TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yehezkiel 1:3

Konteks
1:3 datanglah firman TUHAN kepada imam Yehezkiel 1 , f  anak Busi, di negeri orang Kasdim di tepi sungai Kebar, dan di sana kekuasaan TUHAN meliputi dia. g 

Yehezkiel 9:9

Konteks
9:9 Jawab-Nya kepadaku: "Kesalahan kaum Israel dan Yehuda sangat banyak, sehingga tanah ini penuh hutang darah dan kota ini penuh ketidakadilan; y  sebab mereka berkata: TUHAN sudah meninggalkan tanah ini dan TUHAN tidak melihatnya. z 

Yehezkiel 17:24

Konteks
17:24 Maka segala pohon di ladang h  akan mengetahui, bahwa Aku, TUHAN, merendahkan i  pohon yang tinggi dan meninggikan pohon yang rendah, membuat pohon yang tumbuh menjadi layu kering dan membuat pohon yang layu kering bertaruk j  kembali. Aku, TUHAN, yang mengatakannya dan akan membuatnya. k "

Yehezkiel 20:3

Konteks
20:3 "Hai anak manusia, berbicaralah kepada tua-tua s  Israel dan katakanlah kepada mereka: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Apakah kamu datang untuk meminta petunjuk t  dari pada-Ku? Demi Aku yang hidup, Aku tidak mau kamu meminta petunjuk dari pada-Ku, demikianlah firman Tuhan ALLAH. u 

Yehezkiel 36:4

Konteks
36:4 oleh karena itu, hai gunung-gunung Israel, dengarlah firman Tuhan ALLAH kepada gunung-gunung dan bukit-bukit, kepada alur-alur sungai dan lembah-lembah, t  kepada reruntuhan-reruntuhan u  yang sunyi sepi dan kepada kota-kota yang sudah ditinggalkan, v  yang sudah menjadi jarahan dan olok-olokan w  bagi sisa bangsa-bangsa yang di sekitarnya; x 

Yehezkiel 44:2

Konteks
44:2 Lalu TUHAN berfirman kepadaku: "Pintu gerbang ini harus tetap tertutup, jangan dibuka dan jangan seorangpun masuk dari situ, g  sebab TUHAN, Allah Israel, sudah masuk melaluinya; karena itu gerbang itu harus tetap tertutup.

Yehezkiel 44:5

Konteks
44:5 TUHAN berfirman kepadaku: "Hai anak manusia, perhatikanlah baik-baik, lihatlah dengan teliti dan dengarlah dengan sungguh-sungguh segala sesuatu yang hendak Kufirmankan kepadamu mengenai peraturan-peraturan rumah TUHAN dan tentang segala hukumnya dan perhatikanlah baik-baik siapa yang diperbolehkan masuk m  ke dalamnya: dan siapa yang harus ditolak dari tempat kudus. n 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:3]  1 Full Life : DATANGLAH FIRMAN TUHAN KEPADA IMAM YEHEZKIEL.

Nas : Yeh 1:3

Imam Yehezkiel menerima panggilan untuk menjadi nabi pada tahun 593 SM, 4 tahun setelah dia tiba di Babel. Rupanya dia tinggal dekat Sungai Kebar, mungkin di sebuah saluran pelayaran kapal di Sungai Efrat sekitar 80 kilometer sebelah tenggara Babel. Tugasnya ialah menjelaskan alasan terjadinya penawanan, menubuatkan kejatuhan Yerusalem, membawa umat yang terbuang itu kembali kepada Allah dan memberikan mereka harapan melalui janji Allah tentang pemulihan.



TIP #05: Coba klik dua kali sembarang kata untuk melakukan pencarian instan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA