Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 20 dari 366 ayat untuk olehnya karena itu AND book:[1 TO 39] AND book:1 (0.003 detik)
Pindah ke halaman: 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 Selanjutnya Terakhir
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (Kej 36:6) (full: ESAU ... HARTA BENDANYA. )

Nas : Kej 36:6-7

Dalam banyak hal Esau makmur secara materiel, tetapi ia tidak makmur secara rohani. Ciri hidupnya ialah pandangan yang rendah terhadap hal-hal rohani (Kej 25:34; 26:34-35; 36:2). Oleh karena itu, bangsa yang didirikan olehnya (Edom) fasik dan menjadi obyek khusus murka Allah (lih. Yes 11:14; Am 9:12; Ob 1:1-4).

(0.94) (Kej 16:5) (bis: Itu salahmu)

Itu salahmu atau Kiranya engkau menderita, karena melakukan kesalahan ini terhadap saya.

(0.94) (Kej 45:24) (ende)

Jusuf mengenal watak-perangai saudara-saudaranja, oleh karena itu ia memberi peringatan ini.

(0.91) (Kej 35:2) (ende)

Jakub meninggalkan Sikem karena takut akan balas-dendam penduduk sekitarnja (lihat ajat olehnya+karena+itu+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D+AND+book%3A1&tab=notes" ver="ende">5)(Kej 35:5). Tetapi selain itu kepergiannja ke Bethel bersifat ziarah pula; karena itu disini disebut-sebut peraturan-peraturan kebersihan.

(0.91) (Kej 44:15) (ende)

Jusuf berbuat seakan-akan ia dapat mengetahui segala sesuatu jang terdjadi, dan karena itu mengetahui pula adanja "pentjurian".

(0.91) (Kej 4:10) (ende)

Menurut pandangan ketika itu kehidupan manusia terletak pada darahnja. Darah jang ditumpahkan menurut balas-dendam dari surga. Karena itu biasanja tempat penumpahan darah ditutupi.

(0.89) (Kej 44:5) (ende)

Pada djaman itu piala agak lazim digunakan untuk meramalkan hari kemudian. Peristiwa baik ataupun buruk diramalkan menurut udjud tjairan jang dimasuki benda-benda lain. Karena itu piala sematjam itu dianggap benda jang sutji.

(0.89) (Kej 18:12) (jerusalem: tertawalah Sara) Ini menyinggung nama Ishak, lih Kej 17:17+. Tertawa Sara itu bukan karena kurang percaya. Sara belum tahu siapakah tamu itu. Baru kemudian Sara menduga siapa tamu itu, Kej 18:15. lalu ia merasa takut.
(0.89) (Kej 29:25) (jerusalem: bahwa itu Lea) Penipuan Laban itu dapat berhasil oleh karena menurut adat bakal isteri tetap bertudung sampai malam perkawinan, bdk Kej 24:65. Dewasa ini adat itu masih dipertahankan di Palestina.
(0.88) (Kej 33:12) (jerusalem) Yakub tidak mempercayai Esau. Karena itu ia meminta supaya Esau berangkat mendahuluinya. Yakub tidak menyusul kakaknya, tetapi justru menjauhkan diri dari padanya.
(0.87) (Kej 24:53) (ende)

Dengan hadiah-hadiah ini perdjandjian pernikahan diperkuat. Perkawinan terutama berarti mendjamin kelangsungan keluarga. Oleh karena itu keluarga menentukan, baikkah atau tidak perkawinan itu dilangsungkan. Keluarga pun mendjaga dan memelihara kehormatannja sendiri.

(0.87) (Kej 35:18) (jerusalem: Benyamin) Nama Ben-oni (artinya: anak kesengsaraanku) dianggap gelagat buruk. Karena itu ayah merubah nama itu menjadi Benyamin, artinya: anak tangan kanan, ialah anak yang merupakan gelagat baik.
(0.86) (Kej 12:13) (jerusalem: adikku) Perkataan Abraham itu barangkali menyinggung suatu adat yang terdapat di Mesopotamia Hulu. Di kalangan kaum bangsawan bangsa Hori suami pura-pura dapat mengangkat isterinya menjadi adiknya. Dengan demikian isteri itu lebih dihormati dan mendapat beberapa hak istimewa. Begitulah kiranya situasi Sarai yang disarankan Abram. Tetapi orang Mesir kurang dapat menghargai hal itu, Kej 12:19. Juga pengarang suci tidak dapat menghargainya oleh karena tidak tahu lagi akan adat semacam itu. Hanya keterangan yang kami berikan itu tidak pasti juga.
(0.86) (Kej 32:26) (ende)

Jakub berkelahi dengan tekad-keberanian jang timbul dalam keadaan jang amat sukar. Ia terpaksa bersikap siap-sedia akan membela diri. Ia tidak melarikan diri, melainkan membuktikan kekuatannja, dan karena itu ia menang. Inilah jang dimaksudkan oleh Tuhan. Tetapi ia mengakui djuga, bahwa kekuatannja itu diterimanja dari Tuhan, jang telah memaksanja mentjapai kemenangan ini. Maka dari itu ia memohon berkatNja (bandingkanlah dengan Hos 12:4-5).

Panggilan Tuhan untuk meninggalkan kepentingan sendiri dan menerima tugas baru, seringkali oleh manusia dialami dengan antjaman terhadap keamanan sendiri, dan bahaja bagi kebahagiaannja. Karena itu manusia sering melawan panggilan Tuhan. Tetapi kalau manusia menerima dan mengikuti panggilan itu, achirnja ternjata membawa berkat baginja.

(0.85) (Kej 3:12) (ende)

Mungkin dalam ajat ini disinggung djuga ketjenderungan jang kemudian ada pada wanita-wanita di Israel akan tachjul dan pemudjaan berhala. Karena itu terutama perkawinan dengan wanita kafir keras-keras ditjela oleh para nabi.

(0.85) (Kej 21:21) (ende)

Paran terletak disebelah Utara djazirah Sinai. Oleh karena itu S. Paulus menghubungkan Hagar dengan Sinai, dan tjerita tentang Sara jang terpilih diatas Hagar digunakannja sebagai pralambang keunggulan Perdjandjian baru terhadap Perdjandjian Lama (Gal 4:22-31).

(0.85) (Kej 21:25) (ende)

Bagi gembala perigi air adalah sangat penting, dan karena itu seringkali mendjadi sebab pertengkaran (lihat Kej 26:19-22). Perdjandjian Abimelek dengan Ishak (Kej 26:26 dsl.) kiranja suatu tradisi sedjadjar dengan persetudjuan dengan Ibrahim jang ditjeritakan disini.

(0.85) (Kej 32:25) (ende)

Karena mendapat luka-luka ini maka Jakub menjadari, bahwa lawannja mempunjai kekuatan jang mengatasi daja manusiawi. Selain itu luka-luka menandakan, bahwa perkelahian ini dalam-dalam mempengaruhi kehidupan Jakub selandjutnja.

(0.85) (Kej 38:10) (ende)

Perbuatan ini adalah dosa berat, karena bertentangan dengan tudjuan langsung perkawinan, seperti telah diperintahkan oleh Tuhan kepada manusia. Ketjuali itu perbuatan ini timbul dari egoisme, tidak mau mementingkan nama dan keturunan kakaknja.

(0.85) (Kej 34:7) (full: ANAK-ANAK YAKUB ... SAKIT HATI. )

Nas : Kej 34:7

Anak-anak Yakub jelas sangat marah karena adiknya diperkosa, dan mereka tahu bahwa perbuatan tidak senonoh itu tidak bisa dibiarkan. Akan tetapi, mereka berdosa karena membalas dendam secara berlebihan, tidak adil, dan kejam.



TIP #16: Tampilan Pasal untuk mengeksplorasi pasal; Tampilan Ayat untuk menganalisa ayat; Multi Ayat/Kutipan untuk menampilkan daftar ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA