Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 21 - 40 dari 108 ayat untuk menjadi budak AND book:[1 TO 39] (0.002 detik)
Pindah ke halaman: Sebelumnya 1 2 3 4 5 6 Selanjutnya
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(0.48) (Yer 34:8) (full: MEMAKLUMKAN PEMBEBASAN. )

Nas : Yer 34:8

Hukum Musa menyatakan bahwa semua laki-laki dan wanita Ibrani yang dijual sebagai budak karena utang harus dibebaskan setelah enam tahun (Kel 21:2-11; Ul 15:12-18). Raja mendorong agar semua pemimpin dan bangsa itu menaati hukum ini dengan membebaskan budak-budak mereka. Dengan melakukan hal ini, raja berharap dapat memperoleh berkat Allah; apa lagi, para budak yang bebas itu akan lebih bersedia untuk membantu mempertahankan Yerusalem.

(0.46) (Yer 2:14) (ende)

Israil bukan budak atau ulur karena dirinja sendiri. Bila diperlakukan begitu (oleh musuh), maka sebabnja ialah kesalahannja sendiri.

(0.46) (Hos 9:3) (ende: kembali ke Mesir)

Pembuangan ke Asjur membuat Israil mendjadi seperti waktu ia berada di Mesir sebagai budak.

(0.46) (Im 25:39) (jerusalem) Peraturan ini mau menyesuaikan hukum Tahun Yobel dengan hukum Kitab Perjanjian, Kel 21:2-6 mengenai pembebasan budak pada akhir tahun keenam perbudakannya. Tetapi hukum baru itu tidak mempunyai banyak nilai nyata. Sebab mungkin sekali budak yang diberi pada awal kurun Yobel sudah mati sebelum Tahun Yobel tiba. Kalau masih hidup ia sudah terlalu tua untuk mulai bekerja sebagai orang merdeka. Tetapi keadaan budak berbangsa Ibrani lebih baik dari pada keadaan budak lain, Ima 25:45-46.
(0.46) (Rat 5:8) (jerusalem: Pelayan-pelayan) Ialah pegawai-pegawai negeri Babel, pelayan raja mereka. Nada kata "pelayan" (atau: budak) kurang enak.
(0.45) (Kel 21:1) (sh: Aturan tentang budak Ibrani. (Rabu, 6 Agustus 1997))
Aturan tentang budak Ibrani.

Di balik peraturan ini tersirat pengalaman Israel ketika menjadi budak bangsa Mesir. Mereka tidak boleh memperlakukan budak dari bangsa mereka sendiri seperti dulu mereka diperlakukan oleh bangsa Mesir. Sebaliknya Israel harus bermurah hati. Budak pria dianggap seperti orang magang, yang sesudah enam tahun mengabdi beroleh kemerdekaannya di tahun ketujuh. Kecuali jika ada yang memutuskan dalam hak kemerdekaannya untuk mengabdi seumur hidup karena mengasihi istri dan anak-anaknya. Perlakuan kepada para budak perempuan memang berbeda. Intinya bukan merendahkan perempuan tetapi memikirkan keperluan nafkahnya baik secara jasmani maupun secara batin.

Citra Allah. Umat Allah harus menjadi citra sifat-sifat Allah sendiri. Perlakuan kepada orang bawahan kita merupakan kesempatan emas untuk kita mencitrakan bagaimana Allah sudah memperlakukan kita. Di dalam gereja sendiri pun ada cukup banyak saudara seiman kita yang tingkat sosialnya lebih rendah dari kita. Apakah anugerah yang kita terima dalam Yesus Kristus sudah menyanggupkan kita untuk memandang dan memperlakukan mereka secara terhormat?

Doa: Ampuni kami Tuhan, sering kami menghargai orang lain dengan terlebih dahulu melihat status sosialnya.

(0.40) (Ayb 31:13) (jerusalem: mengabaikan hak budakku) Hukum taurat bdk Kel 21:2 dst; Ima 25:39 dst; Ula 5:14 dst, selalu menekankan perikemanusiaan terhadap budak dan hamba. Ayu 31:15 melandaskan hak budak dan hamba pada kenyataan bahwa mereka sama seperti tuan dan majikan ciptaan Allah. Paulus menandaskan bahwa budak dan tuan, hamba dan majikan mempunyai satu Tuhan yang sama, Ef 6:9; Kol 4:1.
(0.40) (1Raj 14:10) (ende: baik budak maupun orang merdeka di Israil)

Istilah ini, jang beberapa kali dipakai, tidak terang maknanja. Kata2 Hibrani berarti: jang diikat dan jang dilepaskan".

(0.40) (Ams 11:29) (ende)

Siapa tak suka menerima tamu, dia sendiri akan ditolak orang2 lain.

Demikianlah ia dapat djatuh dalam kepapaan sampai harus mendjual dirinja sebagai budak.

(0.40) (Rat 5:13) (ende)

Mendjalankan gilingan adalah pekerdjaan biasa perempuan, djadi penghinaan besar bagi kaum pemuda. Memikul kajupun merupakan pekerdjaan budak jang paling rendah sadja.

(0.40) (Yeh 46:17) (ende: tahun pembebasan)

dirajakan limapuluh tahun sekali. Dalam tahun itu semua milik tetap jang dipindahtangankan harus kembali kepada si pemilik dahulu dan budak Jahudi harus dimerdekakan.

(0.40) (Mi 2:9) (ende: keluhuranKu)

ialah kemerdekaan keluhuran Jahwe, jang diberikan djuga kepada orang2 Israil, jang tidak boleh didjadikan budak. Tetapi kaum pemuka membuat kaum miskin mendjadi budaknja.

(0.40) (Za 2:9) (ende: budak2nja sendiri)

ialah orang2 Jahudi.

(0.40) (Mi 2:9) (jerusalem: semarak yang telah Kuberikan) Yaitu kemerdekaan: orang Israel menurut hukum Allah tidak boleh dijadikan budak tetap, bdk 2Ra 4:1.
(0.40) (Ul 28:68) (jerusalem: tidak ada pembeli) Dengan menyebut macam-macam kemalangan dan kembalinya Israel masuk budak lagi, penulis bagian ini membuat ancaman-ancaman untuk masa depan menjadi imbalan segala karunia yang diterima dahulu dan yang diingatkan pada wejangan pembukaan kitab Ulangan. Sama seperti Tuhan dengan kuasa atas insaniNya telah menyelamatkan, demikian Ia akan membinasakan.
(0.40) (Hos 3:2) (jerusalem: aku membeli dia) Hosea menebus isterinya, entah dari majikannya yang baru entah dari sebuah kuil tempat Gomer menjadi sundal bakti. Apa yang dibayar Hosea l.k. sesuai dengan uang tebusan seorang budak, Kel 21:32; Ima 27:4.
(0.38) (Kel 12:43) (ende)

Ajat-ajat ini kelandjutan Kel 12:1-11. Ini semua peraturan-peraturan dari masa kemudian, ketika umat Israel sudah mendiami tanah Palestina. Ternjata, karena disini disebut-sebut adanja rumah-rumah, budak-budak, buruh-buruh, dan orang-orang asing.

(0.38) (Im 19:20) (ende)

Dalam hal ini hukuman mati tidak didjatuhkan, oleh karena budak itu masih mendjadi milik mandjikannja. Setelah ia kawin ia mendjadi milik suaminja dan djinah mengakibatkan hukuman mati. Sebab djinah dianggap perkosaan hak milik seseorang. Demikianpun setelah ia dibebaskan dan bertunangan, maka ia mendjadi milik orang lain, meskipun belum nikah. Untuk budak hukum pertunangan itu tidak berlaku.

(0.37) (Yer 34:8) (sh: Faktor-faktor yang memberi kontribusi kepada ketidaktaatan (Kamis, 3 Mei 2001))
Faktor-faktor yang memberi kontribusi kepada ketidaktaatan

Orang-orang Yehuda dari golongan menengah ke atas mengingkari perjanjian dengan Allah (15, 18). Mereka berhasil memperbudak kembali budak-budak yang sudah dibebaskan. Mereka lebih berjaya dan mampu dibandingkan dengan Firaun yang gagal membawa kembali Israel ke tanah Mesir. Namun seperti Firaun, mereka pun akan menerima hukuman dari Allah karena mengingkari janjinya (17-22).

Para orang kaya Yehuda dan Firaun mempunyai jenis ketaatan yang sama yaitu ketaatan karena ketakutan terhadap ancaman yang tidak mampu mereka atasi. Tentara Babel hanya menyisakan Lakhis dan Seka sebagai kota benteng Yehuda. Kemampuan dan kekuatan mereka sendiri tidak dapat menghalau Babel. Karena itu mereka akan mencoba usaha-usaha lain walaupun harus menderita kerugian materi. Pertama, mereka mengambil hati para budak dengan cara membebaskan mereka agar mereka mau turut serta mempertahankan Yerusalem dengan sekuat tenaga. Kedua, mereka mengantisipasi masa depan mereka yang akan sama-sama menjadi budak Nebukadnezar. Para budak dapat membalas dendam kepada mereka. Ketiga, mereka mencoba merayu Allah dengan melakukan firman-Nya (Kel. 21:1-4; Ul. 25:12) agar Allah sudi menolong mereka. Karena itu dapat dikatakan bahwa tindakan mereka bukanlah bentuk ketaatan kepada Allah tetapi merupakan bentuk usaha untuk mempertahankan keamanan, kenyamanan, dan kesenangan diri. Ini merupakan ketaatan kepada diri sendiri. Setelah Babel mundur dari Yerusalem karena tentara Mesir datang menolongnya, maka mereka segera menjalankan perbudakan lagi (21 bdk. 37:6-9). Mereka memang mempunyai kemampuan untuk itu yaitu kemampuan ekonomi (11). Dalam situasi perang, para budak yang dibebaskan tidak mampu mencari nafkah dengan mengolah tanah mereka atau berternak, kecuali rela dipaksa menjadi budak kembali untuk mempertahankan hidup.

Renungkan: Apa yang dapat dilihat di sini? Ketidaktaatan tidak selalu dipicu oleh godaan dari luar diri kita tapi dapat juga dipicu oleh kelebihan yang kita miliki, seperti kekayaan materi, kekuasaan yang didapat karena kedudukan, kemampuan kita untuk mengantisipasi situasi yang akan datang, dan kejelian melihat peluang. Karena itu berhati-hatilah dengan segala kemampuan dan kelebihan yang Anda miliki.

(0.35) (Yer 17:1) (full: DOSA YEHUDA. )

Nas : Yer 17:1

Yeremia menuduh bangsa itu karena kefasikan mereka yang besar. Dosa mereka terukir sedemikian rupa di dalam tabiat mereka sehingga penyembahan berhala dan kejahatan merupakan bagian integral dari hidup mereka; karena ketidaksetiaan maka mereka akan kehilangan negeri mereka dan menjadi budak (ayat Yer 17:4).



TIP #20: Untuk penyelidikan lebih dalam, silakan baca artikel-artikel terkait melalui Tab Artikel. [SEMUA]
dibuat dalam 0.07 detik
dipersembahkan oleh YLSA