Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 10 dari 10 ayat untuk yang menabur AND book:[1 TO 39] AND book:28 (0.004 detik)
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (Hos 1:11) (ende: Jizre'el)

Nabi main2 dengan makna kata ini (Jahwe menabur): besar, luhurlah hari Jahwe akan menabur Israil kembali.

(1.00) (Hos 8:7) (full: MENABUR ANGIN ... MENUAI PUTING BELIUNG. )

Nas : Hos 8:7

Israel telah menabur angin dosa dan penyembahan berhala; sekarang mereka akan mengalami puting beliung serbuan Asyur. Kita harus ingat bahwa tindakan dan sikap berdosa menabur benih-benih yang akan menghasilkan buah-buah kejahatan di dalam hidup kita (lih. Ayub 4:8; Gal 6:7; bd. Mazm 126:5-6; Ams 11:18; 2Kor 9:6).

(0.98) (Hos 1:11) (bis: Yizreel)

Yizreel: Dalam bahasa Ibrani Yizreel berarti: Allah menabur. Jadi, kata itu menunjuk kepada pertumbuhan kemakmuran.

(0.94) (Hos 2:23) (jerusalem: menaburkan) Inilah arti nama Yizreel (Allah menabur)
(0.94) (Hos 10:11) (jerusalem) Ayat-ayat ini berkata tentang rencana Allah mengenai Efraim: Kepadanya dipercayakan suatu tugas( yang ibaratnya ialah mengolah tanah dan menabur, Hos 10:11). Tugas itu ialah menegakkan keadilan dan kasih setia, bdk Hos 2:18+, dengan "mencari TUHAN", Tetapi Efraim justru melakukan lawannya.
(0.91) (Hos 1:11) (full: BESAR HARI YIZREEL ITU. )

Nas : Hos 1:11

Yizreel artinya "Allah memencarkan" dan di sini dipakai dalam arti yang agak berbeda dari ayat Hos 1:4. Allah akan memencarkan umat-Nya (ayat Hos 1:4), tetapi kelak Dia akan membawa mereka keluar dari negeri ke mana mereka terpencar dan akan menabur mereka dalam negeri sendiri, sebagaimana seorang petani menebarkan benihnya.

(0.89) (Hos 10:12) (full: BUKALAH BAGIMU TANAH BARU. )

Nas : Hos 10:12

Tanah baru ialah tanah yang demikian diabaikan dan mengeras sehingga tidak dapat menerima benih. Secara rohani hati umat itu sudah demikian keadaannya (ayat Hos 10:13). Mereka perlu membuka hati dan pikiran mereka melalui kesedihan akan dosa dan suatu pertobatan yang akan membuka mereka bagi firman dan kehendak Allah; mereka harus mulai menabur benih-benih kebenaran dengan sungguh-sungguh mencari Allah hingga mereka kembali mengalami kasih dan kemurahan-Nya yang setia.

(0.89) (Hos 1:5) (jerusalem: lembah Yizreel) Lembah di sekitar kota (benteng) Megido ini terletak pada ujung jalan yang datang dari daerah pesisir. Ia menjadi tempat lalu lintas biasa antara negeri Mesir dan negeri Asyur. Karena itu lembah itu sering menjadi medan pertempuran, bdk Hak 4:12-16; 6:33; 1Sa 28:4; 2Ra 23:29. Di situpun ditempatkan pertempuran di akhir zaman, Zak 12:11; Wah 16:16. tetapi lembah itupun tanah yang subur (ini terungkap dalam namanya Yezreel=Allah menabur), sehingga dapat melambangkan janji Allah mengenai kelahiran suatu umat yang baru, Hos 2:21-22. Itulah "Hari Yizreel", Hos 1:11.
(0.84) (Hos 8:1) (sh: Lain di mulut lain di hati (Rabu, 10 November 2004))
Lain di mulut lain di hati

Pernah melihat gambar pria dan wanita yang berangkulan, sementara itu seorang wanita lain duduk di samping pria itu? Ternyata dengan tangan yang satu lagi (lewat belakang tentunya), jari pria itu menggenggam jemari wanita lain itu.

Inilah yang dilakukan Israel terhadap Tuhannya. Bagaikan sepasang kekasih, Israel mengeluarkan kata-kata, "Aku mengasihi Engkau." Akan tetapi, pada saat yang sama Israel berselingkuh dengan ilah lain (ayat yang+menabur+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">4) dan melakukan berbagai tindak kejahatan (ayat yang+menabur+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">3). Israel mengabaikan pengajaran dan perintah Tuhan (ayat yang+menabur+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">1, 12) dengan cara berbuat semau mereka sendiri (ayat yang+menabur+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">4-6). Mereka juga menodai hubungan dengan Tuhan secara memalukan dan menjijikkan. Itu sebabnya, Tuhan menolak dan merendahkan ibadah mereka (ayat yang+menabur+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">11a, 13). Ibadah lahiriah itu hanya menambah panjang daftar dosa mereka (ayat yang+menabur+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">11b) sebab tidak disertai ketaatan (ayat yang+menabur+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">12). Maka menurut Tuhan, apa yang mereka lakukan adalah ibarat mereka sedang menabur angin, sehingga mereka akan menuai puting beliung. Artinya, karena Israel sedang menabur dosa maka mereka akan menuai kehancuran dan penghukuman-Nya (ayat yang+menabur+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">7). Kehancuran Israel akan menjadi kenyataan ketika Raja Asyur menghancurkan mereka tahun 722-723 sM (ayat 2Raj. 17:7-23). Asyur dan Mesir adalah dua negara adi kuasa yang silih berganti menjadi andalan Israel. Namun, yang terjadi, justru Israellah yang dihancurkan oleh Asyur.

Tuhan adalah kekasih Israel yang menuntut kesetiaan mereka, dan akan menghakimi Israel bila Israel "berselingkuh" dengan ilah lain. Demikian juga, hari ini Tuhan meminta kita memelihara komitmen kesetiaan total kepada Tuhan Yesus Kristus. Ia telah lebih dulu mengasihi dan berkorban demi pengampunan kita. Tunjukkan kesetiaan kita ini melalui perbuatan. Buktikan komitmen itu dengan hidup yang bersih, jujur, dan adil.

Tekadku: Aku harus menyatakan kesetiaanku dengan tidak mengantikan kedudukan Tuhan di hati. Aku akan menjauhi andalan-andalan selain Tuhan. Singkirkan bukan saja dosa-dosa kasar dan besar, tetapi juga dosa-dosa terselubung yaitu kerohanian semu, kemunafikan, ketergantungan pada diri sendiri.

(0.77) (Hos 1:4) (jerusalem: nama Yizreel) Allah menyuruh nabi memberi anak-anaknya nama tertentu. Nama-nama itu sebenarnya merupakan nubuat, bdk Yes 1:26+, Yizreel (artinya: Allah menabur, bdk Hos 2:20-22) adalah nama kota kediaman raja-raja Israel (utara). Di kota itu Yehu membunuh isteri dan segenap keturunan raja Ahab (2Ra 9:15-10:14). Berbeda dengan 2Ra 10:30 nabi Hosea mengutuk pembunuhan itu.


TIP #19: Centang "Pencarian Tepat" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab tanpa keluarga katanya. [SEMUA]
dibuat dalam 0.10 detik
dipersembahkan oleh YLSA