TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yehezkiel 5:7

Konteks
5:7 Sebab itu beginilah firman Tuhan ALLAH: Oleh karena engkau lebih jahat dari pada bangsa-bangsa yang di sekitarmu dan kelakuanmu tidak selaras dengan ketetapan-ketetapan-Ku dan engkau tidak melakukan peraturan-peraturan-Ku, bahkan engkau melakukan peraturan-peraturan bangsa-bangsa yang di sekitarmu, o 

Yehezkiel 5:13

Konteks
5:13 Aku akan melampiaskan murka-Ku b  kepada mereka, sehingga hati-Ku yang panas tenang kembali dan Aku merasa puas; c  dan mereka akan mengetahui, bahwa Akulah TUHAN yang mengatakannya di dalam cemburu-Ku, d  tatkala Aku melampiaskan amarah-Ku kepada mereka.

Yehezkiel 8:1

Konteks
Berhala kekejian yang ada di dalam bait Allah
8:1 Pada tahun keenam, dalam bulan yang keenam, pada tanggal lima bulan itu, waktu aku duduk di rumahku berhadap-hadapan x  dengan para tua-tua y  Yehuda, kekuasaan Tuhan ALLAH 1  meliputi aku di sana, z 

Yehezkiel 16:39

Konteks
16:39 Aku akan menyerahkan v  engkau di dalam tangan mereka dan mereka akan meruntuhkan tempatmu yang tinggi dan merusakkan bukit-bukitmu, mereka akan menelanjangi engkau, akan merampas perhiasan-perhiasanmu dan membiarkan engkau telanjang bugil. w 

Yehezkiel 17:22

Konteks
17:22 Beginilah firman Tuhan ALLAH: Aku sendiri akan mengambil sebuah carang c  dari puncak 2  pohon aras yang tinggi dan menanamnya; Aku mematahkannya dari pucuk yang paling ujung dan yang masih muda dan Aku sendiri akan menanamnya di atas sebuah gunung d  yang menjulang tinggi ke atas;

Yehezkiel 24:6

Konteks
24:6 Oleh sebab itu beginilah firman Tuhan ALLAH: Celakalah y  kota yang penuh hutang darah, z  kuali yang berkarat di dalamnya dan karatnya tidak hilang dari padanya! Keluarkan potong demi potong dari dalamnya tanpa memilih-milih. a  b 

Yehezkiel 24:13-14

Konteks
24:13 Oleh karena engkau menajiskan dirimu dengan kemesumanmu, dan Aku ingin mentahirkan engkau, tetapi engkau tidak menjadi tahir e  dari kenajisanmu, maka engkau tidak akan ditahirkan lagi, sampai 3  Aku melampiaskan f  amarah-Ku atasmu. 24:14 Aku, TUHAN, yang mengatakannya. g  Hal itu akan datang, dan Aku yang akan membuatnya. h  Aku tidak melalaikannya dan tidak merasa sayang, i  juga tidak menyesal. j  Aku akan menghakimi engkau menurut perbuatanmu, k  demikianlah firman Tuhan ALLAH. l "

Yehezkiel 26:16

Konteks
26:16 Semua pemuka bangsa-bangsa yang di tepi lautan akan turun takhta dan menjauhkan jubah-jubah kerajaannya dan menanggalkan pakaiannya yang berwarna-warna. j  Mereka akan diliputi k  kegentaran dan akan duduk di tanah; l  mereka akan gentar m  senantiasa dan kaget n  melihat engkau.

Yehezkiel 27:27

Konteks
27:27 Hartamu, b  barangmu, daganganmu, anak kapalmu dan pelaut-pelautmu, tukang-tukangmu dan pedagang-pedagangmu dengan semua prajurit-prajuritmu yang ada padamu, ya, bersama seluruh penumpang-penumpangmu, terbenam dalam lautan c  pada hari tenggelammu.

Yehezkiel 31:12

Konteks
31:12 Orang-orang asing, yaitu yang paling ganas di antara bangsa-bangsa, e  akan menebang dia dan membiarkannya; di atas gunung-gunung dan di semua lembah f  cabang-cabangnya berjatuhan dan di semua alur sungai negeri itu ranting-rantingnya berpatahan dan semua bangsa di bumi pergi lari dari naungannya dan membiarkan dia. g 

Yehezkiel 33:30

Konteks
33:30 Dan engkau anak manusia, teman-temanmu sebangsa bercakap-cakap mengenai engkau dekat tembok-tembok dan di pintu rumah-rumah dan berkata satu sama lain, masing-masing kepada temannya. Silakan datang dan dengar, apa yang difirmankan oleh TUHAN!

Yehezkiel 34:14

Konteks
34:14 Di padang rumput yang baik akan Kugembalakan mereka dan di atas gunung-gunung Israel x  yang tinggi di situlah tempat penggembalaannya; di sana di tempat penggembalaan yang baik mereka akan berbaring dan rumput y  yang subur menjadi makanannya di atas gunung-gunung Israel. z 

Yehezkiel 36:2

Konteks
36:2 Beginilah firman n  Tuhan ALLAH: Oleh karena musuh itu 4  berkata mengenai kamu: Syukur! o  Bukit-bukit p  dari dahulu kala sudah menjadi milik q  kita.

Yehezkiel 38:13

Konteks
38:13 Negeri Syeba x  dan Dedan y  beserta pembeli-pembeli barangnya, negeri Tarsis z  beserta pedagang-pedagangnya akan berkata kepadamu: Apakah engkau datang untuk merampas dan mengumpulkan sekutumu untuk menjarah, untuk mengangkut perak dan emas, untuk melarikan ternak dan harta benda dan untuk melakukan perampasan a  yang hebat sekali?

Yehezkiel 39:14

Konteks
39:14 Beberapa orang dikhususkan untuk terus-menerus menjelajahi seluruh tanah itu untuk mengubur orang-orang yang masih bergelimpangan di atas tanah dengan maksud mentahirkannya. Sesudah lewat yang tujuh bulan itu mereka akan memeriksa tanah itu.

Yehezkiel 40:5

Konteks
40:5 5 Lihat, di luar bangunan itu ada tembok, seluruh keliling bangunan 6  itu. Dan di tangan orang itu ada tongkat pengukur, yang panjangnya enam hasta. --Hasta ini setapak tangan lebih panjang dari hasta biasa--.Ia mengukur y  tembok itu, tebalnya satu tongkat dan tingginya satu tongkat.

Yehezkiel 40:33

Konteks
40:33 Kamar-kamar jaganya, z  tiang-tiang temboknya dan balai gerbangnya, ukurannya sama saja dengan yang lain-lain. Sekeliling pintu gerbang itu dan balai gerbangnya ada jendela-jendela; panjang pintu gerbang itu lima puluh hasta dan lebarnya dua puluh lima hasta.

Yehezkiel 40:48

Konteks
Bait Suci yang baru
40:48 Lalu dibawanya aku ke balai Bait Suci t  dan ia mengukur tiang-tiang temboknya: tebalnya lima hasta yang sebelah sini dan lima hasta yang sebelah sana; lebar pintu itu empat belas hasta dan dinding sampingnya masing-masing tiga hasta.

Yehezkiel 43:17

Konteks
43:17 Jalur m  yang mengelilingi perapian itu panjangnya empat belas hasta dan lebarnya empat belas hasta, jadi empat persegi juga. Sekeliling mezbah itu ada parit, yang satu hasta lebarnya dan sekeliling parit itu ada tepinya, yang setengah hasta lebarnya. Tangga n  mezbah itu adalah sebelah timur. o 

Yehezkiel 45:13

Konteks
45:13 Inilah persembahan khusus yang kamu harus persembahkan: seperenam efa dari sehomer gandum dan seperenam efa dari sehomer jelai.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[8:1]  1 Full Life : KEKUASAAN TUHAN ALLAH

Nas : Yeh 8:1

(versi Inggris NIV -- tangan Tuhan yang berdaulat). Yehezkiel mengalami sebuah kunjungan yang mempesonakan dari kehadiran dan kuasa Allah pada saat ia diangkut ke Yerusalem "dalam penglihatan-penglihatan ilahi" (ayat Yeh 8:3; bd. 2Kor 12:1-4). Orang percaya PB juga mengalami kehadiran dan kuasa Allah ketika dipenuhi dengan Roh Kudus (Kis 4:29-31) dan menerima berbagai penglihatan dan mimpi (Kis 2:16-18). Orang percaya dewasa ini harus meminta, mencari dan mengetuk agar Roh Kudus datang atas mereka dengan kuasa (Luk 11:5-13) dan mencurahkan karunia-karunia rohani-Nya sehingga mereka dapat bersaksi bagi Kristus (Kis 1:8; 2:4,16-18). Dengan demikian, firman Allah akan keluar dari rumah Allah dan memasuki dunia dengan penuh keberanian, kuasa mukjizat serta penuh keyakinan (Kis 2:1-12,37-41; 1Tes 1:5; Ibr 2:4).

[17:22]  2 Full Life : SEBUAH CARANG DARI PUNCAK.

Nas : Yeh 17:22

Allah sendiri akan menanam sebuah tunas, sang Mesias, Yesus Kristus; kerajaan-Nya akan ditetapkan di seluruh bumi

(lihat cat. --> Yeh 34:23;

lihat cat. --> Yes 11:1;

lihat cat. --> Yer 23:5-6).

[atau ref. Yeh 34:23; Yes 11:1; Yer 23:5-6]

[24:13]  3 Full Life : TIDAK MENJADI TAHIR ... SAMPAI.

Nas : Yeh 24:13

Karena Yerusalem menolak untuk membiarkan Allah membersihkanya dari kenajisannya, maka ia harus berhadapan dengan murka Allah yang hebat. Demikian pula, semua bangsa akan menghadapi murka Allah pada akhir zaman. Hanya oleh hukuman Allah yang adil dunia dapat dibersihkan dari dosa (pasal Wahy 5:1-22:21).

[36:2]  4 Full Life : MUSUH ITU.

Nas : Yeh 36:2-7

Musuh-musuh Israel akan dihukum karena hujat mereka (ayat Yeh 36:3), penjarahan terhadap Israel (ayat Yeh 36:4-5) dan usaha mereka untuk mengambil alih tanah perjanjian (ayat Yeh 36:2).

[40:5]  5 Full Life : KELILING BANGUNAN ITU.

Nas : Yeh 40:5

Ada tiga penafsiran utama tentang penglihatan Bait Suci Yehezkiel ini:

  1. (1) Sebuah Bait Suci simbolik yang menggambarkan keadaan kekal yang dilukiskan dalam pasal Wahy 21:1-22:21;
  2. (2) sebuah Bait Suci simbolik yang melukiskan berkat-berkat kerajaan seribu tahun; atau
  3. (3) sebuah Bait Suci sungguhan yang akan didirikan pada masa kerajaan seribu tahun. Penafsiran manapun yang diterima, pokok-pokok ajaran yang terutama adalah
  4. (1) bahwa pada suatu hari kehadiran dan kemuliaan Allah akan dikembalikan kepada umat-Nya untuk selama-lamanya (Yeh 43:7), dan
  5. (2) bahwa berkat-berkat Kristus akan mengalir sebagai aliran yang semakin dalam (Yeh 47:1-12).

[40:5]  6 Full Life : TEMBOK, SELURUH KELILING BANGUNAN.

Nas : Yeh 40:5

Tembok ini akan menandai wilayah Bait Suci dan memisahkannya dari bagian kota yang lain. Orang percaya yang tubuhnya kini menjadi bait yang hidup dari Roh Kudus (1Kor 6:19), harus menjaga agar dirinya tetap terpisah dari masyarakat yang berdosa di sekeliling mereka serta dikuduskan bagi Allah dan kepentingannya

(lihat art. PEMISAHAN ROHANI ORANG PERCAYA).



TIP #27: Arahkan mouse pada tautan ayat untuk menampilkan teks ayat dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA