TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ulangan 13:17

Konteks
13:17 Dari barang-barang yang dikhususkan itu janganlah apapun melekat pada tanganmu, supaya TUHAN berhenti dari murka-Nya f  yang bernyala-nyala itu, menunjukkan belas kasihan-Nya g  kepadamu, mengasihani h  engkau dan membuat jumlahmu i  banyak, seperti yang dijanjikan-Nya j  dengan sumpah kepada nenek moyangmu.

Ulangan 23:4

Konteks
23:4 karena mereka tidak menyongsong kamu dengan roti dan air p  pada waktu perjalananmu keluar dari Mesir, dan karena mereka mengupah Bileam 1  q  bin Beor dari Petor di Aram-Mesopotamia r  melawan engkau, supaya dikutukinya engkau. s 

Ulangan 29:13

Konteks
29:13 supaya Ia mengangkat engkau sebagai umat-Nya v  pada hari ini dan supaya Ia menjadi Allahmu, w  seperti yang difirmankan-Nya kepadamu dan seperti yang dijanjikan-Nya dengan sumpah kepada nenek moyangmu, yakni kepada Abraham, Ishak dan Yakub.

Ulangan 29:18

Konteks
29:18 Sebab itu janganlah di antaramu ada laki-laki atau perempuan, kaum keluarga atau suku yang hatinya pada hari ini berpaling a  meninggalkan TUHAN 2 , Allah kita, untuk pergi berbakti kepada allah bangsa-bangsa itu; janganlah di antaramu ada akar yang menghasilkan racun b  atau ipuh.

Ulangan 29:23

Konteks
29:23 seluruh tanahnya yang telah hangus l  oleh belerang dan garam, m  yang tidak ditaburi, tidak menumbuhkan apa-apa dan tidak ada tumbuh-tumbuhan apapun yang timbul dari padanya, seperti pada waktu ditunggangbalikkan-Nya Sodom, Gomora, n  Adma dan Zeboim, yakni yang ditunggangbalikkan TUHAN dalam murka dan kepanasan amarah-Nya o --
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[23:4]  1 Full Life : BILEAM.

Nas : Ul 23:4

Lih. Bil 22:4-24:25 dan catatan-catatan.

(lihat cat. --> Bil 22:5 dst.)

[atau ref. Bil 22:5]

[29:18]  2 Full Life : HATINYA ... BERPALING MENINGGALKAN TUHAN.

Nas : Ul 29:18-21

Ayat-ayat ini berkaitan dengan seorang individu di antara umat Allah yang berpaling dari Tuhan.

  1. 1) Janji-janji mengenai hidup dan berkat dibuat dengan Israel secara keseluruhan, yaitu sebagai suatu komunitas bersama atau bangsa (bd. Ul 28:1; 30:15-20). Seorang di kalangan umat pilihan Allah mengambil bagian dalam berkat-berkat yang dijanjikan hanya jikalau dia memasuki hubungan iman dengan Allah dan tetap mempertahankan hubungan itu

    (lihat art. PEMILIHAN DAN PREDESTINASI).

  2. 2) Hidup kekal dan berkat jasmani dapat hilang dari setiap orang Israel yang berpaling dari Allah (ayat Ul 29:18).
  3. 3) Orang-orang di Israel yang menjadi milik Allah, dan yang kemudian berpaling dari-Nya (ayat Ul 29:18) serta tetap menuruti kemauannya sendiri (ayat Ul 29:19), tidak ada kesempatan lagi untuk diampuni. Mereka hanya dapat menantikan murka Allah dan penghapusan nama mereka dari kolong langit (ayat Ul 29:20;

    lihat art. KEMURTADAN PRIBADI).



TIP #12: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab saja. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA