Resource > Jurnal Pelita Zaman >  Volume 8 No. 1 Tahun 1993 >  TAKHAYUL DI SEPUTAR FENGSHUI > 
YANG FENGSHUI ATAU FENGSHUI POSITIF 

Pada zaman ini semakin sulit orang mencari tanah kuburan yang ideal, khususnya di kota-kota besar, sehingga Yin Fengshui (jenis yang negatif) lambat laun makin kehilangan pengaruh maupun para penganutnya. Sebaliknya dalam perkembangan terakhir, Yang Fengshui (jenis yang positif) lebih digandrungi orang.

Yang disebut sebagai Yang Fengshui adalah termasuk usaha menunjukkan lokasi rumah tinggal, terdapat hunian bagi manusia, tempat pekerjaan, suasana, bentuk, arah, tata ruang ataupun dekorasinya. Dalam hal ini, tentu saja para tukang peramal Fengshui masing-masing mengembangkan berbagai macam teorinya sendiri, bahkan sengaja mendramatisir cerita-cerita yang serba gaib dan berbau mistik.

Sesungguhnya, baik yang menyangkut pertimbangan faktor lokasi, arah maupun tata ruang tempat tinggal, toko, kantor, pabrik dan sebagainya, ada hal-hal yang memang sepatutnya dan sewajarnya mendapat perhatian. Pertimbangan-pertimbangan ini meliputi hal mendapatkan sinar matahari yang cukup, ventilasi udara (arus angin) yang baik, sumber atau sarana aliran air yang bersih, sehat dan memadai, tata pengaturan ruangan yang lega, bangunan yang kokoh, transportasi yang lancar, pemandangan yang menyejukkan, arsitektur bangunan yang indah dan praktis, suasana yang asri, dan ditambah dengan sarana sanitasi yang baik. Kesemuanya ini sudah menjadi pengetahuan yang normatif dan cukup ideal dalam membangun tempat hunian yang layak tinggal ataupun tempat-tempat bekerja yang nyaman. Harus dikatakan bahwa pengetahuan di atas merupakan bagian dari ilmu pengetahuan yang umum saja; ini bukan dan tidak perlu dikaitkan sama sekali dengan masalah Fengshui.

Gedung-gedung pencakar langit pada zaman modern ini umumnya sudah dilengkapi dengan perangkat pengatur suhu (air conditioner). Bila ruangan-ruangan tidak diatur dengan semestinya, hal ini justru akan menimbulkan kelembaban udara yang mungkin menyebabkan karpet-karpet berjamur. Bahan-bahan cat yang mengandung zat-zat kimia atau gas tertentu seringkali dapat menimbulkan ketidaknyamanan bagi tubuh manusia. Gangguan ini lebih terasakan oleh orang-orang yang alergi terhadap beberapa penyakit sintetis gedung tinggi. Bagi mereka yang tidak mengerti seringkali gangguan-gangguan seperti di atas mudah disalahpahami sebagai akibat langsung dari masalah Fengshui. Sebenarnya yang menjadi masalah adalah konsep pemikiran manusia itu sendiri bukan hal-hal yang bersifat takhayul.

Ada suatu syair yang menyindir para peramal Fengshui, yang bunyinya sebagai berikut:

Peramal Fengshui biasanya membual

Katanya Timur - Barat, Utara - Selatan

Bila di bukit ada tanah bangsawan

Mengapa tidak menguburkan ayahmu di sana?

Mengapa manusia mempercayai Fengshui? Bukankah lebih baik jikalau dia mempercayai Tuhan yang menguasai "Fengshui" dan "alam semesta" ini? Simaklah akan Alkitab yang mengatakan: "...Ia pun bangun, lalu menghardik angin dan air yang mengamuk itu. Dan angin dan air itupun reda lalu danau itu menjadi teduh" (Luk 8:24).



TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA