Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 101 - 120 dari 654 ayat untuk belum akil balig (0.002 detik)
Pindah ke halaman: Sebelumnya 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 Selanjutnya Terakhir
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(0.01) (Yeh 16:28) (jerusalem: masih belum merasa puas) Nabi agaknya khususnya berpikir kepada masa pemerintahan raja Manasye. Di masa itu persekutuan-persekutuan dengan negara-negara lain mengakibatkan bahwa pemujaan berhala subur berkembang di negeri Yehuda.
(0.01) (Dan 12:12) (jerusalem: seribu tiga ratus tiga puluh lima hari) Perbedaan angka dalam Dan 8:14 (1.150); Dan 12:11 (1.290) dan Dan 12:12 (1.335) belum dapat dijelaskan para ahli.
(0.01) (Flp 3:15) (jerusalem: yang sempurna) Ialah orang Kristen yang sebagai orang Kristen sudah matang dan dewasa, bdk 1Ko 2:6+, meskipun belum "selesai dalam kesempurnaan", Fili 3:12
(0.01) (Why 16:21) (jerusalem: seratus pon) Harafiah: seperti talenta, ialah l.k. 40 kg
(0.01) (Kej 1:30) (ende)

Manusia hidup dari buah-buahan dan tumbuh-tumbuhan. Djuga binatang-binatang hanja makan tumbuh-tumbuhan. Maksud pengarang melukiskan, bahwa keadaan dunia seperti dimaksudkan semula, adalah keadaan serba damai. Belum ada penumpahan darah, belum ada permusuhan antara manusia dan binatang, ataupun antara binatang satu sama lain. Kemudian keadaan ideal sematjam itu akan terganggu karena manusia djatuh berdosa (lihat Kej 9:3).

(0.01) (Yoh 7:39) (full: YESUS BELUM DIMULIAKAN. )

Nas : Yoh 7:39

Ayat ini menunjuk kepada kemuliaan Yesus di kayu salib (lih. Yoh 12:23-24). Roh Kudus belum dapat diberikan sepenuhnya sampai dosa sudah ditangani. "Roh" menunjuk kepada semua pekerjaan Roh Kudus dalam diri orang percaya, baik pembaharuan (Yoh 20:22) maupun baptisan Roh Kudus (Kis 2:4).

(0.01) (Rm 15:20) (full: TIDAK MELAKUKANNYA ... DI MANA NAMA KRISTUS TELAH DIKENAL ORANG. )

Nas : Rom 15:20

Kebijaksanaan pelayanan Paulus berorientasi misioner. Dia telah memutuskan untuk mengarahkan kegiatannya ke wilayah-wilayah di mana Injil belum diberitakan dengan seluas-luasnya, dengan demikian memberikan kesempatan kepada mereka yang belum mendengar untuk menerima Kristus (ayat Rom 15:21).

(0.01) (Ibr 2:8) (full: BELUM KITA LIHAT, ... SEGALA SESUATU TELAH DITAKLUKKAN. )

Nas : Ibr 2:8

Di dalam dunia ini yang telah jatuh dalam dosa dan dikuasai oleh Iblis, belum segala sesuatu takluk kepada Kristus. Sekalipun demikian, Yesus sudah dimahkotai dengan kemuliaan dan kehormatan di Sorga (ayat Ibr 2:9); semua kuasa kejahatan di dunia pasti akan kalah dan dihukum.

(0.01) (Hak 19:30) (jerusalem) Dalam beberapa naskah terjemahan Yunani ayat ini berbunyi sbb: Kepada para utusannya diberikannya pesan ini: "Hendaklah kamu katakan kepada semua orang Israel: Pernahkah terlihat hal yang demikian sejak orang Israel berangkat keluar dari tanah Mesir sampai sekarang? Perhatikanlah, pertimbangkanlah dan berkatalah". Dan setiap orang yang melihatnya berkata: Belum pernah hal yang demikian terjadi dan belum terlihat sejak orang Israel berangkat ke luar dari tanah Mesir.
(0.01) (1Raj 1:20) (jerusalem: kepadamulah) Siapa mengganti raja yang mangkat atau diturunkan belum juga ditentukan oleh hukum. Saul dan Daud sendiri dipilih oleh Tuhan dan rakyat. Anak sulung ternyata belum berhak mengganti raja. Karena itu raja sendiri harus memilih anak yang akan menggantinya. Daud tidak hanya memilih Salomo sebagai bakal penggantinya, tetapi melalui upacara yang diperintahkannya. Daud tidak hanya memilih Salomo sebagai bakal penggantinya, tetapi melalui upacara yang diperintahkannya, 1Ra 1:33-35, ia sudah menyerahkan kuasanya kepada Salomo.
(0.01) (Am 3:3) (jerusalem) Bagian ini bermaksud membenarkan tampilannya nabi Amos di wilayah kerajaan Israel. Tidak ada akibat tanpa sebab, Ams 3:3-5 dan tidak ada sebab tanpa akibat, Ams 5-6,8. Jika nabi bernubuat maka sebabnya ialah: Allah sendiri sudah berfirman. Jika Allah berfirman, nabi tidak dapat tidak bernubuat, Ams 3:7,8. Perbandingan yang dipilih menyarankan bahwa nubuat-nubuat berisikan kemalangan.
(0.01) (Luk 13:33) (jerusalem) Rupanya arti ayat ini sebagai berikut: Tidak lama lagi tugasKu selesai, tetapi sekarang belum. Aku masih harus mengusir setan dan menyembuhkan orang sakit di perjalanan ke Yerusalem: di sanalah Aku perlu menyelesaikan panggilanKu, bdk Luk 2:38+. Demikianpun menurut Yoh 7:30; Yoh 8:20 (bdk Luk 8:56; Luk 10:39; Luk 11:54) musuh-musuh Yesus tidak dapat mencabut nyawaNya selama "saatNya" belum sampai.
(0.01) (Mrk 14:50) (full: SEMUA MURID ITU MENINGGALKAN DIA. )

Nas : Mr 14:50

Kita tidak boleh membandingkan kegagalan Petrus dan murid lain itu pada waktu penangkapan Yesus dengan kegagalan rohani dan moral dari para hamba Tuhan sesudah kematian dan kebangkitan Kristus. Hal ini karena alasan-alasan berikut ini:

  1. 1) Petrus dan kawan-kawannya pada saat kegagalan belum berada di bawah perjanjian yang baru. Perjanjian itu belum berlaku sampai darah Kristus tercurah di kayu salib (Ibr 9:15-20).
  2. 2) Petrus dan murid lain belum mengalami kelahiran baru oleh Roh Kudus dalam pengertian PB. Roh Kudus belum diberikan kepada mereka dalam kehadiran-Nya yang mendiami dan menguduskan. Hal itu baru terjadi pada hari kebangkitan Kristus ketika Ia mengembusi mereka dan berkata, "Terimalah Roh Kudus" (Yoh 20:22). Kegagalan para murid merupakan kegagalan akibat kelemahan dan bukan kejahatan.
  3. 3) Ketika Petrus dan murid lain itu meninggalkan Kristus, mereka tidak memiliki keuntungan seperti yang dimiliki orang yang menyadari berbagai pengertian moral dari kematian Yesus di kayu salib (lih. Rom 6:1-23). Mereka juga belum mempunyai iman yang tabah yang dibangunkan oleh kebangkitan-Nya dari orang mati. Dengan kata lain, bagian ini tidak dapat dipergunakan sebagai landasan untuk menerima kembali para pekerja Tuhan yang, karena dosa dan kelalaian moral mereka sendiri, dengan rela telah mengesampingkan semua syarat bagi penilik jemaat di dalam kehidupan pribadi dan rohani mereka

    (lihat art. SYARAT-SYARAT MORAL PENILIK JEMAAT).

(0.01) (1Ptr 1:8) (full: BELUM PERNAH MELIHAT DIA, NAMUN KAMU MENGASIHI-NYA. )

Nas : 1Pet 1:8

Allah memandang iman orang percaya dewasa ini lebih besar daripada iman mereka yang dahulu melihat dan mendengar Yesus sendiri, pun setelah Dia bangkit. Orang percaya sekarang, sekalipun belum pernah melihat-Nya, mengasihi dan percaya kepada-Nya. Menurut Yesus, ada berkat khusus bagi "mereka yang tidak melihat, namun percaya" (Yoh 20:29). Apabila kita hidup dengan iman, Allah mengaruniakan sukacita kepada kita (Mazm 16:11; Yoh 16:24; Rom 15:13; Gal 5:22).

(0.01) (Kej 4:14) (ende)

Disini ternjata, bahwa tjerita ini diambil dari tradisi jang belum begitu kuno. Sebab tjerita mengandaikan, bahwa tatkala itu dunia sudah berpenduduk agak banjak. Pengarang menempatkan pembunuhan saudara ini pada awal djaman, untuk memberi tjontoh permusuhan jang diakibatkan oleh dosa.

Diasingkan dari masjarakat bangsa, dan mengembara, untuk kaum nomade merupakan siksaan kedjahatan. Maka dari itu orang jang diasingkan ditakuti orang lain.

(0.01) (Kej 26:1) (ende)

Tjerita dari tradisi J. ini suatu doublet (kembaran) dari Kej 12:10-20 (Ibrahim) dan parallel dengan fasal belum+akil+balig&tab=notes" ver="ende">20(Kej 20) (tradisi E). Letaknja disini tidak begitu baik, karena Rebeka dianggap belum mempunjai anak (lihat tjatatan pada Kej Kej 12:11). Tetapi ditjeritakan disini sesudah Esau dan Jakub lahir, untuk mendjelaskan, bahwa Rebeka setjara chusus dilindungi oleh Tuhan, demi keturunannja.

(0.01) (Im 19:20) (ende)

Dalam hal ini hukuman mati tidak didjatuhkan, oleh karena budak itu masih mendjadi milik mandjikannja. Setelah ia kawin ia mendjadi milik suaminja dan djinah mengakibatkan hukuman mati. Sebab djinah dianggap perkosaan hak milik seseorang. Demikianpun setelah ia dibebaskan dan bertunangan, maka ia mendjadi milik orang lain, meskipun belum nikah. Untuk budak hukum pertunangan itu tidak berlaku.

(0.01) (Bil 22:8) (ende: Jahwe)

Nama ini di mulut Bile'am belum menjatakan ia mengakui Tuhan Israil. Mungkin sekali pengarang sendiri menjebut Jahwe disini, sebab menurut Kitab Sutji seluruh peristiwa ini datang dari Jahwe. Ada ahli jang berpendapat, bahwa dinegeri Bile'am ada dewa jang bernama Jahwe, seperti Tuhan Israil.

(0.01) (Bil 33:2) (ende: Musa menuliskan)

Dengan tjatatan ini pengarang belum membenarkan, bahwa Musa sungguh-sungguh menulis seluruh daftar ini. Tetapi dengan itu ditekankan, bahwa seluruh perdjalanan terdjadi dibawah pimpinan Musa dan berita-berita tentang itu berdasarkan Musa pula. Rameses ialah So'an atau Tanis (Bil 13:22).



TIP #05: Coba klik dua kali sembarang kata untuk melakukan pencarian instan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.08 detik
dipersembahkan oleh YLSA