TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yosua 7:7

Konteks
7:7 Dan berkatalah Yosua: "Ah, Tuhanku ALLAH, mengapa y  Engkau menyuruh bangsa ini menyeberangi sungai Yordan? supaya kami diserahkan kepada orang Amori untuk dibinasakan? z  Lebih baik kalau kami putuskan tadinya untuk tinggal di seberang sungai Yordan itu!

Yosua 10:12

Konteks
10:12 Lalu Yosua berbicara kepada TUHAN 1  pada hari TUHAN menyerahkan orang Amori v  itu kepada orang Israel; ia berkata di hadapan orang Israel: "Matahari, berhentilah di atas Gibeon dan engkau, bulan, di atas lembah Ayalon! w "

Yosua 11:8

Konteks
11:8 Dan TUHAN menyerahkan mereka kepada orang Israel. Mereka dikalahkan dan dikejar sampai Sidon-Besar w  dan sampai Misrefot-Maim, x  dan sampai lembah Mizpa yang di sebelah timur. Demikianlah mereka dihancurkan, sehingga tidak seorangpun dari mereka yang dibiarkan lolos.

Yosua 17:10

Konteks
17:10 Ke selatan daerah itu kepunyaan suku Efraim dan ke utara kepunyaan suku Manasye. Batasnya ialah laut; di sebelah utara batas daerah itu menyinggung daerah Asyer, b  di sebelah timur c  menyinggung daerah Isakhar. d 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[10:12]  1 Full Life : YOSUA BERBICARA KEPADA TUHAN.

Nas : Yos 10:12

Yosua berdoa untuk suatu mukjizat, dan Allah mengabulkan doanya. Orang percaya tidak boleh ragu-ragu berdoa memohon agar Tuhan akan bekerja secara luar biasa untuk menolong mereka. Umat Allah hidup di dalam dunia yang bermusuhan dan jahat dan dihadapkan dengan berbagai tantangan dan kesulitan sehingga mukjizat kadang-kadang diperlukan agar rencana dan tujuan-Nya bagi mereka digenapi.



TIP #18: Centang "Hanya dalam TB" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab hanya dalam versi TB [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA