Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 20 dari 90 ayat untuk (39-29) Oleh AND book:41 (0.002 detik)
Pindah ke halaman: 1 2 3 4 5 Selanjutnya
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (Mrk 1:44) (ende: Apa jang diwadjibkan oleh Moses)

jaitu dalam (Mos. III) Ima 14:2.

(1.00) (Mrk 16:9) (ende)

Fasal terachir ini tidak terdapat didalam naskah purba. Orang menduga bahwa ini baru ditambah kemudian, mungkin oleh Mk. sendiri, atau jang lebih masuk akal -- oleh seorang penulis jang lain, barangkali atas nama Mk. sendiri.

Bagaimanapun djuga, bagian ini dari semula djuga diterima oleh Geredja Kudus sebagai termasuk Kitab Kudus dan diilham oleh Roh Kudus.

(0.98) (Mrk 9:50) (jerusalem) Ayat ini rupanya hanya ditambahkan pada Mar 9:49, oleh karena di dalamnya juga terdapat kata "garam".
(0.98) (Mrk 15:34) (jerusalem: Eloi) Sesuai dengan logat Aram, Yesus mengucapkan "Elahi" yang ditranskripsi dengan Eloi, kiranya terpengaruh oleh kata Ibrani Elohim.
(0.98) (Mrk 15:40) (jerusalem: Salome) Perempuan ini kiranya sama dengan yang oleh Mat 27:56 disebut "ibu anak-anak Zebedeus".
(0.97) (Mrk 10:24) (ende: Murid-murid heran)

Mereka heran sebab kemakmuran dan kekajaan oleh orang Jahudi umumnja dipandang sebagai gandjaran dan berkat dari Allah.

(0.97) (Mrk 7:5) (jerusalem: adat-istiadat nenek moyang kita) Ialah aturan, perintah dan upacara yang oleh ahli-ahli Taurat ditambahkan pada hukum Musa, dan dianggap berasal dari Musa.
(0.96) (Mrk 8:2) (full: HATI-KU TERGERAK OLEH BELAS KASIHAN. )

Nas : Mr 8:2

Yesus tergerak oleh belas kasihan melihat keperluan dan penderitaan umat manusia (lih. Mr 1:41). Kini Yesus masih tergerak oleh belas kasihan dengan penderitaan anak-anak Tuhan. Hal ini meyakinkan kita bahwa di dalam kesukaran, kita dapat menghampiri-Nya untuk memperoleh kasih karunia, kemurahan, dan pertolongan (Mat 6:31-32; Ibr 4:14-16; 7:25).

(0.95) (Mrk 9:17) (ende: Roh bisu)

Menurut Mat 17:15 anak itu sakit ajan. Dewasa itu orang banjak pertjaja bahwa penjakit jang demikian disebabkan oleh roh-roh djahat, jang merasuki si sakit.

(0.95) (Mrk 1:13) (full: DICOBAI OLEH IBLIS. )

Nas : Mr 1:13

Lihat cat. --> Mat 4:1

[atau ref. Mat 4:1]

(0.95) (Mrk 6:3) (jerusalem: Ia ini tukang kayu) Mat 13:55 berkata: anak tukang kayu. Mungkin Markus mau samar-samar mengemukakan bahwa Yesus diperkandung oleh perawan
(0.95) (Mrk 15:39) (jerusalem: Anak Allah) Dalam mulut kepala pasukan itu ungkapan ini kiranya tidak mempunyai arti sepenuhnya, sebagaimana dipahami oleh Markus, Markus pasti mengartikannya sebagai sebuah pengakuan orang kafir terhadap ciri illahi Yesus.
(0.95) (Mrk 12:10) (full: TELAH MENJADI BATU PENJURU. )

Nas : Mr 12:10

Kristus adalah batu yang "dibuang", dibuang oleh Israel tetapi kini menjadi batu penjuru dari umat Allah yang baru yaitu gereja (Kis 4:11-12;

lihat cat. --> Mazm 118:22).

[atau ref. Mazm 118:22]

Kristus merupakan batu yang paling penting dalam bangunan baru ini yang sedang dibangun oleh Allah.

(0.95) (Mrk 3:30) (jerusalem: kerasukan roh jahat) Dengan mengatakan bahwa apa yang dikerjakan Roh Kudus dikerjakan oleh roh jahat, orang menolak terang-terang kasih karunia Allah dan pengampunan dosa yang diberi oleh kasih karunia itu. Sikap itu dengan sendirinya menempatkan orang di luar keselamatan. Tetapi kasih-karunia Allah masih juga dapat merobah sikap itu, sehingga orang kembali dapat menerima kasih karunia itu; bdk catatan pada Mar 1:23.
(0.95) (Mrk 8:12) (jerusalem: tidak akan diberi tanda) Menurut Markus Yesus menolak tanda apapun sedangkan menurut Matius dan Lukas akan diberi "tanda Yunus". Banyak penafsir berpendapat bahwa teks Markus lebih tua dari pada teks Matius dan Lukas. Tetapi boleh jadi Markus menghilangkan "tanda Yunus" oleh karena agaknya tidak dapat dimengerti oleh pembacanya yang tidak tahu akan Kitab Suci. Kalau demikian Yesus benar-benar menjanjikan "tanda Yunus" untuk menubuatkan kemenangan kelak, yaitu pembebasanNya dari maut, seperti dijelaskan Matius, bdk Mat 12:39.
(0.94) (Mrk 11:24) (full: PERCAYALAH ... KAMU TELAH MENERIMANYA. )

Nas : Mr 11:24

Percaya yang menerima bukanlah iman yang dapat dihasilkan oleh manusia; tetapi, itulah iman yang percaya yang diberikan kepada hati orang percaya oleh Allah sendiri

(lihat cat. --> Mr 9:23).

[atau ref. Mr 9:23]

Kadang-kadang jawaban atas suatu permohonan yang diinginkan oleh iman itu datang segera; saat lain tidak demikian. Namun Allah memberikan iman untuk mengetahui bahwa doa yang dipanjatkan telah didengar dan permohonan itu akan dikabulkan. Ketidakpastiannya menyangkut waktu penggenapannya, bukan pengabulannya

(lihat cat. --> Mat 17:20; dan

lihat cat. --> Mat 21:21).

[atau ref. Mat 17:20; 21:21]

(0.94) (Mrk 8:38) (full: MALU KARENA AKU DAN KARENA PERKATAAN-KU. )

Nas : Mr 8:38

Yesus memandang dunia dan masyarakat di sekitar kita itu sebagai "angkatan yang tidak setia dan berdosa". Semua orang yang berusaha untuk disenangi atau diterima oleh generasi sekarang yang jahat daripada mengikut Kristus dan prinsip-prinsip-Nya yang benar akan ditolak oleh-Nya ketika Ia datang kembali (bd. Mat 7:23; 25:41-46; Luk 9:26;

lihat cat. --> Luk 13:27).

[atau ref. Luk 13:27]

(0.94) (Mrk 9:29) (full: KECUALI DENGAN DOA. )

Nas : Mr 9:29

Yang dimaksudkan oleh Yesus bukanlah bahwa roh-roh jahat jenis itu hanya dapat diusir apabila didahului dengan doa. Sebaliknya dalam ayat ini Yesus menyatakan suatu prinsip: di mana iman kurang, doa pun akan kurang. Di mana ada banyak doa, yang dilandaskan pada penyerahan sungguh-sungguh kepada Allah dan Firman-Nya, maka kadar iman pun besar. Seandainya para murid secara tetap dan teratur berdoa, seperti yang dilakukan oleh Yesus, maka mereka dapat berhasil menangani kasus tersebut.

(0.94) (Mrk 14:12) (jerusalem) Menurut Matius Yesus memberitahukan keputusanNya itu kepada seorang penduduk Yerusalem yang sudah dikenalNya dan Ia mengundang diriNya. Sebaliknya, menurut Markus Yesus menentukan sebuah tanda yang akan memimpin murid-murid yang diutus itu untuk menemukan sebuah ruang yang sudah disiapkan. Mungkin tanda serta persiapan itu terlebih dahulu sudah disepakati oleh Yesus dan tuan rumah itu. Tetapi cerita Markus diinspirasikan oleh 1Sa 10:2-5, sehingga memberi kesan bahwa Yesus secara luar biasa tahu akan apa yang akan terjadi. Selebihnya perlu dicatat bahwa cara peristiwa itu diceritakan mengingatkan cara Yesus menyiapkan masukNya ke Yerusalem sebagai Mesias, Mar 11:1-6.
(0.94) (Mrk 2:19) (ende)

"Pengantin". Pemakaian istilah ini sebagai pelambang hubungan Jesus dengan umatNja jang masih ketjil, jaitu dengan murid-muridNja, mirip sekali dengan pemakaian istilah itu oleh Allah, untuk menjatakan hubunganNja jang mesra dengan umat Israel. Djadi Jesus disinipun menjatakan DiriNja dengan samar-samar sebagai Putera Allah, jang bermartabat Ilahi.



TIP #02: Coba gunakan wildcards "*" atau "?" untuk hasil pencarian yang leb?h bai*. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA