TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yosua 13:1-6

Konteks
Daerah-daerah yang belum direbut
13:1 Setelah Yosua menjadi tua 1  dan lanjut umurnya, g  berfirmanlah TUHAN kepadanya: "Engkau telah tua dan lanjut umur, dan dari negeri ini masih amat banyak yang belum diduduki. 13:2 Inilah negeri yang tertinggal: segenap wilayah orang Filistin h  dan seluruh negeri orang Gesur, i  13:3 mulai dari sungai Sikhor j  di sebelah timur Mesir sampai ke daerah Ekron k  ke arah utara--semuanya itu terhitung tanah orang Kanaan--;ada lima raja l  kota orang Filistin, yakni di Gaza, di Asdod, m  di Askelon, n  di Gat dan di Ekron--;dan orang Awi o  13:4 di sebelah selatan; seluruh negeri orang Kanaan dan Meara, kepunyaan orang Sidon, sampai ke Afek, p  sampai ke daerah orang Amori; q  13:5 selanjutnya negeri orang Gebal r  dan seluruh gunung Libanon s  di sebelah matahari terbit, mulai dari Baal-Gad di kaki gunung Hermon t  sampai ke jalan yang menuju ke Hamat; u  13:6 semua orang yang diam di pegunungan, mulai dari gunung Libanon sampai ke Misrefot-Maim; v  semua orang Sidon. Aku sendiri akan menghalau w  mereka 2  dari depan orang Israel; hanya undikanlah dahulu negeri itu di antara orang Israel menjadi milik pusaka mereka, seperti yang Kuperintahkan x  kepadamu.

Yosua 14:6-13

Konteks
Kaleb mendapat Hebron
14:6 Bani Yehuda datang menghadap Yosua di Gilgal. s  Pada waktu itu berkatalah Kaleb bin Yefune, t  orang Kenas itu, kepadanya: "Engkau tahu firman yang diucapkan TUHAN kepada Musa, abdi Allah u  itu, tentang aku v  dan tentang engkau di Kadesh-Barnea. w  14:7 Aku berumur empat puluh tahun, ketika aku disuruh Musa, hamba TUHAN itu, dari Kadesh-Barnea x  untuk mengintai negeri y  ini; dan aku pulang membawa kabar kepadanya yang sejujur-jujurnya. z  14:8 Sedang saudara-saudaraku, yang bersama-sama pergi ke sana dengan aku, membuat tawar hati a  bangsa itu, aku tetap mengikuti TUHAN, Allahku, dengan sepenuh hati. b  14:9 Pada waktu itu Musa bersumpah, katanya: Sesungguhnya tanah yang diinjak oleh kakimu itu akan menjadi milik pusakamu c  dan anak-anakmu sampai d  selama-lamanya, sebab engkau tetap mengikuti TUHAN, Allahku, dengan sepenuh hati. 14:10 Jadi sekarang, sesungguhnya TUHAN telah memelihara hidupku, seperti yang dijanjikan-Nya. e  Kini sudah empat puluh lima tahun lamanya, sejak diucapkan TUHAN firman itu kepada Musa, dan selama itu orang Israel mengembara f  di padang gurun. Jadi sekarang, telah berumur g  delapan puluh lima tahun aku hari ini; 14:11 pada waktu ini aku masih sama kuat seperti pada waktu aku disuruh Musa; seperti kekuatanku h  pada waktu itu demikianlah kekuatanku i  sekarang untuk berperang dan untuk keluar masuk. 14:12 Oleh sebab itu, berikanlah kepadaku pegunungan, yang dijanjikan TUHAN pada waktu itu, j  sebab engkau sendiri mendengar pada waktu itu, bahwa di sana ada orang Enak k  dengan kota-kota yang besar dan berkubu. l  Mungkin TUHAN menyertai aku, sehingga aku menghalau mereka, seperti yang difirmankan TUHAN." 14:13 Lalu Yosua memberkati m  Kaleb bin Yefune, n  dan diberikannyalah Hebron o  kepadanya menjadi milik pusakanya. p 

Yosua 15:13-19

Konteks
Kaleb merebut Hebron
15:13 Tetapi kepada Kaleb d  bin Yefune diberikan Yosua sebagian di tengah-tengah bani Yehuda itu, yakni Kiryat-Arba, e  seperti yang dititahkan TUHAN kepadanya; Arba ialah bapa Enak. f  Itulah Hebron. g  15:14 Dan Kaleb menghalau dari sana ketiga orang Enak, h  yakni Sesai, Ahiman dan Talmai, i  anak-anak Enak. j  15:15 Dari sana ia maju menyerang penduduk Debir. Nama Debir itu dahulu ialah Kiryat-Sefer. 15:16 Lalu berkatalah Kaleb: "Siapa yang menggempur Kiryat-Sefer dan merebutnya, kepadanya akan kuberikan Akhsa, k  anakku, menjadi isterinya." 15:17 Dan Otniel, l  anak Kenas saudara Kaleb, merebut kota itu; lalu Kaleb memberikan kepadanya Akhsa, anaknya, menjadi isterinya. 15:18 Ketika perempuan itu tiba, dibujuknya suaminya untuk meminta ladang kepada ayahnya. Maka turunlah perempuan itu dari keledainya, lalu berkatalah Kaleb kepadanya: "Ada apa?" 15:19 Jawabnya: "Berikanlah kepadaku hadiah; telah kauberikan kepadaku tanah yang gersang, m  berikanlah juga kepadaku mata air n ." Lalu diberikannyalah kepadanya mata air yang di hulu dan mata air yang di hilir.

Yosua 17:12

Konteks
17:12 Tetapi bani Manasye tidak dapat m  menduduki kota-kota itu, sebab orang Kanaan berhasil untuk tetap diam di negeri itu.

Yosua 17:16

Konteks
17:16 Kemudian berkatalah bani Yusuf: "Pegunungan itu tidak cukup bagi kami, dan semua orang Kanaan yang diam di dataran itu mempunyai kereta besi, s  baik yang diam di Bet-Sean t  dengan segala anak kotanya maupun yang diam di lembah Yizreel. u "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[13:1]  1 Full Life : YOSUA MENJADI TUA.

Nas : Yos 13:1

Pasal ini mengawali bagian kedua dari kitab ini. Tanah itu sudah dikuasai sedemikian rupa sehingga perlawanan terarah sudah tidak ada lagi. Negeri itu "berhenti dari perang" (Yos 11:23), sekalipun masih ada daerah-daerah yang harus ditaklukkan (ayat Yos 13:2-6).

[13:6]  2 Full Life : AKU SENDIRI AKAN MENGHALAU MEREKA.

Nas : Yos 13:6

Allah berjanji untuk menghalau orang-orang Kanaan di hadapan Israel, namun janji ini tergantung pada ketaatan Israel. Karena orang Israel mengabaikan untuk menghalau semua penduduk negeri itu, Allah membiarkan beberapa orang tinggal di antara umat-Nya. Hal ini mendatangkan banyak persoalan bagi bangsa Israel, khususnya mereka mudah jatuh ke dalam penyembahan berhala. Allah tidak terikat dengan janji-janji-Nya jikalau kita tidak setia pada syarat-syaratnya.



TIP #26: Perkuat kehidupan spiritual harian Anda dengan Bacaan Alkitab Harian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA