Bakul macam apa yang digunakan dalam mukjizat roti dan ikan?

Catatan Injil berbunyi: "Kemudian orang mengumpulkan potongan-potongan roti yang sisa, dua belas bakul penuh" (Mat. 14:20). "Kemudian orang mengumpulkan potongan-potongan roti yang sisa, sebanyak tujuh bakul" (Mrk. 8:8). Ada perbedaan pendapat di antara sarjana-sarjana dalam menerjemahkan kata (aslinya) "keranjang atau bakul". Ketika menjelaskan mukjizat pertama, yaitu memberi makan lima ribu orang, ada kata yang digunakan menunjukkan keranjang-keranjang ikan berukuran besar yang terbuat dari tali, sementara dalam kisah mukjizat berikutnya, digunakan istilah yang terjemahannya berarti keranjang tangan berukuran kecil. Pertanyaan yang muncul adalah bagaimana para rasul membawa serta keranjang-keranjang ikan berukuran besar? Sebuah perbandingan di antara kedua kisah ini akan memecahkan kesulitan ini. Banyak orang Yahudi yang membawa keranjang tangan kecil yang mereka pakai untuk menyimpan persediaan makanan supaya tidak kotor. Masing-masing rasul membawa keranjang tangan kecil dan dalam rombongan rasul pasti ada satu orang yang membawa keranjang ikan berukuran besar. Keranjang ikan yang besar itu diisi tujuh kali dan kemudian dua belas kali, sebab susunan kata-kata yang dipakai tampaknya menunjukkan begitu, mengingat dalam satu kejadian masing-masing rasul mengisi keranjang tangan kecil dengan potongan-potongan roti, sementara dalam kejadian lainnya satu keranjang ikan besar diisi tujuh kali.




Artikel yang terkait dengan Matius:


TIP #01: Selamat Datang di Antarmuka dan Sistem Belajar Alkitab SABDA™!! [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA