Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 12 dari 12 ayat untuk Seorang nabi AND book:25 (0.001 detik)
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (Rat 2:14) (full: TIDAK MENYATAKAN KESALAHANMU. )

Nas : Rat 2:14

Salah satu ciri seorang nabi palsu ialah bahwa perkataan dan penglihatannya tidak menyingkapkan dosa yang dilakukan bangsa itu

(lihat art. NABI DI DALAM PERJANJIAN LAMA).

Orang-orang dalam gereja yang tidak menegur dosa, dan dengan demikian menyalurkan karya Roh Kudus yang menginsyafkan (Yoh 16:8-11), membuktikan bahwa mereka adalah pendeta palsu; sebaliknya, orang yang hidup kudus dan dengan sungguh-sungguh mengecam keduniawian dan dosa di antara jemaat sebagaimana yang dilakukan Kristus (lih. pasal Wahy 2:1-3:22), membuktikan bahwa mereka adalah hamba yang setia kepada Tuhan.

(0.84) (Rat 2:17) (ende)

Bukan musuh, melainkan Jahwe dengan perantaraan musuh menimpakan tjelaka atas Jerusjalem, sebagaimana jang disabdakanNja dengan perantaraan nabi-nabi sedjati (Musa).

(0.84) (Rat 4:21) (ende)

Musuh kuno Jerusjalem, Edom, boleh bersenang hati atas kebinasaan Jerusjalem, tetapi nanti iapun akan kena hukuman Jahwe (piala),sebagaimana jang dinubuatkan nabi-nabi. Juda achirnja toh akan diselamatkan oleh Jahwe, tapi Edom akan binasa se-lama-lamanja.

(0.84) (Rat 2:14) (jerusalem: Nabi-nabimu...) Bdk Yeh 13:10
(0.81) (Rat 2:1) (jerusalem) Ratapan kedua ini terlebih dahulu berkata tentang nasib malang yang menimpa raja-raja para imam, para nabi, para tua-tua dan anak-anak Rat 1:1-12; lalu pesajak berbicara dengan Sion, Rat 1:13-17 dan mengingatkan kepadanya nubuat-nubuat dusta yang disampaikan nabi-nabi gadungan, lalu mengajak dia meratap, Rat 1:18-22.
(0.81) (Rat 2:9) (jerusalem: petunjuk dari TUHAN) Yang dimaksud ialah keterangan atas hukum taurat (fatwa) yang disampaikan para imam atas nama Tuhan
(0.79) (Rat 5:6) (ende)

Penduduk Juda bergantung sama sekali pada musuhnja: Mesir dan Asjur (- Babel) Ahli-ahli lain menerangkan: Juda mengharapkan pertolongan dari luar negeri, tapi diketjewakan. Asjur jang sudah lama hilang, disebut lagi, oleh karena para nabi sering melarang untuk bersekutu dengan Asjur dan Mesir.

(0.78) (Rat 2:1) (ende)

Lagu ratap jang kedua menggambarkan perendahan Jerusjalem dan terdiri atas tiga bagian. Jang pertama (Rat 2:1-10) meratapi kebinasaan negeri Juda (Rat 2:1-5) dan chususnja Jerusjalem serta golongan masjarakatnja masing2 (Rat 2:6-10). Lalu dalam bagian kedua (Rat 2:11-12) si penjair meratapi nasib anak2 di Jerusjalem. Dalam bagian ketiga (Rat 2:13-22) si pengarang berbitjara kepada Jerusjalem tentang nabi2 palsu. Kebalikan daripada jang didjandjikan mereka terdjadi, menurut apa jang disabdakan Jahwe dengan perantaraan nabi2 jang sedjati (Rat 2:12-17). Makanja perlulah Jerusjalem berbalik kepada Jahwe dengan ratapan (Rat 2:18-19). Lalu Jerusjalem mulai berdoa (Rat 2:20-22).

(0.78) (Rat 4:1) (ende)

Lagu keempat ini serupa dengan lagu 2(Rat 2) menurut isinja dan bentuknja, tetapi chususnja keruntuhan dan kebinasaan Jerusjalem digambarkan. Lagu tersendiri atau tiga bagian. Jang pertama (Rat 4:1-12) memuat dua bagian jang sedjadjar satu sama lain Rat 4:1-6,7-12 dan jang melukiskan keadaan penduduk Jerusjalem serta sebab-musababnja. bagian kedua (Rat 4:13-20) menjatakan, bahwa tjelaka Jerusjalem disebabkan oleh nabi-nabi palsu dan para imam (Rat 4:13-16) serta kepertjajaan pada pertolongan insani (Rat 4:17-20). Bagian ketiga (Rat 4:21-22) minta balasan dari pihak Jahwe atas musuh-musuh.

(0.78) (Rat 3:40) (full: MARILAH KITA ... BERPALING KEPADA TUHAN. )

Nas : Rat 3:40-41

Sang nabi menyatukan dirinya dengan bangsa itu dalam mawas diri secara rohani yang akan menuntun mereka kembali kepada Tuhan, menaati Firman-Nya dan menunjukkan perubahan hati yang sungguh-sungguh. Jikalau mereka melakukan semua ini, Allah akan mendengar dan menebus mereka (ayat Rat 3:55-58).

(0.78) (Rat 4:13) (full: DOSA NABI-NABINYA. )

Nas : Rat 4:13

Keadaan Yehuda yang tragis disebabkan oleh dosa-dosa mereka sendiri, yang oleh Yeremia dikelompokkan menjadi dua macam:

  1. (1) keburukan mereka yang menyatakan dirinya menjadi pemimpin rohani

    (lih. Yer 26:7-11,16; Yeh 22:26,28), dan

  2. (2) kepercayaan bangsa itu pada perserikatan manusiawi dan politik dan bukan pada Allah (ayat Rat 4:17).
(0.77) (Rat 4:1) (jerusalem) Ratapan yang keempat ini agak serupa dengan yang kedua. Terlebih dahulu dalam dua bagian yang sejalan dikatakan tentang keadaan malang Yerusalem, Rat 4:1-6,7-12; lalu dijelaskan sebab-musababnya: yang paling bersalin ialah para nabi gadungan dan imam, Rat 4:13-16, dan selanjutnya kepercayaan umat pada pertolongan dari pihak manusia yang sia-sia, Rat 4:17-20. Ratapan ditutup dengan doa minta balasan atas musuh, Rat 4:21-22.


TIP #27: Arahkan mouse pada tautan ayat untuk menampilkan teks ayat dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA