Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 541 - 560 dari 3629 ayat untuk makhluk-makhluk hidup (0.001 detik)
Pindah ke halaman: Pertama Sebelumnya 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31 32 33 34 35 36 37 Selanjutnya Terakhir
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(0.12) (Tit 3:5) (jerusalem) Disebutkanlah apa yang dihasilkan oleh pembaptisan, yakni: kelahiran baru, pembenaran berkat rahmat Kristus, Roh Kudus yang dianugerahkan, bdk Rom 5:5+ hak warisan hidup kekal yang jaminannya ialah Roh Kudus, bdk 2Kor 1:22.
(0.12) (1Yoh 5:20) (jerusalem: Yang Benar) Yaitu Allah, satu-satunya Allah sejati, Yoh 17:3+; bdk Yoh 8:31; 1Te 1:9; Wah 3:14, dan satu-satunya yang dikenal menurut hakekatnya, yaitu Hidup dan Kasih.
(0.12) (Why 21:6) (jerusalem: mata air kehidupan) Air lazimnya melambangkan hidup dan karenanya air (yang melimpah-limpah) dalam Perjanjian Lama menjadi ciri khas zaman Mesias. Dalam Perjanjian Baru air melambangkan Roh Kudus, bdk Wah 7:17; Yoh 4:1+.
(0.12) (Why 22:1) (jerusalem: sungai air kehidupan) Air hidup yang menghidupkan melambangkan Roh Kudus, bdk Yoh 4:1+; Yoh 7:37-39. Yohanes di sini berpikir kepada Trinitas (Allah, Anak Domba; Roh Kudus).
(0.12) (Yer 35:1) (sh: Ketaatan atau ketidaktaatan adalah sebuah pola hidup (Jumat, 4 Mei 2001))
Ketaatan atau ketidaktaatan adalah sebuah pola hidup

Ucapan penghakiman Allah atas Yehuda dinyatakan semakin tegas dengan membandingkan ketidaktaatan bangsa Yehuda dengan ketaatan orang-orang Rekhab. Perbandingan itu merupakan kecaman yang pedas terhadap bangsa Yehuda sebab siapakah orang-orang Rekhab dan siapakah tokoh- tokoh yang terlibat dalam kehidupan mereka, dibandingkan dengan Yehuda dan Tokoh yang terlibat dalam kehidupan mereka. Identitas dan posisi Rekhab dalam kebudayaan Israel tidak begitu jelas sebab mereka hanyalah sekelompok kecil orang yang hidup secara nomaden. Dengan kata lain mereka bukanlah siapa-siapa.

Kecaman yang pedas tepat sekali bagi Yehuda sebab ketidaktaatan mereka bukanlah sekadar kekhilafan namun sudah menjadi karakteristik mereka sebagai sebuah bangsa. Ketidaktaatan adalah pola hidup mereka. Hal itu ditegaskan dengan penggunaan kata ‘terus-menerus’ sebanyak 2 kali untuk mengungkapkan frekuensi Allah berbicara secara langsung kepada mereka maupun mengutus nabi-nabi-Nya agar mereka bertobat (14-15). Bagaimana respons mereka? Sangat kontras dengan orang-orang Rekhab. Ketaatan kepada Yonadab bapak leluhur mereka adalah pola hidup seluruh anggota kelompok Rekhab mulai dari anak-anak hingga dewasa, laki-laki maupun perempuan (8-9). Ketaatan sebagai pola hidup sudah teruji ketika mereka menolak tawaran Yeremia untuk minum anggur (5-6), sekalipun dapat mendatangkan bencana ataupun risiko atas mereka sebab mereka hanyalah pengungsi di Yerusalem. Identitas mereka terletak pada ketaatan untuk melakukan perintah Yonadab, bapak leluhurnya. Inilah pola hidup dan karakteristik orang-orang Rekhab.

Renungkan: Ini merupakan cambukan keras bagi kita. Jika kepada seorang Yonadab yang hanyalah manusia biasa, mereka menjadikan ketaatan mereka kepada ajarannya sebagai pola hidup, maka seharusnya ketaatan kita kepada ajaran Yesus paling tidak harus menjadi pola hidup kita. Bukankah Yesus bukan sekadar manusia sejati namun Ia juga adalah Allah Pencipta dan Penebus kita? Namun kenyataannya seringkali ketaatan kita belum menjadi pola hidup, melainkan sebagai rayuan atau umpan kepada Allah supaya Ia sudi mencurahkan berkat-Nya. Jika itu gambaran ketaatan kita, bertobatlah agar kita tidak menjadi Yehuda yang mempunyai pola hidup ketidaktaatan.

(0.12) (Ul 8:3) (ende)

Bukan hanja manusia sadja jang memelihara hidupnja dengan pekerdjaan-pekerdjaan tangannja, tapi pada achirnja Tuhanlah jang menganugerahkan hidup kita kepadanja. Hal itu djelas dari penjelenggaraan Allah pada saat manusia tidak berdaja samasekali (pemberian manna).

Sabda Allah adalah perlu dan djuga tjukup untuk mendjamin kesedjahteraan manusia. Disini penulis memandang Sabda itu dalam bentuknja sebagai ketetapan-ketetapan Jahwe jang menganugerahkan hidup kepada manusia (bdk. aj. makhluk-makhluk+hidup&tab=notes" ver="ende">1)(Ula 8:1).

(0.12) (Ul 10:8) (ende)

Tugas kaum Levita disini dilukiskan sebagaimana bentuk perkembangannja kelak. Mereka harus mengadjarkan Hukum kepada umat dan mendjadi imam dalam ibadat dan persembahan korban-korban serta memberkati umat itu atas nama Jahwe. Dari sebab itu mereka pun hidup tersebar dimana-mana dan tidak mempunjai wilajah suku sendiri. Karena seluruh hidupnja diserahkan untuk mengabdi Jahwe, maka merekapun boleh memperhitungkan pemeliharaanNja jang istimewa. Ini berarti bahwa mereka boleh hidup dari kurban persembahan dan sumbangan-sumbangan bagi ibadat.

(0.12) (Mzm 37:1) (ende)

Dalam lagu ini seorang jang sudah tua memikirkan soal kesedjahteraan orang2 djahat, hal mana bertentangan rupanja dengan keadilan Tuhan (soal jang sama Maz 49:1-20;73:1-28). Soalnja dipetjahkan dengan menundjukkan, bahwa kebahagiaan itu sementara sadja dan sebab itu semu belaka, padahal kesedjahteraan si djudjur berlangsung tetap. Pengarang belum tahu akan hidup baka, hingga tidak berhasil menghapuskan soal itu sama sekali. Menurut angapannja pahala dan hukuman harus dilaksanakan selama hidup didunia.

Mazmur tersusun menurut abjad Hibrani

(0.12) (Mzm 90:1) (ende)

Berhadapan dengan keabadian Allah (Maz 90:2) dilukiskan disini rapuhnja dan fananja manusia (Maz 90:3-6), akibat dosanja (Maz 90:7-9). Dosa itu membawa semua susah dan derita dalam hidupnja (Maz 90:10-11). Maka itu pengarang berpaling kepada Tuhan dan memohon berkatNja, jang dapat meringankan hidup (Maz 90:12-17). Dan demikianlah rapuhnja hidup membawa orang, jang merenungkannja, kepada kepertjajaan pada Allah.

(0.12) (Yer 35:1) (ende)

Peristiwa ini agaknja terdjadi waktu pemerintahan Jojakim. Nebukadnezar sendiri belum muntjul,tapi ia sudah mengirim pelbagai gerombolan perampok dari bangsa2 tetangga dan djuga suatu tentara Babel jang bergabung dengan mereka. Kaum Rekab lari mengungsi kedalam kota berbenteng Jerusjalem. Kaum Rekab itu ialah sekelompok orang (marga), jang menganggap suatu tjara hidup sederhana dan miskin seperti setengah badui, sebagai suatu tjita dan mereka tidak menerima kebudajaan kota dan hidup tetap.

(0.12) (Yoh 3:3) (ende: Keradjaan Allah)

Istilah ini jang lazim dalam ketiga karangan Indjil jang lain, didalam Jo. hanja terdapat dalam bab ini. Sebagai gantinja Indjil keempat lebih menggunakan istilah "hidup" dan "hidup abadi" jang memang lebih menjatakan intisari dan hakekat Keradjaan Allah.

(0.12) (Gal 4:28) (ende)

Paulus sampai pada kesimpulan fasal ini, jang akan lebih landjut diuraikannja dalam bab berikut. Kesimpulan ini ialah: Insjafilah, bahwa kamu putera bebas. Djangan mau memperbudakkan diri kembali. Sementara itu Paulus teringat pula akan suatu segi lain dari pelambang Hagar dan Sara itu, ialah: seperti Ismael, budak itu, tidak dapat hidup berdamai dengan adiknja Isaak jang bebas, demikian penganut hukum taurat tidak dapat hidup berdamai dengan mereka jang nampaknja bebas dalam Kristus.

(0.12) (Ef 4:24) (ende: Manusia baru)

Itulah pada dasarnja dan hakekatnja manusia jang telah lahir baru dalam permandian, mendjadi anak Allah. Hidup ini adalah tersembunji dalam batin. Tetapi, dan inilah maksud Paulus, hidup lahiriah harus disesuaikan dengan martabat baru jang seluhur dan semulia itu. Untuk mentjapai tudjuan dan tjita-tjita itu, manusia harus turut berusaha, harus sendiri "membaharui" dirinja dan "mengenakan" tabiat manusia baru jang sesuai dengan adjaran dan tjita-tjita Indjil.

(0.12) (Tit 1:12) (ende: Nabi mereka sendiri)

jaitu seorang Kreta jang sangat berpengaruh dan berkewibawaan dilapangan agama dan kesusilaan. Menurut penulis-penulis Geredja purba ialah seorang pudjangga, bernama Epimenides, jang hidup dalam abad kelima atau keempat sebelum Kristus.

(0.12) (Kej 5:22) (full: HENOKH HIDUP BERGAUL DENGAN ALLAH. )

Nas : Kej 5:22

Tidak dapat disangkal lagi, Henokh unggul dalam kesalehan. Perhatikan apa yang dikatakan Alkitab tentang dia.

  1. 1) Henokh "bergaul dengan Allah" (ayat Kej 5:22,24) -- yaitu, ia hidup dengan iman kepada Allah, mempercayai firman dan janji-janji-Nya (Ibr 11:5-6), sungguh-sungguh berusaha hidup saleh (bd 1Yoh 1:5-7) dan mengikuti cara-cara Allah (bd. Ams 3:3), dan dengan teguh menentang ketidaksalehan angkatannya (Yud 1:14-15).
  2. 2) Henokh merupakan pengkhotbah kebenaran yang mengecam dosa dan gaya hidup tidak benar dari angkatannya. Yud 1:14-15 mengatakan bahwa Henokh mengecam ketidaksalehan dan perilaku amoral dengan mengingatkan orang akan datangnya hukuman Allah atas perbuatan-perbuatan yang tidak benar.
  3. 3) Henokh berkenan kepada Allah (Ibr 11:5). Hidup, amanat, kesalehannya demikian berkenan kepada Allah sehingga Allah menghormati dia dengan mengangkatnya dari bumi ke hadirat-Nya tanpa mengalami kematian. Orang percaya masa kini harus merenungkan hidup Henokh sebagai teladan, karena kita juga hidup di tengah-tengah angkatan yang jahat dan tidak saleh. Sudahkah kita bergaul dengan Allah, hidup sungguh-sungguh kudus, mengecam dosa dan mengingatkan orang untuk melarikan diri dari murka yang akan datang (Kis 3:19-20; 1Tes 1:10)? Apakah kita menantikan kedatangan kembali Kristus untuk membawa kita bersama dengan-Nya untuk selama-lamanya (1Tes 4:16-17)?
(0.12) (Mzm 16:2) (full: TIDAK ADA YANG BAIK BAGIKU SELAIN ENGKAU! )

Nas : Mazm 16:2

Terlepas dari Allah, pemazmur tidak melihat makna di dalam hidup ini dan tidak ada kebahagiaan pribadi. Tidak ada sesuatu pun di dalam hidupnya yang baik jikalau kehadiran Tuhan dan berkat-Nya tidak ada. Paulus mengungkapkan kebenaran yang sama ketika menyatakan, "Bagiku hidup adalah Kristus" (Fili 1:21; bd. Gal 2:20).

(0.12) (Ams 11:8) (full: ORANG BENAR DISELAMATKAN DARI KESUKARAN. )

Nas : Ams 11:8

Sebagai prinsip yang umum, hidup benar kurang menimbulkan persoalan-persoalan dibandingkan dengan hidup fasik (bd. ayat Ams 11:3-9). Ini tidak berarti bahwa orang yang mengikut Allah tidak akan pernah mengalami persoalan. Tetapi orang benar bisa yakin bahwa apabila mereka ditimpa penderitaan, mereka akhirnya akan dilepaskan pada waktu yang ditetapkan Allah.

(0.12) (Ams 12:10) (full: ORANG BENAR MEMPERHATIKAN HIDUP HEWANNYA. )

Nas : Ams 12:10

Cara Allah untuk hidup benar mencakup bersikap baik bahkan kepada binatang. Binatang bermanfaat bagi manusia untuk persahabatan, kerja, dan makanan, dan mereka tidak boleh dianiaya atau dimanfaatkan dengan cara kejam (Kej 1:28; 9:3; 24:32; Ul 25:4).

(0.12) (Ams 14:12) (full: DISANGKA ORANG LURUS. )

Nas : Ams 14:12

Hikmat manusiawi adalah landasan yang lemah untuk menentukan benar atau salah, layak atau tidak layak. Penyataan tertulis Allah merupakan satu-satunya sumber tanpa salah untuk menentukan jalan hidup yang benar. Jalan manusia mengandung benih-benih kematian; jalan Allah menuntun kepada hidup kekal.

(0.12) (Ams 21:20) (full: ORANG YANG BEBAL MEMBOROSKANNYA. )

Nas : Ams 21:20

Orang berhikmat dan bijaksana akan memperoleh semua kebutuhan hidup, sedangkan orang bebal memboroskan segala milik mereka untuk hal-hal yang mereka tidak perlu hanya demi kesenangan (ayat Ams 21:17). Dewasa ini banyak orang memanfaatkan kredit yang didapat dengan mudah, suatu tindakan yang sering menjadi kehancuran mereka. Allah berkenan kepada orang yang dengan bijaksana menerima tingkat kehidupan yang lebih rendah daripada berutang dan hidup melampaui kemampuannya.



TIP #17: Gunakan Pencarian Universal untuk mencari pasal, ayat, referensi, kata atau nomor strong. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA