Adakah cara untuk menyelaraskan perbedaan narasi yang diceritakan para penulis Injil mengenai dua penyamun yang disalib bersama Yesus, di mana Matius dan Markus menceritakan dua-duanya mencela Kristus, sedangkan Lukas menceritakan salah satu penyamun mene

Agustinus serta lainnya, yang membicarakan pokok itu (sebab kesulitan itu sudah menjadi perhatian berabad-abad lalu), mengemukakan bahwa penyamun yang menyesal itu tidak mencela Kristus. Mereka menganggap Matius dan Markus mempunyai kebiasaan menggunakan bentuk jamak dari sebuah kata, padahal yang betul ialah bentuk tunggal, dan mereka menunjukkan contoh-contoh lain dari kebiasaan itu. Matius 26:8; Markus 14:4 dibandingkan dengan Yohanes 12:4 ialah salah satunya. Di sisi lain, kemungkinan bahwa dua penyamun itu mencela Kristus, tetapi pemandangan kemurahan hati dan kesabaran dalam penderitaan sangat mempengaruhi salah satu penyamun itu, sehingga ketika kematian sudah dekat dia menyesal. Dari ekspresi permohonannya, kita juga bisa menyimpulkan bahwa sebelum itu dia menerima ajaran - apakah dari Kristus atau murid-murid-Nya - yang masih diingatnya sampai menjelang mati, dan mempengaruhi hatinya atau kehidupannya.




Artikel yang terkait dengan Markus:


TIP #07: Klik ikon untuk mendengarkan pasal yang sedang Anda tampilkan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA