Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 20 dari 40 ayat untuk wajah-Nya [Pencarian Tepat] (0.001 detik)
Pindah ke halaman: 1 2 Selanjutnya
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (Bil 6:25) (jerusalem: dengan wajahNya) Bdk Maz 4:7.
(1.00) (Mzm 22:24) (jerusalem: menyembunyikan wajahNya) Bdk Maz 13:2+.
(0.80) (Mzm 95:2) (jerusalem: menghadap wajahNya) Ialah pergi beribadat (dalam bait Allah), bdk Maz 27:8+
(0.80) (Yes 59:2) (jerusalem: Dia menyembunyikan diri) Harafiah: Dia menyembunyikan wajahNya. Bdk Yes 54:8+.
(0.60) (Mzm 67:2) (jerusalem: jalanMu) Ialah cara Allah bertindak, penyelenggaraan Tuhan. Sejarah umat terpilih merupakan suatu pengajaran Allah kepada bangsa-bangsa lain. Pada sejarah Israel bangsa-bangsa lain dapat melihat kekuasaan dan kebaikan Allah yang mengerjakan keselamatan umatNya di bumi ini. Bangsa-bangsa lain juga dipanggil untuk berbakti kepada Allah yang Mahaesa dan menggabungkan syukur mereka dengan syukur umat Israel. Gagasan itu khususnya terungkap dalam Maz 67:4 dan diulang dalam Maz 67:6.
(0.50) (Ayb 13:24) (jerusalem: Mengapa Engkau menyembunyikan wajahMu) Bdk Maz 13:2+; Maz 4:7+. Allah menyembunyikan wajahNya apabila tidak memperlihatkan kerelaan dan kemurahan hatiNya.
(0.35) (Mzm 11:7) (jerusalem: keadilan) Harafiah: apa (hal-hal atau perbuatan) yang adil, benar
(0.35) (1Taw 18:6) (full: KEMENANGAN KEPADA DAUD KE MANAPUN IA PERGI. )

Nas : 1Taw 18:6

Allah ingin menolong, melindungi dan memberikan kemenangan kepada umat-Nya yang setia. Ketika kita berharap kepada Allah dan kekuatan-Nya serta senantiasa mencari wajah-Nya (1Taw 16:11), maka sebuah saluran berkat dibuka untuk kehidupan kita. Melalui saluran itu Allah menolong kita dalam kesulitan, memberikan kita kebebasan dari kuasa Iblis serta menuntun kita dengan Roh-Nya.

(0.30) (Ul 32:15) (full: MENJADI GEMUKLAH. )

Nas : Ul 32:15

Kemakmuran menjadi faktor utama yang mengakibatkan Israel melupakan Allah dan melakukan penyembahan berhala (bd. Ul 8:7-20). Sejarah telah menunjukkan berkali-kali bahwa pada saat-saat senang dan makmur, umat Allah paling mudah melupakan Allah dan berhenti mencari wajah-Nya. Akan tetapi, selama keadaan yang buruk dan tidak menguntungkan, umat Allah lebih mungkin menghampiri Allah dengan sungguh-sungguh serta memohon pertolongan-Nya (bd. kitab Hakim-Hakim).

(0.30) (1Taw 16:10) (full: BIARLAH BERSUKAHATI ORANG-ORANG YANG MENCARI TUHAN. )

Nas : 1Taw 16:10

Kebahagiaan, keamanan, dan kebebasan kita dari kekhawatiran tergantung kepada rasa terima kasih kita kepada Allah dan ketekunan kita dalam mencari wajah-Nya setiap hari (ayat 1Taw 16:8-11). Orang yang terus-menerus berseru kepada Tuhan dengan ucapan syukur dapat memiliki keyakinan bahwa Ia akan berjalan di samping mereka dan senantiasa memberikan pertolongan sepanjang hidup mereka (Mazm 46:2;

lihat cat. --> Fili 4:6;

lihat cat. --> Fili 4:7).

[atau ref. Fili 4:6-7]

(0.30) (Yes 22:12) (full: MENYURUH ORANG MENANGIS. )

Nas : Yes 22:12-13

Ketika umat Allah berkompromi dengan dunia dan tidak lagi menaati cara-cara Allah yang benar, Ia memanggil mereka untuk bertobat, mengakui kemiskinan rohani mereka dan mencari wajah-Nya. Kristus menginginkan semua gereja-Nya memeriksa keadaan rohani mereka dengan mengingat PB dan standar-standarnya (bd. pasal Wahy 2:1-3:22). Seperti Yesaya, para nabi masa kini hendaknya memanggil orang kepada pertobatan, kerendahan hati, air mata, doa dan puasa, dan bukan kepada keriangan yang sembrono.

(0.30) (Hos 12:7) (full: SEPERTI KANAAN )

Nas : Hos 12:8

(versi Inggris NIV -- seperti pedagang). Hosea menyatakan secara tidak langsung bahwa orang Israel menggunakan cara-cara dagang Kanaan yang bertentangan dengan kejujuran yang dituntut Allah. Pada saat bersamaan, para pedagang beranggapan bahwa mereka tidak akan dimintai pertanggungjawaban atas ketidakjujuran mereka. Umat Allah harus selalu diberi tahu bahwa Dia akan menghukum mereka jikalau mereka melakukan perbuatan dosa dan mengikuti cara-cara duniawi.

(0.25) (Ayb 19:27) (full: MATAKU SENDIRI MENYAKSIKAN-NYA. )

Nas : Ayub 19:27

Kerinduan Ayub untuk melihat Allah-Penebusnya sangat melampaui semua keinginan lain yang terungkap dalam kitab ini

(lihat cat. --> Ayub 23:3).

[atau ref. Ayub 23:3]

Ayub merindukan hari itu ketika ia dapat melihat wajah Tuhan dalam penebusan penuh. Demikian pula, orang percaya PB merindukan kedatangan Juruselamat mereka (1Kor 1:7; 2Tim 4:8) dan hari penggenapan, ketika "kemah Allah ada di tengah-tengah manusia dan Ia akan diam bersama-sama dengan mereka" (Wahy 21:3) dan "mereka akan melihat wajah-Nya" (Wahy 22:4).

(0.25) (Mzm 11:1) (full: PADA TUHAN AKU BERLINDUNG. )

Nas : Mazm 11:1-7

Mazmur ini menegur orang yang menasihati untuk lari atau berkompromi bila prinsip-prinsip alkitabiah sedang dipertaruhkan (ayat Mazm 11:1-3). Orang percaya yang setia akan berlindung pada Tuhan (ayat Mazm 11:1) dan tetap berabdi kepada kebenaran sekalipun "dasar-dasar dihancurkan" dalam gereja dan masyarakat (ayat Mazm 11:3); hasilnya ialah bahwa "orang yang tulus akan memandang wajah-Nya" (ayat Mazm 11:7; bd. Mazm 16:8-11; Mazm 17:15; 23:6)

(0.25) (Mzm 23:6) (full: KEBAJIKAN DAN KEMURAHAN )

Nas : Mazm 23:6

(versi Inggris NIV -- Kebajikan dan kasih). Dengan sang Gembala menemani aku sepanjang jalan hidup ini, aku akan menerima pertolongan, kemurahan, dan dukungan. Tidak perduli apa yang terjadi aku dapat mempercayai Gembala yang Baik akan bekerja melalui segala sesuatu demi kebaikanku (Rom 8:28; Yak 5:11). Sasaran dari mengikuti sang Gembala serta mengalami kebaikan dan kasih-Nya ialah agar pada suatu saat aku akan bersama Tuhan selama-lamanya (1Tes 4:17), melihat wajah-Nya (Wahy 22:4), dan melayani Dia sepanjang masa di rumah-Nya (lih. Wahy 22:3; bd. Yoh 14:2-3).

(0.25) (Mzm 27:4) (full: SATU HAL TELAH KUMINTA. )

Nas : Mazm 27:4

Seperti dalam Mazmur Mazm 26:1-12, pemazmur mencari kehadiran Allah; hal itu paling berharga di dalam hidupnya dan dia mendoakannya tanpa mengenal lelah. Allah sendiri memanggil kita semua kepada tujuan yang sama: "mencari wajah-Nya" (ayat Mazm 27:8). Mereka yang melaksanakan hal ini, berusaha untuk tinggal di hadirat-Nya yang kudus, diberikan keyakinan teguh bahwa pencobaan apa pun yang menimpa mereka, Tuhan tidak akan meninggalkan mereka (ayat Mazm 27:9-10). Tidak ada alasan untuk putus asa; kemurahan Allah tersedia bagi mereka (ayat Mazm 27:13-14).

(0.25) (Yl 2:18) (full: BELAS KASIHAN KEPADA UMAT-NYA. )

Nas : Yoel 2:18

Ketika umat Allah merendahkan diri mereka, mencari wajah-Nya di dalam doa dan berbalik dari cara-cara fasik mereka

(lihat cat. --> 2Taw 7:14),

[atau ref. 2Taw 7:14]

Allah mendengar dari sorga, memutarbalikkan hukuman-Nya, memperbaharui negeri itu dan mencurahkan berkat-Nya (ayat Yoel 2:18-20). Dengan kata lain, Allah menjawab doa-doa umat-Nya yang dipanjatkan dengan rendah hati dan yang datang dari hati yang bertobat. Lagi pula, doa yang tekun dan sungguh-sungguh untuk kebangunan rohani akan menghasilkan pencurahan Roh Allah atas umat-Nya (lih. ayat Yoel 2:28-32).

(0.25) (Why 22:4) (full: MEREKA AKAN MELIHAT WAJAH-NYA. )

Nas : Wahy 22:4

Ini merupakan tujuan terakhir dari sejarah penebusan: Allah yang berdiam di antara umat-Nya yang setia di suatu bumi yang bersih dari segala yang jahat. Di bumi yang baru ini, orang kudus akan melihat dan tinggal bersama dengan Yesus, Anak Domba Allah, yang oleh kasih-Nya telah menebus mereka dengan kematian-Nya di kayu salib. Kesukacitaan mereka yang terbesar adalah, "Berbahagialah orang yang suci hatinya, karena mereka yang akan melihat Allah" (Mat 5:8; bd. Kel 33:20,23; Yes 33:17; Yoh 14:9; 1Yoh 3:2).

(0.21) (Mzm 11:1) (sh: Jangan turuti sembarang nasihat (Selasa, 9 Januari 2001))
Jangan turuti sembarang nasihat

Bila kita baca sepintas mazmur ini, kita akan mendapatkan kesan bahwa pemazmur sangat sombong dan tidak mau menghargai nasihat orang lain yang memperhatikan dirinya. Namun bila kita merenungkan dengan seksama, pemazmur bukanlah sombong ataupun meremehkan nasihat orang lain, tetapi pemazmur dapat melihat motivasi dan prinsip yang tersembunyi di balik nasihat yang ia terima.

Ketika ia berlindung pada Tuhan, ia dinasihatkan untuk terbang ke gunung seperti burung. Artinya Tuhan digantikan dengan gunung sedangkan kemampuan Tuhan untuk melindungi digantikan dengan kemampuan pemazmur untuk terbang. Arti lebih jauh lagi adalah jangan bersandar kepada Tuhan namun bersandarlah kepada kemampuan diri sendiri dan kekuatan-kekuatan lain yang nampak seperti kekayaan yang kita miliki. Keraguan kepada Tuhan lebih ditiupkan lewat pemaparan betapa dahsyat dan dekatnya bahaya yang akan menyerang pemazmur (ayat 2).

Pemazmur dengan tegas menolak nasihat yang berlandaskan prinsip-prinsip yang salah. Ia berlindung kepada Tuhan sebab di sanalah dasar- dasar kehidupan orang percaya. Apa saja dasar- dasar kehidupan itu? Allah ada dan bukan sekadar ada, tetapi Ia berkuasa (ayat wajah-Nya&tab=notes&exact=on" ver="">4a). Ia mengamati dan menguji apa yang dilakukan setiap manusia (ayat wajah-Nya&tab=notes&exact=on" ver="">4b-5). Ia bukan Allah yang tidak memperdulikan kehidupan manusia, karena Ia adalah Allah yang kudus maka Ia membenci orang-orang yang berdosa (ayat wajah-Nya&tab=notes&exact=on" ver="">5b), menghukum mereka, dan menghancurkan apa pun yang dimiliki (ayat wajah-Nya&tab=notes&exact=on" ver="">6). Orang benar akan memandang wajah-Nya dan mendapatkan kasih Allah (ayat wajah-Nya&tab=notes&exact=on" ver="">7). Dasar-dasar inilah yang memampukan orang benar untuk tetap bertahan walau serangan begitu dahsyat. Dasar- dasar ini sangat kokoh sedangkan kemampuan dan kekuatan yang dimiliki manusia sangat labil. Dasar- dasar ini juga meyakinkan pemazmur bahwa kesulitan dan penderitaan bukanlah akhir dari segala- galanya, sebab akhir dari segala-galanya adalah ketika ia dapat memandang wajah-Nya dan penghakiman orang fasik dijatuhkan.

Renungkan: Karena itu ketika kita sedang menghadapi masalah dan penderitaan, waspadalah ketika ada orang yang memberikan nasihat, sebab iblis mungkin dapat menggunakan orang itu untuk menggoyahkan kepercayaan kita.

(0.20) (1Sam 17:50) (full: DEMIKIANLAH DAUD MENGALAHKAN ORANG FILISTIN. )

Nas : 1Sam 17:50

Kemenangan Daud atas Goliat diperoleh karena imannya kepada Allah yang telah diuji dan dibuktikan dalam hidupnya. Kita dapat menemukan lima faktor khusus yang menghasilkan kemenangannya:

  1. 1) Daud mengasihi Allah (1Sam 16:7) yang membuatnya senantiasa mencari Allah dan wajah-Nya (bd. 1Taw 16:10-11).
  2. 2) Daud bersemangat dan sangat memperhatikan kehormatan Tuhan Allah Israel (ayat 1Sam 17:26,36,46). Ia menyadari bahwa Goliat bukan saja menantang bala tentara Israel, tetapi Tuhan Yang Mahakuasa.
  3. 3) Kepercayaan Daud akan kuasa Tuhan telah diperkuat oleh ingatannya akan masa-masa sebelumnya ketika ia berdoa dan mengalami kelepasan dari Allah (ayat 1Sam 17:34-37; bd. Mazm 29:3-4).
  4. 4) Daud tidak mengandalkan dirinya tetapi Allah dalam mengalahkan Goliat dan orang Filistin (ayat 1Sam 17:37,45-47; bd. Mazm 33:16-17; 44:7-8; Hos 1:7).
  5. 5) Roh Tuhan turun dengan kuasa di atasnya (1Sam 16:13; bd. Za 4:6). Manakala anak-anak Allah menghadapi persoalan dan situasi yang tampaknya tidak dapat diatasi, maka raksasa-raksasa tersebut dapat dikalahkan jikalau kita menggunakan iman seperti Daud dan bersandar kepada kuasa Roh Kudus (lih. Ef 3:20-21; Fili 4:13).


TIP #01: Selamat Datang di Antarmuka dan Sistem Belajar Alkitab SABDA™!! [SEMUA]
dibuat dalam 0.12 detik
dipersembahkan oleh YLSA