TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yosua 3:10

Konteks
3:10 Lagi kata Yosua: "Dari hal inilah akan kamu ketahui, bahwa Allah j  yang hidup ada di tengah-tengah kamu k  dan bahwa sungguh-sungguh akan dihalau-Nya orang Kanaan, orang Het, l  orang Hewi, orang Feris, m  orang Girgasi, orang Amori dan orang Yebus n  itu dari depan kamu:

Yosua 5:4

Konteks
5:4 Inilah sebabnya Yosua menyunat mereka: semua orang yang keluar dari Mesir, yakni yang laki-laki, semua prajurit, z  telah mati di padang gurun di tengah jalan, setelah mereka keluar dari Mesir. a 

Yosua 7:9

Konteks
7:9 Apabila hal itu terdengar oleh orang Kanaan dan seluruh penduduk negeri ini, maka mereka akan mengepung kami dan melenyapkan nama kami dari bumi a  ini. Dan apakah yang akan Kaulakukan untuk memulihkan nama-Mu b  yang besar itu?"

Yosua 8:20

Konteks
8:20 Ketika orang Ai berpaling menoleh ke belakang, tampaklah asap kota itu naik membubung h  ke langit; mereka tidak sempat melarikan diri ke manapun juga, sebab rakyat yang tadinya lari ke padang gurun, berbalik melawan pengejar-pengejarnya.

Yosua 10:6

Konteks
10:6 Lalu orang-orang Gibeon itu menyuruh orang kepada Yosua, ke tempat perkemahan di Gilgal, i  mengatakan: "Jangan menarik tanganmu dari pada hamba-hambamu ini. Datanglah dengan segera kepada kami, lepaskanlah kami dan bantulah kami, sebab semua raja orang Amori, yang diam di pegunungan, telah bergabung melawan kami."

Yosua 12:1-2

Konteks
Daftar raja-raja yang kalah
12:1 Inilah raja-raja negeri yang dikalahkan oleh orang Israel dan yang negerinya diduduki e  mereka di seberang Yordan f  ke arah matahari terbit, dari sungai Arnon g  sampai gunung Hermon, h  serta seluruh Araba-Yordan i  ke arah timur: 12:2 yakni Sihon, raja orang Amori, yang diam di Hesybon, j  yang memerintah atas suatu daerah dari Aroer, k  yang letaknya di tepi sungai Arnon, pada pertengahan sungai itu, ditambah setengah Gilead, l  sampai sungai Yabok, m  batas daerah bani Amon, n 

Yosua 14:6

Konteks
Kaleb mendapat Hebron
14:6 Bani Yehuda datang menghadap Yosua di Gilgal. s  Pada waktu itu berkatalah Kaleb bin Yefune, t  orang Kenas itu, kepadanya: "Engkau tahu firman yang diucapkan TUHAN kepada Musa, abdi Allah u  itu, tentang aku v  dan tentang engkau di Kadesh-Barnea. w 

Yosua 14:10

Konteks
14:10 Jadi sekarang, sesungguhnya TUHAN telah memelihara hidupku, seperti yang dijanjikan-Nya. e  Kini sudah empat puluh lima tahun lamanya, sejak diucapkan TUHAN firman itu kepada Musa, dan selama itu orang Israel mengembara f  di padang gurun. Jadi sekarang, telah berumur g  delapan puluh lima tahun aku hari ini;

Yosua 17:2

Konteks
17:2 Jadi bagian itulah yang ditentukan bagi anak-anak Manasye n  yang lain, menurut kaum-kaum mereka, yakni bagi bani Abiezer, o  bani Helek, bani Asriel, p  bani Sekhem, bani Hefer q  dan bani Semida; r  itulah keturunan yang laki-laki dari Manasye bin Yusuf, menurut kaum-kaum mereka.

Yosua 19:47

Konteks
19:47 Karena daerah v  bani Dan telah menjadi terlalu sempit untuk mereka, maka berjalanlah bani Dan itu maju dan berperang melawan kota Lesem. w  Mereka merebutnya, memarang penduduknya dengan mata pedang dan mendudukinya. Lalu menetaplah mereka di sana dan menamai x  Lesem itu Dan menurut nama Dan, bapa leluhur y  mereka.

Yosua 21:9

Konteks
21:9 Dari suku bani Yehuda dan dari suku bani Simeon diberikan mereka kota-kota yang berikut, yang disebutkan namanya di sini:

Yosua 24:7

Konteks
24:7 Sebab itu berteriak-teriaklah o  mereka kepada TUHAN, maka diadakan-Nya gelap p  antara kamu dan orang Mesir itu dan didatangkan-Nya air laut atas mereka, sehingga mereka diliputi. q  Dan matamu sendiri telah melihat, apa yang Kulakukan terhadap Mesir. r  Sesudah itu lama s  kamu diam di padang gurun.

Yosua 24:15

Konteks
24:15 Tetapi jika kamu anggap tidak baik untuk beribadah kepada TUHAN, pilihlah pada hari ini kepada siapa kamu akan beribadah; allah yang kepadanya nenek moyangmu beribadah di seberang sungai Efrat, atau allah orang Amori n  yang negerinya kamu diami ini. Tetapi aku dan seisi rumahku, o  kami akan beribadah kepada TUHAN 1 ! p "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[24:15]  1 Full Life : TETAPI AKU DAN SEISI RUMAHKU, KAMI AKAN BERIBADAH KEPADA TUHAN.

Nas : Yos 24:15

Soal pilihan pribadi memang termasuk dalam keselamatan yang disediakan Allah. Setiap orang percaya harus senantiasa memilih siapa yang akan dilayaninya. Seperti dengan Yosua dan orang-orang Israel, melayani Tuhan bukan suatu pilihan sekali saja (bd. Yos 1:16-18; Ul 30:19-20); kita harus berkali-kali memutuskan untuk bertekun di dalam iman dan menaati Tuhan. Membaharui pilihan-pilihan yang benar oleh orang percaya meliputi takut akan Tuhan, kesetiaan kepada kebenaran, ketaatan dengan hati yang sungguh-sungguh, dan penyangkalan dosa serta kesenangan-kesenangan yang terkait dengannya (ayat Yos 24:14-16). Lalai memilih untuk melayani dan mengasihi Tuhan akhirnya akan mendatangkan hukuman dan kebinasaan (ayat Yos 24:20; 23:11-13).



TIP #02: Coba gunakan wildcards "*" atau "?" untuk hasil pencarian yang leb?h bai*. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA