Apakah yang diajarkan Alkitab mengenai perbuatan baik?

Sebagaimana dengan semua hal yang baik, Kristus adalah teladan kita dalam perbuatan-perbuatan baik (Yoh. 10:32; Kis. 10:38). Perbuatan baik dikatakan sebagai buah-buah yang baik, buah-buah pertobatan, buah-buah kebenaran dan pekerjaan kasih serta usaha kasih (Yak. 3:17; Mat. 3:8; Flp. 1:11; Ibr. 6:10) melalui Yesus Kristus dikerjakan oleh Allah di dalam kita untuk kemuliaan dan kepujian Allah (Flp. 1:11; Yes. 26:12). Alkitab dipersiapkan untuk memimpin kita melakukan perbuatan baik dalam nama Kristus, tetapi hanya mereka yang tinggal dalam Kristus dapat melakukan itu (II Tim. 3:16, 17; Kol. 3:17; Yoh. 15:4, 5). Meskipun hikmat surgawi penuh dengan perbuatan-perbuatan baik, pembenaran dan keselamatan tidak dapat diperoleh melalui perbuatan-perbuatan itu (Yak. 3:17; Rm. 3:20; Ef. 2:8, 9; II Tim. 1:9). Orang-orang kudus diciptakan dalam Kristus untuk melakukan pekerjaan baik dan dianjurkan untuk mengenakan perbuatan-perbuatan baik itu (Ef. 2:10; Kol. 3:1214; Kis. 9:36; Tit. 2:14). Mereka bukan saja harus demikian, bahkan harus kaya dalam kebajikan, kokoh, berbuah-buah dan sempurna dalam pekerjaan-pekerjaan baik, siap sedia menyatakan itu semua dengan lemah lembut dan mereka harus saling mendorong menghasilkan perbuatan-perbuatan baik itu tanpa bermaksud untuk pamer (I Tim. 6:18; II Tes. 2:17; Kol. 1:10; Ibr. 13:21; II Kor. 9:8; Tit. 3:1; Ibr. 10:24; Mat. 6:1-18). Allah mengingat pekerjaan-pekerjaan baik ini, yang akan diperhitungkan dalam penghakiman dan akan ada bukti dari iman (Neh. 13:14; Pkh. 12:14; Mat. 25:34-40).




Artikel yang terkait dengan Matius:


TIP #32: Gunakan Pencarian Khusus untuk melakukan pencarian Teks Alkitab, Tafsiran/Catatan, Studi Kamus, Ilustrasi, Artikel, Ref. Silang, Leksikon, Pertanyaan-Pertanyaan, Gambar, Himne, Topikal. Anda juga dapat mencari bahan-bahan yang berkaitan dengan ayat-ayat yang anda inginkan melalui pencarian Referensi Ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA