Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 21 - 40 dari 82 ayat untuk mempelai (0.001 detik)
Pindah ke halaman: Sebelumnya 1 2 3 4 5 Selanjutnya
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(0.59) (Yl 1:8) (ende)

Anakdara ialah negeri Israil, mempelai Jahwe, dan suami masa mudanja adalah Jahwe sendiri. Bentjana itu menjatakan hubungan mesra putus, oleh karena ibadah tidak dapat dilangsungkan semestinja sebagai akibat kekurangan makanan, jang semuanja sudah ditelan belalang(Yoe 1:9).

(0.59) (Yl 2:18) (ende)

Bagian ini melukiskan tjara Jahwe mendjawab atas pertobatan umatNja (Yoe 2:12-17)

(0.59) (Kid 5:16) (full: SEGALA SESUATU PADANYA MENARIK. )

Nas : Kid 5:16

Segala sesuatu tentang mempelai laki-laki itu sangat berharga, menarik hati dan sangat menyenangkan.

(0.59) (2Sam 17:3) (jerusalem: seperti seorang mempelai perempuan... satu orang saja) Ini menurut terjemahan Yunani Naskah Ibrani ternyata rusak. Secara harafiah berbunyi: seperti kembalilah semua orang yang engkau cari; seluruh rakyat akan selamat.
(0.59) (Kid 5:4) (jerusalem: lobang pintu) Mempelai laki-laki berusaha masuk dengan mencoba mengangkat palang pintu yang dipasang di bagian dalam; dari luar palang itu dapat dilepaskan dengan anak kunci yang terbuat dari kayu, Hak 3:25; Yes 22:22
(0.59) (Kid 5:9) (jerusalem) Iringan tampil untuk menyiapkan puji-pujian atas mempelai laki-laki yang berikut. Melalui kata-kaya iringan itu puji-pujian itu menyambung Kid 5:2-8.
(0.59) (Kid 7:11) (jerusalem: kita pergi ke padang...) Kid 7:11-12 menyinggung musim semi seperti Kid 2:10-14. Tetapi di sini mempelai perempuanlah yang mengajak. Kebun dan taman dalam lagu-lagu cinta Mesir digemari sebagai latar belakang percintaan.
(0.58) (Kid 1:9) (full: MANISKU. )

Nas : Kid 1:9

Ibraninya berarti "kawanku" dalam pengertian "sahabatku" (juga lih. Kid 2:10; 4:1,7,dst.). Inilah istilah kasih yang dipakai sebelum menikah. Perbandingan dengan kuda pada masa itu dianggap suatu pujian.

(0.58) (Kid 2:2) (jerusalem: bunga bakung di antara duri-duri) Mempelai perempuan telah membandingkan diri dengan bunga mawar dan bunga bakung, Kid 2:1. Mempelai laki-laki menambah, Kid 2:2, bahwa mempelainya serupa bunga bakung di tengah-tengah duri-duri (jeruji), artinya: ia hanya mencintai mempelainya saja; yang lain-lain serupa jeruji baginya. Di sini dan dalam Kid 4:13-14 nada persajakan tidak boleh dimatikan dengan menambah catatan-catatan tentang ilmu tumbuh-tumbuhan.
(0.53) (Kid 6:4) (jerusalem) Bagian ini merupakan syair yang kelima. Berturut-turut angkat bicara: mempelai laki-laki, Kid 6:4-10; iringan, Kid 6:13; mempelai laki-laki, Kid 7:1-9; mempelai perempuan Kid 7:9-8:3; mempelai laki-laki, Kid 8:4.
(0.51) (Kid 7:1) (jerusalem) Puji-pujian untuk mempelai perempuan ini agak sejalan dengan yang tercantum dalam Kid 4:1-6. Ada beberapa unsur yang sama: anak kembar kijang, menara. Tetapi puji-pujian kedua ini lebih bernafsu dan merangsang. Urutannyapun terbalik. Pujian kedua mulai dengan bagian bawah badan, lalu naik sampai ke kepala. Titik-titik perbandingan agak ganjil rasanya: kalung, cawan, timbangan gandum, anak kijang, menara, lalu nama beberapa tempat/gunung. Salahlah tafsir yang mengartikan bahasa kiasan itu seolah-olah mengenai Tanah Suci. Kalau demikian muncul keganjilan: maka mempelai perempuan (Tanah Suci) diletakkan di daerah seberang sungai Yordan (Hesybon); hidupnya berada di gunung Libanon dan kepalanya di gunung Karmel. Bahasa kiasan itu sebenarnya mengungkapkan rasa kagum mempelai laki-laki melihat kecantikan bakal isterinya.
(0.50) (Kid 4:8) (jerusalem: Turunlah) Ini ditambahkan menurut terjemahan-terjemahan kuno. Dalam naskah Ibrani tertulis: sertaku/kepadaku
(0.50) (Kid 8:1) (jerusalem: O, seandainya....) Mintalah sebuah sajak lain. Latar belakangnya tidak dapat dipastikan. Mempelai perempuan nampaknya kurang logis dalam bicaranya. Ia tentu menginginkan sesuatu yang lain dari kasih antara kakak beradik. "Anggur" dan "air buah delima", Kid 8:2, searti dengan "buah" yang disebut dalam Kid 7:13. Sajak berakhir dengan ulangan bergiliran, Kid 8:3-4, yang tercantum dalam Kid 2:6-7 dan yang diakhiri oleh mempelai laki-laki, Kid 8:4. Bdk Kid 3:4-5 yang sejalan dengan Kid 8:2,4.
(0.50) (Mat 25:1) (sh: Siap sedia, berjaga-jaga selalu, jangan lengah (Senin, 2 April 2001))
Siap sedia, berjaga-jaga selalu, jangan lengah

Digambarkan dalam perumpamaan ini bahwa mempelai laki- laki akan datang pada waktu yang tidak disangka-sangka. Mempelai laki-laki menuntut gadis-gadis telah siap sedia kapan saja dengan perlengkapan lengkap agar sewaktu-waktu ia datang, para gadis segera menyambutnya dapat pergi bersama dia masuk ke perjamuan kawin. Gadis- gadis harus tahu apa yang harus dilakukan untuk mempersiapkan dan memperlengkapi dirinya dengan baik dan penuh tanggung jawab. Meski waktu kedatangan sang mempelai laki-laki tidak diketahui, gadis-gadis itu harus terus berjaga-jaga dan siap siaga. Pelita dan minyak yang dipakai untuk menggambarkan kesiapan para gadis adalah semacam obor yang perlu setiap lebih kurang 15 menit dituangi minyak zaitun agar tetap menyala. Ketika mempelai laki-laki datang, mereka dapat ikut dalam prosesi mempelai laki-laki ke perjamuan tanpa kekurangan minyak.

Perumpamaan ini mengajarkan tentang apa yang terjadi saat Tuhan Yesus datang kembali menjemput murid-murid untuk dibawa masuk kedalam kemuliaan-Nya. Tuhan Yesus mengumpamakan diri-Nya sebagai mempelai laki-laki yang kedatangan-Nya terjadi secara tiba-tiba. Ia hanya akan membawa gadis-gadis yakni jemaat-Nya yang siap sedia. Bagi yang tidak mempersiapkan diri tidak ada kesempatan untuk berbenah. Segera pintu ruang perjamuan ditutup dan tidak akan dibuka kembali.

Menjadi-gadis-gadis bijaksana adalah tanggung jawab setiap Kristen. Pelita harus tetap menyala saat mereka berjalan dalam prosesi ke perjamuan. Untuk itu perlu mempersiapkan dan memperlengkapi diri. Dalam perumpamaan-perumpamaan yang mendahului (22:1-14, 24:29- 36, 24:37-44, 24:45-51) kita mengerti bahwa kedatangan Tuhan Yesus akan memisahkan antara yang siap dan yang melalaikan. Padahal Ia datang dalam waktu yang tidak dapat diketahui. Ia datang dengan tiba-tiba. Oleh sebab itu sebagai jemaat-Nya kita harus hidup sesuai dengan petunjuk firman-Nya, menaati perintah-Nya, dan setia menantikan dalam kewaspadaan penuh. Hati dan pikiran, tindakan dan perbuatan kita hendaknya diarahkan pada hari kedatangan-Nya, sehingga kita siap kapan saja dijemput dan dibawa masuk ke pesta perjamuan.

Renungkan: Hiduplah sebagai 'mempelai perempuan' yang siap sedia seolah-olah sang mempelai laki-laki datang pada hari ini.

(0.47) (Yer 2:1) (ende)

Nubuat2 jang terkumpul disini mengenai chususnja Israil, keradjaan utara, jang sedjak 721 dalam pembuangan.

(0.47) (Hos 2:14) (ende)

Bagian ini menggambarkan masa depan Israil, bila atas usaha dan desakan Jahwe ia sungguh2 bertobat dan kembali mendjadi seperti dahulu, waktu ditebus oleh Jahwe dari Mesir. Hukuman (Hos 2:11-15) merupakan alat tjinta Jahwe untuk menarik kembali mempelaiNja jang tidak setia.

(0.47) (Ef 5:26) (ende)

Untuk mengerti kiasan kedua ajat ini, baik diketahui, bahwa dewasa itu termasuk upatjara perkawinan, mempelai wanita dimandikan dan dihias oleh teman-temannja, lalu barulah dengan resmi dihadapkan kepada bakal suami. Kristus sendiri "memandikan" dan "menghias" mempelainja, jaitu umatNja, lalu "menghadapkannja" kepada Dirinja sendiri.

(0.47) (Why 12:1) (ende: Wanita berselubung matahari)

Dia melambangkan umat Kristus jang djuga disebut mempelai Anak-domba, tetapi mengingatkan djuga akan Ibu Kristus sebagaimana tjukup terang dalam Wah 12:5. Dan memang Ibu jang telah melahirkan tubuh Jesus jang sudah dimuliakan, disebut Bunda tubuh itu sebagai "Tubuh mistik" djuga.

(0.47) (Why 19:1) (ende)

Sorak sorai disurga diteruskan, Allah dimuliakan, sebab satu pokok kedjahatan dibumi telah musnah. Kekedjaman para pengedjar orang-orang sutji telah dibalas. Kristus telah mulai bertindak sebagai Mesias-Radja (6), pesta nikah abadi telah siap, mempelai sutji, jaitu umat Kristus telah berhias, undangan-undangan kepada perdjamuan nikah jang abadi telah dimaklumkan.

(0.47) (Kid 1:5) (full: KEMAH ORANG KEDAR. )

Nas : Kid 1:5

Kemah pada umumnya dibuat dari bulu domba jantan hitam. Kedar adalah sebuah suku Arab keturunan Ismael (Kej 25:13; bd. Yes 21:16-17); oleh karena itu beberapa orang telah menganjurkan bahwa mempelai wanita adalah seorang putri Arab.



TIP #13: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab dalam format PDF. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA