Apa manfaat iman bagi kita?

"Iman adalah dasar dari segala sesuatu yang kita harapkan dan bukti dari segala sesuatu yang tidak kita lihat" (Ibr. 11:1). Kita diperintahkan untuk beriman kepada Allah dan kepada Kristus (Yoh. 14:1; Yoh. 6:29) namun iman itu sendiri merupakan karunia dan karya Allah di dalam diri kita, melalui Roh Kudus oleh ayat-ayat Firman Allah dan khotbah dan cara-cara lainnya (Rm. 12:3; Ef. 2:8; Kis. 11:21; I Kor. 2:5; Ibr. 12:2; I Kor. 12:9; Yoh. 20:31; Yoh. 17:20), yang oleh cara-cara anugerah, ini menghasilkan pertobatan dan kemudian perubahan (Mrk. 1:15; Kis. 11:21). Melalui iman kita memperoleh pengampunan dosa, pembenaran, keselamatan, pengudusan, pengangkatan menjadi anak dan dapat menghampiri Allah, karunia Roh Kudus, terang dan kehidupan rohani, pembangunan, pemeliharaan, hidup kekal dan istirahat di surga (Kis. 10:43; Rm. 3:25; Kis. 13:39; Mrk. 16:16; Kis. 15:9; Yoh. 1:12; Gal. 3:26; Rm. 5:2; Ef. 3:12; Kis. 11:15-17; Yoh. 12:36, 46; Yoh. 20:31; Gal. 2:20; Yoh. 3:15-16; Ibr. 4:3). Iman sangat penting bagi pemahaman Injil yang bermanfaat; ini akan menjadikan Injil lebih berpengaruh atas orang-orang yang beriman; iman itu perlu bagi peperangan Kristen, dan tanpa iman adalah mustahil untuk berkenan kepada hati Allah (Ibr. 4:2; I Tes. 2:13; I Tim. 1:18, 19; Ibr. 11:6). Pengaruh iman di dalam kita adalah menimbulkan harapan, damai sejahtera, kepercayaan diri, keberanian dalam memberitakan kabar baik dan bersaksi dan, sebagaimana Kristus bernilai bagi orang-orang yang beriman dan tinggal di hatinya, mereka hidup, berdiri, berjalan, mendapatkan "kesaksian yang baik", bekerja dengan kasih, menaklukkan dunia, menolak Iblis (Rm. 5:2; Kis. 16:34; Rm. 15:13; Yes. 28:16; I Ptr. 2:6; I Ptr. 2:7; Ef. 3:17; Gal. 2:20; Rm. 4:12; Ibr. 11:2, 1 Yoh. 5:4, 5; I Ptr. 5:9; Mzm. 27:13; I Tim. 4:10). Oleh karena itu kita harus bersungguh-sungguh, teguh dan setia; berpegang pada iman kita dengan hati nurani yang baik dan tidak sebatas berdoa untuk peningkatan, melainkan dengan keyakinan yang teguh (I Tim. 1:5; II Kor. 8:7; Kis. 14:22; Rm. 4:20-24; I Kor. 16:13; Kol. 1:23; I Tim. 1:19; Luk. 17:5; II Tim. 1:12). Maka kita akan dikenal melalui buah-buah kita, karena tanpa buah, iman kita itu mati (Yak. 2:21-25; Yak. 2:17, 20, 26), dan karena semua kesukaran diatasi dengan iman, demikian juga segala hal harus dilakukan dengannya, tanpa merasa takut sebab kita sepenuhnya dilindungi oleh perisai dan baju zirah kita (Mat. 17:20, 21:21; Rm. 14:22; Ef. 6:16; I Tes. 5:8).




Artikel yang terkait dengan Matius:


TIP #03: Coba gunakan operator (AND, OR, NOT, ALL, ANY) untuk menyaring pencarian Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA