Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 61 - 80 dari 218 ayat untuk Aram (0.048 detik)
Pindah ke halaman: Sebelumnya 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 Selanjutnya
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(0.42) (Kej 11:31) (ende)

Ur adalah kota termashur di Mesopotamia Selatan, letaknja didekat sungai Eufrat. Charan terletak di Mesopotamia Baratlaut, didaerah Aram antara kedua sungai.

(0.42) (Kej 35:4) (ende)

Mereka jang bersama dengan Jakub datang dari Aram, masih djuga membawa pandangan-pandangan politeistis dari tempat-kediaman mereka dulu.

(0.42) (Yes 7:4) (ende)

Kedua radja itu disebut "udjung kaju bakar jang berasap", oleh karena mereka sesungguhnja tidak kuat, sehingga tidak perlu ditakuti. Sesungguhnja Aram dan Israil sudah sangat dilemahkan oleh Asjur.

(0.42) (Yes 7:16) (ende)

Kedua radja itu ialah radja Israil dan Aram. Kurang djelas mengapa kedua radja itu dikatakan radja satu tanah.

(0.42) (Yer 10:11) (ende)

Ajat ini merupakan suatu tambahan; ditulis dengan bahasa Aram. Ajat 12(Yer 10:12) meneruskan aj. 10(Yer 10:10).

(0.42) (Dan 3:5) (jerusalem: rebab) Kata Indonesia ini menterjemahkan sebuah kata Aram yang berarti suatu alat musik yang berbentuk segitiga dan memakai empat tali
(0.42) (Dan 5:11) (jerusalem) Pada akhir ayat ini (sesudah: ahli nujum naskah Aram masih menambah: ayahmu, ya raja. Ini tidak terdapat dalam terjemahan-terjemahan kuno.
(0.42) (Mat 27:8) (jerusalem: Tanah Darah) Dalam bahasa Aram namanya: Hakal Dama (bdk Kis 1:19). Menurut sebuah tradisi tua yang kiranya tepat tanah itu terletak di lembah Ge-Hinnom.
(0.42) (Mrk 7:11) (jerusalem: korban) Teks Yunani juga berbunyi: korban, ialah suatu kata dari bahasa Aram yang artinya: persembahan, khususnya dipersembahkan kepada Allah. Lih Mat 15:6+.
(0.42) (Mrk 8:10) (jerusalem: Dalmanuta) Nama tempat ini tidak dikenal, sama seperti Magadan (var: Magdala) dalam Mat 15:39. Barangkali Dalmanuta hanya transkripsi sebuah ungkapan Aram yang kurang dimengerti.
(0.42) (Kis 21:40) (jerusalem: bahasa Ibrani) Ialah bahasa Aram. Bahasa Ibrani tidak dipakai lagi semenjak kembalinya Israel dari pembuangan, kecuali di kalangan ahli kitab, bdk Kis 26:14.
(0.40) (Yes 7:8) (ende)

Maksudnja: Aram dan Israil tetap sama sadja, sehingga usahanja gagal. Kepala Aram dan Efraim serta ibukotanja tidak berarti apa2, kalau dibandingkan dengan ibukota Juda serta kepadanja, jaitu Jahwe. Maka itu Ahaz djangan takut, melainkan hendaknja ia pertjaja pada Jahwe.

(0.40) (2Raj 16:6) (jerusalem: Edom) Dalam naskah Ibrani terbaca (dua kali): Aram. ini agaknya perlu diperbaiki menjadi: Edom. Tetapi kalau ini diperbaiki, maka perlu diperbaiki juga Rezin, raja Aram menjadi: raja Edom. Kalau perbaikan-perbaikan itu tepat, maka jelaslah orang Edom memanfaatkan kesempatan baik untuk merebut kembali kota Elat, 2Ra 14:22.
(0.40) (2Taw 24:23) (jerusalem: tentara Aram) 2Ra 12:17-18 berceritera mengenai perang antara orang Filistin dan orang Aram. Dengan membayar upeti raja Yehuda berhasil meluputkan diri dari serangan. Lalu diceriterakan pembunuhan atas diri raja Yoas. Si Muwarikh rupanya memakai sebuah sumber lain. Kematian Yoas diartikan sebagai hukuman atas kejahatannya.
(0.40) (Dan 2:4) (jerusalem: (dalam bahasa Aram)) Catatan ini menunjuk bahwa bagian berikut (Dan 4:4-7:28) tertulis dalam bahasa Aram
(0.40) (Hak 3:7) (jerusalem: Orang Israel) Di sini mulailah rangkaian riwayat-riwayat Hakim-hakim. mengenai gelar itu bdk Hak 2:16+
(0.37) (2Raj 13:17) (full: JENDELA YANG DI SEBELAH TIMUR ... ANAK PANAH. )

Nas : 2Raj 13:17-18

Menembakkan anak panah ke timur (yaitu wilayah yang dikuasai Aram, 2Raj 10:32-33) merupakan tindakan simbolis yang menyatakan bahwa Israel kelak akan mengatasi penindasan Aram; inilah suatu ikrar bahwa Allah akan tetap melindungi Israel. Dengan memukul tanah dengan anak panah hanya tiga kali, Raja Yoas menunjukkan bahwa ia kekurangan semangat, komitmen, dan iman yang diperlukan untuk Allah menggenapi janji-Nya; oleh karena itu, Yoas tidak akan mengalahkan tentara Aram secara total (ayat 2Raj 13:19).

(0.37) (1Raj 11:25) (jerusalem) Ayat ini dalam naskah Ibrani nampaknya kacau sedikit dan kurang jelas. Terjemahan dibuat sebaik-baiknya. Agaknya 1Ra 11:25 tidak mengenai Rezon, 1Ra 11:23-24, tetapi Hadad, 1Ra 11:14-22. menurut terjemahan Yunani dalam 1Ra 11:25 (yang ditempatkan sesudah 1Ra 11:22) ia menjadi raja atas Edom dan tidak atas Aram, seperti dikatakan naskah Ibrani. Catatan dalam 1Ra 11:23-24 (yang berupa sisipan) berkata tentang kerajaan Aram yang dahulu ditaklukkan Daud, 2Sa 8:6, tetapi sekarang ditegakkan kembali. Selanjutnya Aram menjadi musuh Israel yang terus mengganggu.
(0.35) (Kej 11:10) (ende)

Maksud daftar ini ialah menundjukkan hubungan antara Noah dan Ibrahim. Pengarang menjebutkan nama-nama jang berasal dari Mesopotamia Utara (Aram). Lagi usia-usia jang tinggi dibutuhkan oleh pengarang untuk mengisi djangka waktu jang pandjang.

(0.35) (2Raj 6:22) (ende)

Menurut adat perang di Israil musuh jang ditawan tidak dibunuh ketjuali suku2 Kena'an atau jang diharamkan oleh Jahwe. Apabila sekarang tentara Aram itu tidak boleh dibunuh, sebab malah tidak dialahkah oleh radja sendiri.



TIP #02: Coba gunakan wildcards "*" atau "?" untuk hasil pencarian yang leb?h bai*. [SEMUA]
dibuat dalam 0.10 detik
dipersembahkan oleh YLSA