TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 5:7

Konteks
5:7 Sebab kebun anggur f  TUHAN semesta alam ialah kaum Israel, dan orang Yehuda ialah tanam-tanaman kegemaran-Nya; dinanti-Nya keadilan, g  tetapi hanya ada kelaliman, dinanti-Nya kebenaran h  tetapi hanya ada keonaran. i 

Yesaya 9:17

Konteks
9:17 (9-16) Sebab itu Tuhan tidak bersukacita karena teruna-teruna b  mereka, dan tidak sayang c  kepada anak-anak yatim dan janda-janda mereka, sebab sekaliannya mereka murtad d  dan berbuat jahat, e  dan setiap mulut berbicara bebal. f  Sekalipun semuanya ini terjadi, murka-Nya belum surut, dan tangan-Nya masih teracung. g 

Yesaya 14:1

Konteks
Ejekan tentang raja Babel
14:1 Sebab TUHAN akan menyayangi f  Yakub dan akan memilih g  Israel sekali lagi dan akan membiarkan mereka tinggal di tanah h  mereka, maka orang asing i  akan menggabungkan diri kepada mereka dan akan berpadu dengan kaum keturunan Yakub.

Yesaya 28:1

Konteks
Nubuat terhadap Samaria
28:1 Celaka h  atas mahkota kemegahan pemabuk-pemabuk Efraim 1 , i  atas bunga yang sudah mulai layu di perhiasan kepala mereka yang indah-indah--yaitu kota yang terletak tinggi di atas bukit, di atas lembah j  yang subur yang penuh peminum anggur k  yang sudah pening--!

Yesaya 47:6

Konteks
47:6 Aku tadinya murka t  terhadap umat-Ku, menajiskan milik pusaka-Ku, u  dan menyerahkannya ke dalam tanganmu; v  dan engkau tidak menaruh belas kasihan w  kepada mereka, bahkan sangat memberatkan kukmu kepada orang yang tua.

Yesaya 62:4

Konteks
62:4 Engkau tidak akan disebut lagi "yang ditinggalkan suami b ", dan negerimu tidak akan disebut lagi "yang sunyi c ", tetapi engkau akan dinamai "yang berkenan kepada-Ku d " dan negerimu "yang bersuami 2 ", sebab TUHAN telah berkenan e  kepadamu, dan negerimu akan bersuami. f 

Yesaya 63:7

Konteks
Doa pengakuan dan permohonan Israel
63:7 Aku hendak menyebut-nyebut perbuatan kasih setia u  TUHAN 3 , perbuatan TUHAN yang masyhur, sesuai dengan segala yang dilakukan TUHAN kepada kita, dan kebajikan v  yang besar kepada kaum Israel yang dilakukan-Nya kepada mereka sesuai dengan kasih sayang-Nya w  dan sesuai dengan kasih setia-Nya yang besar.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[28:1]  1 Full Life : EFRAIM.

Nas : Yes 28:1-29

Dalam pasal Yes 28:1-33:24 Yesaya kembali ke zamannya sendiri untuk bernubuat tentang Israel (disebut Efraim) dan Yehuda. Dia mencela dosa dan kemurtadan mereka serta menyatakan hukuman Allah yang akan datang. Namun hukuman ini tidak akan lebih keras daripada yang diperlukan untuk memurnikan umat pilihan Allah dan menghasilkan kaum sisa yang kudus.

[62:4]  2 Full Life : YANG BERKENAN KEPADA-KU (HEFZIBAH) ... YANG BERSUAMI (BEULAH).

Nas : Yes 62:4

Nama-nama ini menandakan bahwa Allah telah memperbaharui perjanjian-Nya dengan Yerusalem.

[63:7]  3 Full Life : KASIH SETIA TUHAN.

Nas : Yes 63:7-64:12

Yesaya memuji belas kasihan dan kasih setia Allah, mengakui dosa Israel, dan berdoa bagi kelepasan mereka dari hukuman dan untuk penebusan yang dijanjikan Allah.



TIP #19: Centang "Pencarian Tepat" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab tanpa keluarga katanya. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA