Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 21 - 40 dari 71 ayat untuk menambahkan (0.001 detik)
Pindah ke halaman: Sebelumnya 1 2 3 4 Selanjutnya
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(0.40) (Ams 25:20) (ende)

Terdjemahan ini dikirakan sadja. Dalam naskah Hibrani ajat ini tiada terang. rupanja sebagian ajat hilang. Terdjemahan Junani menambahkan: Sebagai rengat pada pakaian, dan ulat pada kaju,

demikian kesedihan merugikan hati manusia.

Dalam terdjemahan kami ajat itu berarti: hal2 jang disebutkan sama sekali bertentangan.

(0.40) (1Raj 4:4) (endetn)

Ajat ini berbunji "Benajahu bin Jojada" mengepalai tentara dan Sadok serta Ebjatar mendjawat imam". Ditinggalkan oleh sebab merupakan suatu tambahan (lih. 1Ra 4:2; 2:35; 4:6; 2:26-27). Dalam ajat 6 terdjemahan Junani menambahkan: "Eliah bin Joab mengepalai tentara".

(0.40) (Pkh 3:16) (full: DI SITUPUN TERDAPAT KETIDAKADILAN. )

Nas : Pengkh 3:16-17

Di dalam dunia ini kesempurnaan maksud-maksud Allah tercemar oleh ketidakadilan dan kefasikan. Tetapi, Salomo menambahkan, kita bisa yakin bahwa Allah akan, pada waktu-Nya sendiri, menghukum orang fasik dan memberikan upah kepada orang benar (bd. Rom 2:5-11).

(0.40) (Mat 7:29) (jerusalem: tidak seperti ahli-ahli Taurat yang biasa mengajar mereka) Harafiah: tidak seperti ahli-ahli Taurat mereka. Para ahli Kitab Yahudi selalu mendasarkan ajaran mereka pada tradisi dari ahli-ahli Kitab terdahulu, bdk Mat 15:2. Sejumlah naskah menambahkan: dan orang Farisi.
(0.40) (Kis 13:43) (jerusalem: penganut agama Yahudi) Di sini kata "proselit" mendapat makna yang luas, sehingga searti dengan "mereka yang takut akan Allah"
(0.35) (2Ptr 1:5) (full: MENAMBAHKAN KEPADA IMANMU. )

Nas : 2Pet 1:5

Petrus mencatat sifat-sifat baik yang harus dikembangkan oleh orang Kristen supaya menang dan berbuah secara rohani di hadapan Allah (ayat 2Pet 1:8). Frasa "sungguh-sungguh berusaha" (versi Inggris NIV -- "berusaha sekuat-kuatnya") menunjukkan bahwa orang percaya harus terlibat secara aktif dalam pertumbuhan Kristen (bd. Fili 2:12-13). Mereka yang menjadi orang Kristen harus langsung berusaha untuk menambahkan ketujuh sifat ini kepada iman mereka (ayat 2Pet 1:5-8). Perhatikan bahwa sifat-sifat kesalehan tidaklah bertumbuh secara otomatis tanpa usaha kita yang tekun untuk mengembangkannya

(lihat art. PERBUATAN-PERBUATAN DOSA DAN BUAH ROH).

(0.35) (Kej 22:14) (ende)

Mungkin ini suatu pepatah dari djaman kemudian, disini dihubungkan dengan nama Moria (ra'ah = melihat). Tuhan melihat hari-kemudian, dan mendjamin hari-kemudian, djuga kalau manusia tidak dapat lagi mempertimbangkannja, dan tidak ada harapan.

Hubungan tjerita ini dengan djandji-djandji didjelaskan oleh pengarang dengan menambahkan ajat 15-18(Kej 22:15-18): ulangan djandji-djandji jang dulu sudah pernah diberikan.

(0.35) (2Ptr 1:10) (full: BERUSAHALAH SUNGGUH-SUNGGUH SUPAYA PANGGILAN DAN PILIHANMU MAKIN TEGUH. )

Nas : 2Pet 1:10

Iman dan keselamatan kita jangan dianggap sudah semestinya. Kita akan tetap setia sampai pada akhirnya hanya jika kita berusaha sungguh-sungguh dengan kasih karunia Allah untuk menambahkan kepada iman kita, sifat-sifat rohani yang terdaftar dalam ayat 2Pet 1:5-9

(lihat art. PEMILIHAN DAN PREDESTINASI).

(0.30) (Kel 1:10) (ende)

Rakjat Mesir merasa takut, kalau-kalau nanti bila ada penjerbuan suku-suku Semit lagi, orang-orang Hibrani menggabungkan diri dalam penjerbuan itu.

Penulis melukiskan kerdja-paksa di Mesir sebagai usaha mengurangi djumlah orang-orang Hibrani. Tradisi E menambahkan (aj. 15-22)(Kel 1:15-22) pembunuhan anak-anak sulung, untuk menerangkan tjerita fasal 2(Kel 2).

Ketjuali kerdja-paksa jang berat itu, bagi umat Hibrani jang terasa sangat menekan bukan terutama bahwa mereka menderita kekurangan (lihat: Kel 16:3), melainkan bahwa mereka kehilangan kemerdekaan.

(0.30) (2Sam 24:1) (ende)

Mula2 kisah ini tersambung dengan 2Sa 21:1-14

(0.30) (Rm 9:25) (ende)

Nabi Ose disuruh Allah (Hos 1:11) menambahkan puteranja jang baru lahir "Bukan kaumku" untuk mendjadi lambang guna memperingatkan kaum Israel (keradjaan utara), jang tidak setia lagi, bahwa mereka terkutjil dari kaum pilihan. Dan untuk maksud sama ia disuruh menamakan puterinja jang baru lahir "Tak-tertjinta". Tetapi nubuat itu selandjutnja (Hos 2:13) menjatakan, bahwa mereka akan bertobat, lalu nama-nama itu segera diganti dengan "Kaumku" dan "Tertjinta". Paulus menafsirkan peristiwa itu sebagai pelambang jang menubuatkan, bahwa segala bangsa jang tidak termasuk kaum pilihan, akan bertobat dan mendjadi putera Allah.

(0.30) (2Tim 1:8) (ende: Djanganlah engkau takut-takut)

Paulus nampaknja tjemas, kalau-kalau Timoteus tidak tjukup berani menentang para pengadjar palsu dan musuh-musuh Indjil lainnja, dan kuat hati benar untuk bertahan dalam segala penganiajaan, jang dengan sangat hebat baru-baru dialami Paulus disitu dan tentu sadja akan menimpa Timoteus djuga. Sampai 2Ti 2:13 Paulus memberi nasehat-nasehat untuk menambahkan hatinja. Hendaklah kita ingat bahwa Timoteus masih muda, lemah badannja dan banjak sakit-sakit. Lih. 1Ti 4:12 dan 1Ti 5:23.

(0.30) (1Raj 9:3) (full: FIRMAN TUHAN KEPADANYA. )

Nas : 1Raj 9:3

Tanggapan Allah atas doa Salomo menegaskan bahwa Ia telah mendengar dan menjawab; akan tetapi, Allah menambahkan bahwa Ia akan mengokohkan takhta Salomo dan kerajaan Israel hanya jikalau dirinya dan umat itu tetap setia dan tidak meninggalkan perintah-perintah-Nya (ayat 1Raj 9:4-9). Seluruh Alkitab mengungkapkan prinsip ini: janji-janji Allah hanya digenapi apabila kita berusaha mengikut Dia dan jalan-jalan-Nya (lih. Yoh 14:13-21; 15:7).

(0.30) (Ayb 34:37) (full: IA MENAMBAHKAN DOSANYA DENGAN PELANGGARAN. )

Nas : Ayub 34:37

Elihu berpendapat bahwa pertanyaan dan keluhan Ayub terhadap Allah (Ayub 19:6; 27:2) menunjukkan pemberontakan langsung terhadap Allah. Walaupun mungkin benar bahwa Ayub bersalah besar dengan mengeluh kepada Allah, hatinya tetap berpaut kepada Allah sebagai Tuhannya (Ayub 19:25-27; Ayub 23:8-12; 27:1-6). Dalam semangatnya untuk membenarkan Allah, Elihu gagal untuk memahami sepenuhnya kebutuhan Ayub untuk mengungkapkan seluruh perasaannya yang paling dalam kepada Allah (bd. Mazm 42:10; 43:2).

(0.30) (Mi 2:12) (full: SISA ORANG ISRAEL. )

Nas : Mi 2:12-13

Mikha menambahkan kata-kata harapan dengan memberitakan bahwa Allah akan menyelamatkan kaum sisa orang Israel dan Yehuda, yang akan kembali ke tanah perjanjian

(lihat cat. --> Yes 6:13;

lihat cat. --> Yes 10:20;

lihat cat. --> Yes 17:7).

[atau ref. Yes 6:13; 10:20; 17:7]

Negeri itu sekali lagi akan dipenuhi kesibukan orang yang lalu-lalang.

(0.30) (1Kor 14:5) (full: AKU SUKA, SUPAYA KAMU SEMUA BERKATA-KATA DENGAN BAHASA ROH. )

Nas : 1Kor 14:5

Keinginan Paulus di sini menunjuk kepada hal berkata-kata dengan bahasa roh dalam ibadah pribadi kepada Allah. Bahasa roh yang sedemikian jelas mempunyai nilai bagi penyembahan dan doa pribadi tiap orang Kristen (ayat 1Kor 14:2,4). Paulus menambahkan bahwa bahasa roh yang asli yang disertai dengan penafsirannya dalam perhimpunan jemaat akan membangun jemaat tersebut, sama seperti bernubuat. Bahasa roh tanpa penafsiran tidak akan berguna bagi jemaat (ayat 1Kor 14:7-9).

(0.30) (Mrk 16:8) (jerusalem: tidak mengatakan apa-apa) menurut Mat 28:8 dan Luk 24:10,22 dst, dan Yoh 20:18 mereka toh mengatakannya juga. Kalau orang tidak mau menerima bahwa Markus sendiri juga menceritakan hal itu dalam lanjutan injilnya yang sudah hilang (lihat catatan berikutnya), maka perlu diterima bahwa Markus dengan sengaja berdiam diri, supaya jangan terpaksa menambahkan sebuah cerita tentang penampakan yang tidak mau ditambahkan pada injilnya
(0.25) (Yes 38:1) (full: ENGKAU AKAN MATI. )

Nas : Yes 38:1

Melalui Yesaya, Allah menubuatkan bahwa Hizkia akan mati sebagai akibat tidak terelakkan dari penyakitnya. Tetapi, banyak nubuat adalah bersyarat (mis. Yer 18:7-10); Allah tidak bertindak secara tipuan (Ibr 6:18), tetapi Ia bisa mengubah rencana-Nya sesuai dengan tanggapan kita kepada firman-Nya. Firman Allah kepada Hizkia menjadi suatu pernyataan yang langsung dan tegas yang mengungkapkan suatu kemungkinan yang sungguh. Karena Hizkia menanggapinya dalam doa yang sungguh-sungguh dan keyakinan teguh akan kemampuan Allah untuk menyembuhkan penyakitnya, Allah di dalam kemurahan-Nya mengabulkan doanya dan menambahkan 15 tahun kepada hidupnya.

(0.25) (Mat 9:14) (sh: Yang baru meniadakan yang lama (Jumat, 21 Januari 2005))
Yang baru meniadakan yang lama

Pada malam hari orang menyalakan lampu atau lilin supaya tidak kegelapan. Bila matahari sudah terbit semua alat penerang itu tidak lagi diperlukan. Demikian juga dengan semua upacara agama yang biasa dipraktikkan orang-orang Farisi, para ahli Taurat, termasuk murid-murid Yohanes pembaptis. Pada dasarnya peraturan-peraturan itu, misalnya berpuasa (ayat 14), dibuat untuk menolong orang mengharapkan kedatangan Mesias. Akan tetapi, Yesus Sang Mesias sudah hadir di tengah-tengah mereka. Mereka seharusnya berhenti menanti, dan mulai menikmati sukacita kehadiran-Nya (ayat 15).

Tuhan Yesus ingin menyatakan bahwa Ia datang bukan untuk sekadar menambalkan atau menambahkan sesuatu yang baru kepada ajaran agama yang lama. Kata "lama" (Yun.: palaios) berarti aus atau usang karena pemakaian. Ajaran Yahudi telah menjadi begitu tidak fleksibel karena akumulasi dari tradisi-tradisi nonalkitabiah selama berabad-abad. Ajaran Yahudi tersebut sudah berubah menjadi upacara semata-mata yang malah menjauhkan mereka dari Allah. Tuhan Yesus bukan sedang menambahkan ajaran baru ke dalam wadah yang lama itu. Ia sedang menyatakan bahwa masa yang baru (neos) dan kerajaan yang baru (kainos) sudah tiba dengan kehadiran-Nya. Dengan demikian, mereka yang ingin berbagian dalam kerajaan yang baru itu harus meninggalkan semua pemahaman agama dan sikap hidup yang lama lalu menerima Kristus dan hidup dalam kebenaran-Nya.

Apakah pesan Yesus ini dapat diartikan sebagai menolak tradisi rohani orang Kristen masa kini? Ya dan tidak. Kita tetap perlu bergereja, berdoa, membaca Firman, dsb. Namun, semua kebiasaan rohani tersebut menjadi sia-sia kalau kita tidak intim dengan Tuhan Yesus.

Renungkan: Jika Tuhan Yesus hadir dalam hidup dan ibadah kita, pasti suasananya adalah kesukaan dan bukan kedukaan.

(0.20) (1Raj 11:5) (full: SALOMO MENGIKUTI ASYTORET ... MOLOKH. )

Nas : 1Raj 11:5-7

Pada mulanya Salomo bersikap toleran terhadap dewa-dewa palsu para istrinya, kemudian hatinya sendiri condong kepada dewa-dewa palsu itu (ayat 1Raj 11:2-9).

  1. 1) Di samping penyembahannya kepada Tuhan, Salomo menambahkan penyembahan kepada dewi orang Sidon yang bernama Asytoret (meliputi upacara-upacara mesum dan penyembahan bintang-bintang), dewa orang Moab, Molokh (meliputi pengorbanan anak-anak, bd. Im 18:21; 20:1-5), dan dewa orang Amon, Kamos (dewa matahari). Salomo kini tidak lagi dapat mengatakan bahwa Tuhan perjanjian merupakan Allah yang esa dan benar (bd. Ul 6:4).
  2. 2) Kemurtadan Salomo menunjukkan bahwa sekedar pengetahuan akan Allah dan firman-Nya bukanlah pertahanan yang memadai terhadap dosa dan kemurtadan. Dosa bersumber dari hati dan hanya dapat ditolak selama hati seseorang condong kepada Allah di dalam iman dan kasih (Ul 6:4-9; bd.

    lihat cat. --> 1Raj 3:9).

    [atau ref. 1Raj 3:9]

    Salomo, pengkhotbah yang memperingatkan orang lain, jatuh ke dalam dosa yang begitu menyolok sehingga secara langsung ia mengizinkan spiritisme, menganjurkan kebejatan dan kekejaman, mencemarkan Israel dan menghina Allah yang esa dan benar.


TIP #29: Klik ikon untuk merubah popup menjadi mode sticky, untuk merubah mode sticky menjadi mode popup kembali. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA