Dalam volume ke-10 (nomor 1 dan 2) kita telah sejenak "menjelajahi" dunia Perjanjian Lama dan Perjanjian Baru. Dan, kita dapat memastikan bahwa masih terlalu banyak hal yang sebenarnya dapat di telaah di dalam belantara alkitabiah tersebut. Tentu saja penjelajahan teologis di dalamnya tidak akan berhenti.
Dalam volume ke-11 nomor 1 ini kita beralih dari topik-topik tersebut dan mencoba melihat sisi lain dari penghayatan kristiani dan tanggung jawabnya. Edisi kali ini menyajikan hal-hal praktis tapi tetap teologis, teologia praktika.
Artikel pertama, Stagnasi dalam Pelayanan, menunjukkan hal-hal yang menyebabkan kemandegkan atau malah perlambatan perkembangan pelayanan Kristen. Artikel ini juga mencoba mengusulkan jalan keluarnya. Artikel kedua menyajikan ulasan alkitabiah tentang pelayanan kaum awam, yang mendorong keikutsertaan awam dalam pelayanan kristiani. Masalah dan pelayanan anak dan remaja mendapat perhatian dalam artikel-artikel selanjutnya. Juga, dalam jurnal kali ini diketengahkan katekisasi sebagai wadah pembinaan awal dalam hidup bergereja. Artikel tentang misi, transkrip khotbah dengan eksegesis yang baik, dan tinjauan buku mengakhiri tamasya baca kita dalam perjumpaan kali ini. Selanjutnya, dalam edisi mendatang kita akan membicarakan Injil dan Kebudayaan. Perhatian dan dukungan pembaca tetap kami nantikan. Sampai jumpa dan selamat membaca!