Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 41 - 60 dari 473 ayat untuk semacam (0.001 detik)
Pindah ke halaman: Sebelumnya 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 Selanjutnya Terakhir
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(0.42) (Bil 21:6) (jerusalem: ular-ular tedung) Ini menterjemahkan kata Ibrani saraf. Menurut Yes 30:6 saraf (ular) itu ialah semacam ular yang bersayap dan naga terbang. Dari kata saraf itupun berasal nama Serafin dalam Yes 6:2-6.
(0.42) (1Sam 10:25) (jerusalem: hak-hak kerajaan) Mengenai "Hukum raja" itu bdk 1Sa 8:11-13. Di sini Hukum itu tertera pada sebuah naskah, semacam perjanjian yang mengikat raja dengan rakyatnya, bdk 2Ra 11:17.
(0.42) (2Sam 13:13) (jerusalem: memberikan aku kepadamu) Menurut adat dahulu Amnon dapat memperistrikan Tamar yang hanya adik seayah, bdk Kej 20:12. Kemudian perkawinan semacam itu dilarang oleh hukum Taurat, Ima 18:11,20; 17; Ula 27:22.
(0.42) (2Raj 12:4) (jerusalem: yakni uang masuk....) Masuk naskah Ibrani tidak jelas. Barangkali dimaksudkan semacam pajak pribadi dan perorangan yang ditarik. Istilah Ibrani yang gelap mau dijelaskan oleh sebuah sisipan (uang tebusan.... untuk seseorang).
(0.42) (1Taw 28:8) (jerusalem) Ini nasehat dan ajakan yang bernada tradisi Ulangan dan berciri moril. Sama seperti para nabi nasehat ini menekankan ibadat hati. Ayat-ayat ini merupakan semacam pendahuluan bagi bagian berikutnya yang mengenai ibadat lahiriah.
(0.42) (Ayb 13:14) (jerusalem: Dagingku...) Ungkapan-ungkapan ini semacam peribahasa. Artinya: mau mempertaruhkan segala-galanya dengan harapan mendapat segala-galanya, bdk Hak 12:3; 1Sa 19:5; 28:21.
(0.42) (Ayb 16:22) (jerusalem: Karena sedikit ...) Maksud ayat ini kurang jelas. Adakah Ayub berharap akan dibenarkan sebelum meninggal, sehingga ia ingin bahwa Allah segera mengabulkan doanya? Ataukah Ayub justru sama sekali menolak pikiran semacam itu sebagai buah khayal belaka, sehingga tinggal saja mati?
(0.42) (Yes 28:14) (jerusalem) Bagian ini (kecuali Yes 28:16-17) mengecamkan para penasehat yang mengajak raja masuk persekutuan melawan Asyur. Persekutuan semacam itu tidak lain dari perjanjian dengan maut dan dunia orang mati, Yes 28:15.
(0.42) (Yer 16:6) (jerusalem: menoreh-noreh diri...) Tanda-tanda perkabungan semacam itu dilarang oleh hukum Taurat, Ima 19:27-28; Ula 14:1, tetapi kadang-kadang dipraktekkan orang Israel juga, Yer 7:29; 41:5.
(0.42) (Yer 42:19) (jerusalem) Ayat-ayat ini sebaik-baiknya disambung dengan Yer 43:3 (dengan menambah misalnya: Kata Yeremia, dan memulai Yer 43:4 sbb: Tetapi... ). Hanya perbaikan semacam itu tidak ada dukungannya.
(0.42) (Am 3:15) (jerusalem: rumah-rumah gading) Yang dimaksud ialah rumah-rumah mewah yang perkakas atau dindingnya berhiaskan gading. Hiasan-hiasan semacam itu memang digali di tempat kota Samaria dahulu.
(0.42) (Mat 24:51) (jerusalem: membunuh dia) Ungkapan itu sukar dimengerti: Kiranya harus diartikan sebagai kiasan. Dapat juga diterjemahkan: membelahnya, atau: menghukumnya dengan keras. Barangkali dapat dimengerti sebagai: memisahkan diri dari padanya melalui semacam pengucilan, bdk Mat 18:17.
(0.42) (Mrk 5:30) (jerusalem: ada tenaga) Tenaga dipikirkan sebagai semacam pancaran materiil yang mengerjakan penyembuhan, bdk Luk 6:19, melalui sentuhan: bdk Mar 1:41; Mar 3:10; Mar 6:56; Mar 8:22.
(0.42) (Luk 4:14) (jerusalem: Dan tersiarkan kabar) Ini semacam ulangan dalam Luk 4:37; Luk 5:15; Luk 7:17; bdk ulangan yang serupa dalam Kis 2:41+; Luk 6:7; Luk 1:80+.
(0.42) (Luk 14:21) (jerusalem: orang miskin...lumpuh) Dalam naskah-naskah jemaat Qumran orang-orang lemah semacam itu tidak boleh ikut dalam peperangan di akhir zaman, sehingga juga tidak dapat ikut serta dalam perjamuan yang menyusul perang itu.
(0.42) (Luk 17:7) (jerusalem: Mari segera makan) Memang tidak demikian jadinya di antara manusia. Tetapi Injil justru menganjurkan kelakuan paradoksal semacam itu, Luk 12:37; Luk 22:27; Yoh 13:1-16.
(0.42) (Yoh 8:59) (jerusalem: untuk melempari Dia) Oleh karena Yesus menghaki semacam ada ilahiNya, maka oleh orang-orang Yahudi dianggap penghojat, yang dapat dihukum dengan melempariNya dengan batu.
(0.42) (Kis 4:18) (jerusalem: mereka diperintahkan) Larangan ini berupa larangan resmi oleh pengadilan. Dalam perkara semacam itu para pelanggar tidak dapat dipenjarakan (kecuali kalau mereka rabi), selain kalau kembali melanggar aturan yang sama. Begitulah halnya dalam bab berikutnya, bdk Kis 5:28.
(0.42) (Kis 8:10) (jerusalem: Kuasa Besar) Atau kurang tepat kiranya: Kuasa Allah yang disebutkan Megalle (artinya dalam bahasa Aram: Yang menyatakan). Maka orang menerima bahwa semacam pancaran dari Allah tertinggi tinggal dalam diri Simon, sehingga ia mempunyai kuasa ajaib.
(0.42) (Kis 10:31) (jerusalem: diingatkan di hadapanNya) Tidak dikatakan siapa yang mengingatkan. Cara bicara semacam itu mengungkapkan rasa hormat terhadap kebesaran Allah, tetapi disarankan juga bahwa malaikat-malaikatlah yang mengingatkan.


TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA