, 'Gibea-Saul' (1 Sam 11:4), dan menjadi kediamannya ketika ia menjadi raja (1 Sam 13-15), juga sesudah Daud diurapi menggantikan dia (1 Sam 22:6; 23:19; 26:1). Setelah Daud menjadi raja, ia menganggap perlu membiarkan orang Gibeon menggantung 7 keturunan Saul di tembok Gibea, sebagai tebusan dibunuhnya orang-orang mereka (2 Sam 21:6; LXX 'Gibeon').

Gibea-Saul zaman Alkitab hampir pasti adalah anak bukit Tell el-Ful, kr 5 km di utara Yerusalem. Tempat ini digali oleh W. F Albright pada thn 1922-1923, hasilnya membuktikan kesamaan itu. Penggalian baru oleh P Lapp pada thn 1964 mengubah sedikit hasil-hasil Albright. Karena letaknya jauh dari aliran air mengakibatkan daerah ini tidak dihuni terus hingga Zaman Besi, pada waktu mana cadangan air hujan mulai dimanfaatkan di daerah perbukitan.

Di tanah lapisan atas dari Tell el-Ful yg berasal pada akhir Zaman Perunggu dan awal Zaman Besi, ditemukan sebuah benteng yg dibangun pada kurun waktu itu. Benteng itu terbakar menjelang akhir abad 12. Ada alasan yg kuat untuk menghubungkan pembinasaan ini dengan kejahatan yg digambarkan dalam Hak 19-20. Hasil-hasil penggalian menunjukkan bahwa daerah itu tidak dihuni orang selama kr satu abad sesudah peristiwa itu.

Tanah lapisan kedua mengacu pada zaman Saul. Pada lapisan kedua itu ditemukan sebuah benteng yg nampaknya berlantai dua; di lantai dasar terdapat ruang penyimpanan barang-barang pecah belah, yg menurut ukuran hidup pedesaan adalah mewah. Ditemukan juga satu mata bajak besi yg berasal dari zaman ini, yg menunjukkan kemampuan menggunakan besi, yg dimonopoli orang Filistin hingga saat itu. Tanda-tanda menunjukkan benteng itu dirampok, kemudian ditinggalkan dan kosong selama beberapa thn, agaknya pada waktu kematian Saul. Tidak lama kemudian dihuni kembali dan menjadi pos depan sewaktu Daud berperang melawan Isyboset. Nampaknya benteng tsb telah kehilangan artinya waktu Daud memperoleh kemenangan atas seluruh kerajaan itu, dan hasil-hasil penggalian menunjukkan ditinggal sepi selama kr satu abad.

Benteng itu dibangun kembali (lapisan III) dengan menara jaga, mungkin oleh Hizkia, dan segera sesudah itu diruntuhkan kembali (bnd Yes 10:29); tapi pada abad 7 sM dibangun lagi dengan tembok kuat. Sesudah pembinasaan lagi yg mungkin oleh Nebukadnezar, ada suatu perkampungan yg luas di Gibea s/d lk 500 sM. Zaman berikutnya ditinggalkan lagi, sehingga pada zaman Makabe dibangun kampung baru, dihuni sekali-sekali sampai diusirnya semua orang Yahudi dari Yerusalem, termasuk Gibea sebab dekat kota besar itu.

KEPUSTAKAAN. W. F Albright, AASOR 4, 1924; L. A Sinclair, 'An Archaeological Study of Gibeah',AASOR 34, 1960; P. W Lapp, BA 28, 1965, hlm 2-10; N. W Lapp, BASOR 223, 1976, hlm 25-42; EAEHL 2, hlm 444-446. TCM/ARM/JMP

GIBEON [ensiklopedia]

Pada waktu penyerbuan Israel ke Kanaan, Gibeon merupakan kota penting, didiami oleh orang Hewi (Yos 9:17; LXX 'Hori' barangkali lebih tepat) dan rupanya diperintah oleh dewan tua-tua (Yos 9:11; bnd 10:2). Segera setelah kejatuhan Yerikho dan Ai, orang Gibeon memperdaya Yosua mengikat perjanjian dengan mereka, sebagai hamba Israel. Mereka ditugaskan membelah kayu dan menimba air dan dikutuk pada saat tipuan mereka terbongkar. Raja-raja Amori dari daerah bukit bagian selatan, menyerang Gibeon karena menaklukan diri kepada Israel, tapi pasukan Yosua mengalahkan bangsa-bangsa Amori itu dengan bantuan hujan es yg disertai angin ribut dan panjangnya waktu siang secara ajaib (Yos 9-10; 11: 19). Kota Gibeon diberikan kepada suku Benyamin dan kemudian dikhususkan bagi orang Lewi (Yos 18:25; 21:17).

Waktu terjadi perang antara Daud dengan pengikut Isyboset, kedua pihak bertemu di Gibeon. Duabelas orang prajurit dari setiap pihak dipilih untuk bertarung, tapi semua mereka mati. Akhirnya melalui pertempuran sengit anak buah Daud menang (2 Sam 2:12-17). Di 'batu besar yg di Gibeon' Yoab membunuh Amasa yg tidak waspada (2 Sam 20:8). Mungkin batu ini semata-mata adalah batu yg besar dan terkenal, atau mempunyai makna keagamaan yg dihubungkan dengan tempat yg tinggi yg dibuat tempat kemah suci dan mezbah korban bakaran, di mana Salomo beribadah setelah pengangkatannya sebagai raja (1 Taw 16:39; 21:29; 2 Taw 1:3, 13; 1 Raj 3:4, 5). 'Geba' dalam 2 Sam 5:25 mungkin harus diganti dengan 'Gibeon' mengingat kaitannya dengan 1 Taw 14:16; Yes 28:21 dan LXX.

Orang Gibeon terus memegang teguh hak-hak ikatan perjanjian mereka dengan Yosua pada zaman Daud. Satu-satunya cara untuk membersihkan kesalahan Saul membunuh orang Gibeon, adalah menyerahkan kepada mereka 7 anak laki-laki Saul untuk dihukum gantung (2 Sam 21:1-11). Hubungan dekat antara keluarga Saul dan Gibeon (1 Taw 8:29-30; 9:35-39) mungkin mempertajam keburukan perbuatan Saul. Sisak dari Mesir menyebutkan Gibeon di antara kota yg direbutnya (ANET, hlm 242; bnd 1 Raj 14:25). Para pembunuh Gedalya, gubernur Yehuda yg diangkat oleh Nebukadnezar, disergap di telaga Gibeon dan para tawanan yg mereka angkut dibebaskan (Yer 41:11-14). Orang Gibeon membantu Nehemia membangun kembali tembok-tembok Yerusalem (Neh 3:7).

Penggalian-penggalian di el-Jib, sekitar 9 km di utara Yerusalem, pada thn 1956 dan 1962, mengungkap peninggalan-peninggalan pada kota-kota dari awal dan pertengahan II Zaman Perunggu, dan dari Zaman Besi awal hingga masa Persia. Juga terdapat satu kota besar dari zaman Romawi. Tidak ada peninggalan dari Zaman Perunggu Tua maupun zaman Yosua. Tapi ditemukan beberapa kuburan yg menandakan daerah itu pernah menjadi tempat permukiman. Suatu waktu pada awal Zaman Besi, di lahan berbatu karang, dibentuk satu lubang besar dengan kedalaman 11 m. Sekeliling dinding lubang itu terdapat tangga menurun hingga ke dasarnya. Dari situ ada lagi tangga sepanjang 12 m menuju terowongan ke suatu telaga air. Mungkin itulah yg disebut dalam 2 Sam 2:13 dan Yer 41:12. Rupanya tempat itu sering penuh dengan air. Pada suatu waktu yg lebih dini, suatu terowongan lain digali mulai dari kota ke sebuah mata air di luar tembok-tembok tersebut. Dalam lubang besar itu terdapat banyak pegangan guci yg dicap dengan segel kerajaan, atau berukir nama pemilik dan nama Gibeon. Penyelidikan di daerah sekitar terowongan itu menunjukkan, bahwa itulah tempat terbesar pembuatan anggur pada abad 7 sM. Guci-guci anggur yg disegel disimpan di gudang-gudang bawah tanah yg sejuk, yg temboknya batu karang. Fakta itu menyatakan bahwa inskripsi-inskripsi tadi berasal dari tempat ini, justru kota tersebut diketahui sebagai Gibeon.

KEPUSTAKAAN. J. B Pritchard, 'Industry and Trade at Biblical Gibeon', BA 23, 1960, hlm 23-29; 'Gibeon's History in the Light of Excavation', VT, Supplement, 7, 1959, hlm 1-12; Hebrew Inscriptions and Stamps from Gibeon, University Museum, Philadelphia, 1959; The Water System of Gibeon, 1961; Gibeon where the Sun stood still, 1962; The Bronze Age Cemetery at Gibeon, 1964; Winery, Defences and Soundings at Gibeon, 1964. ARM/JMP

Geba [MYSABDA]

Geba

location
Definisi : Kota; Wilayah kekuasaan Bani Benyamin
Nomor Strong : H1387
Kata Asli : גֶּ֫בַע; גֶּבַע

Gibea [MYSABDA]

Gibea

location
Definisi : Kota; Gunung; Wilayah kekuasaan Bani Benyamin
Nama Lain : Gibeat
Nomor Strong : H1390
Kata Asli : גִּבְעָה

Gibea [MYSABDA]

Gibea

location
Definisi : Kota; Wilayah kekuasaan Yehuda
Nama Lain : Gibeat
Nomor Strong : H1390
Kata Asli : גִּבְעָה

Gibea [MYSABDA]

Gibea

location
Definisi : Kota; Wilayah kekuasaan Yehuda
Nomor Strong : H1388
Kata Asli : גִּבְעָא

Gibeon [MYSABDA]

Gibeon

location
Definisi : Kota Orang Kanaan; Wilayah kekuasaan Bani Benyamin; Kota
Nomor Strong : H1391
Kata Asli : גִּבְעוֹן

Orang Gibeon [MYSABDA]

Orang Gibeon

people
Definisi : Penduduk Gibeon
Nomor Strong : H1391
Kata Asli : גִּבְעוֹן

GIBEON [browning]

Sebuah kota di timur laut Yerusalem, yang penduduknya memperdayakan Israel yang sedang menyerbu ke dalam suatu persepakatan (Yos. 9:4), meskipun kemudian hari *Saul menyerang mereka dengan kejam (2Sam. 21:2). Kolam Gibeon (2Sam. 2:13) ditemukan pada penggalian 1956-1962. Kolam ini menyediakan air apabila terjadi pengepungan.




TIP #27: Arahkan mouse pada tautan ayat untuk menampilkan teks ayat dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.19 detik
dipersembahkan oleh YLSA