TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 4:3

Konteks
4:3 Sebab beginilah firman TUHAN 1  kepada orang Yehuda dan kepada penduduk Yerusalem: "Bukalah bagimu tanah baru, g  dan janganlah menabur di tempat duri h  tumbuh.

Yeremia 10:22

Konteks
10:22 Terdengarlah suatu berita, bunyinya: Kegemparan besar akan datang dari tanah sebelah utara, q  untuk membuat kota-kota Yehuda menjadi sunyi sepi, r  menjadi tempat persembunyian serigala-serigala. s 

Yeremia 13:1

Konteks
Ikat pinggang yang menjadi lapuk
13:1 Beginilah firman TUHAN kepadaku: "Pergilah membeli ikat pinggang lenan 2 , ikatkanlah itu pada pinggangmu, tetapi jangan kaucelupkan ke dalam air!"

Yeremia 19:1

Konteks
Pelajaran dari buli-buli yang pecah
19:1 Beginilah pula firman TUHAN kepadaku: "Pergilah membeli buli-buli yang dibuat dari tanah 3 , p  lalu ajaklah bersama-sama engkau beberapa orang tua-tua q  bangsa itu dan beberapa orang imam yang tertua,

Yeremia 22:26

Konteks
22:26 Aku akan melemparkan k  engkau serta ibumu l  yang melahirkan engkau ke negeri lain, yang bukan tempat kelahiranmu; di sanalah kamu akan mati.

Yeremia 24:2

Konteks
24:2 Keranjang yang satu berisi buah ara yang sangat baik seperti buah ara bungaran, k  tetapi keranjang yang lain berisi buah ara yang jelek, l  yang tak dapat dimakan karena jeleknya.

Yeremia 35:2

Konteks
35:2 "Pergilah kepada kaum orang Rekhab 4 , h  bicaralah dengan mereka dan bawalah mereka ke rumah TUHAN, ke dalam salah satu kamar, i  kemudian berilah mereka minum anggur!"

Yeremia 50:6

Konteks
50:6 Umat-Ku tadinya seperti domba-domba l  yang hilang; mereka dibiarkan sesat m  oleh gembala-gembalanya, n  dibiarkan mengembara di gunung-gunung, mereka berjalan dari gunung ke bukit o  sehingga lupa akan tempat p  pembaringannya.

Yeremia 52:20

Konteks
52:20 Adapun kedua tiang, laut yang satu itu dan kedua belas lembu tembaga v  yang ada di bawah kereta penopang, yang dibuat oleh raja Salomo untuk rumah TUHAN, tiada tertimbang w  tembaga segala perkakas ini.

Yeremia 52:22

Konteks
52:22 Di atasnya ada ganja y  dari tembaga; tinggi ganja yang satu itu lima hasta, dan jala-jala dan buah-buah delima z  ada di atas ganja itu sekeliling, semuanya dari tembaga. Dan tiang yang kedua seperti itu juga. Mengenai buah delima,
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:3]  1 Full Life : BEGINILAH FIRMAN TUHAN.

Nas : Yer 4:3-31

Pasal Yer 4:1-31 melukiskan malapetaka yang sebentar lagi akan menimpa umat Allah karena dosa dan kemurtadan mereka; mereka akan belajar betapa malang dan pahitnya meninggalkan Tuhan itu (bd. Yer 2:19).

[13:1]  2 Full Life : IKAT PINGGANG LENAN.

Nas : Yer 13:1-11

Tindakan simbolis Yeremia dengan ikat pinggang lenan memberi umat itu suatu pelajaran bersifat perumpamaan. Israel dan Yehuda adalah ikat pinggang lenan yang dipakai Tuhan, yang melambangkan ikatan erat yang pernah ada di antara mereka ketika mereka setia kepada-Nya. Kini umat itu menjadi tidak berguna dan harus dibuang, sebagaimana dilakukan Yeremia dengan ikat pinggang itu. Sepanjang masa pembuangan mereka di daerah Efrat, mereka tidak akan berguna karena dosa-dosa mereka; seluruh keangkuhan dan kemuliaan mereka akan sirna.

[19:1]  3 Full Life : BULI-BULI YANG DIBUAT DARI TANAH.

Nas : Yer 19:1-15

Melalui sebuah perumpamaan yang dramatis, Yeremia menyatakan bahwa Yerusalem dan Yehuda akan mengalami hukuman yang demikian menghancurkan sehingga mereka akan pecah berantakan tanpa dapat diperbaiki lagi.

[35:2]  4 Full Life : KAUM ORANG REKHAB.

Nas : Yer 35:2

Orang-orang ini adalah suku pengembara yang berkerabat dengan suku Keni dan Yitro, mertua Musa (bd. Hak 1:16; 1Taw 2:55). Leluhur mereka, Yonadab (bd. 2Raj 10:15-27), telah memerintahkan anak-anaknya lebih dari dua ratus tahun sebelumnya agar jangan minum anggur jenis apa pun, jangan menetap dalam rumah yang permanen, dan jangan bercocok tanam. Sebagai gantinya, mereka harus hidup mengembara dan memelihara ternak. Allah menyuruh Yeremia menguji suku Rekhab ini untuk menekankan kesetiaan mereka kepada leluhur mereka sebagai perbandingan dengan ketidaksetiaan Yehuda kepada Allahnya. Semua ini terjadi di hadapan bangsa itu di rumah Tuhan.



TIP #25: Tekan Tombol pada halaman Studi Kamus untuk melihat bahan lain berbahasa inggris. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA