TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Nehemia 6:15

Konteks
6:15 Maka selesailah tembok itu 1  pada tanggal dua puluh lima bulan Elul, dalam waktu lima puluh dua hari.

Nehemia 4:6

Konteks
4:6 Tetapi kami terus membangun tembok sampai setengah tinggi dan sampai ujung-ujungnya bertemu, karena seluruh bangsa bekerja dengan segenap hati.

Nehemia 4:2

Konteks
4:2 dan berkata di hadapan saudara-saudaranya d  dan tentara Samaria: "Apa gerangan yang dilakukan orang-orang Yahudi yang lemah ini? Apakah mereka memperkokoh sesuatu? Apakah mereka hendak membawa persembahan? Apakah mereka akan selesai dalam sehari? Apakah mereka akan menghidupkan kembali batu-batu dari timbunan puing e  yang sudah terbakar habis seperti ini?"

Nehemia 7:1

Konteks
Tindakan-tindakan untuk melindungi kota
7:1 Setelah tembok selesai dibangun, aku memasang pintu-pintu. Lalu diangkatlah penunggu-penunggu e  pintu gerbang, para penyanyi f  dan orang-orang Lewi g .

Nehemia 3:32

Konteks
3:32 Lalu antara kamar atas di penjuru dan pintu gerbang Domba b  para tukang emas dan para pedagang mengadakan perbaikan.

Nehemia 6:1

Konteks
Pembangunan tembok diselesaikan Usaha-usaha membunuh Nehemia
6:1 Ketika Sanbalat dan Tobia r  dan Gesyem, s  orang Arab itu dan musuh-musuh kami yang lain mendengar, bahwa aku telah selesai membangun kembali tembok, sehingga tidak ada lagi lobang, walaupun sampai waktu itu di pintu-pintu gerbang belum kupasang pintunya,

Nehemia 6:9

Konteks
6:9 Karena mereka semua mau menakut-nakutkan kami, pikirnya: "Mereka akan membiarkan pekerjaan itu, sehingga tak dapat diselesaikan." Tetapi aku justru berusaha sekuat tenaga.

Nehemia 4:13

Konteks
4:13 maka aku tempatkan rakyat menurut kaum keluarganya dengan pedang, tombak dan panah di bagian-bagian yang paling rendah dari tempat itu, di belakang tembok, di tempat-tempat yang terbuka.

Nehemia 12:22

Konteks
12:22 Tentang orang-orang Lewi, para kepala kaum keluarga mereka tercatat pada zaman Elyasib, Yoyada, Yohanan dan Yadua, sedang para imam tercatat sampai pemerintahan Darius, orang Persia itu.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:15]  1 Full Life : MAKA SELESAILAH TEMBOK ITU.

Nas : Neh 6:15

Tembok itu selesai dibangun

  1. (1) karena Allah menyertai umat-Nya (Neh 2:20; 4:15,20);
  2. (2) karena mereka memiliki Nehemia, pemimpin yang berani, berabdi, dan bertekun yang sepenuhnya tergantung kepada Allah selaku perlindungan dan sumber kekuatannya (ayat Neh 6:3,9; 5:14-19); dan
  3. (3) karena umat-Nya bekerja dengan sepenuh hati (Neh 4:6), mengikuti pemimpin mereka dan berani mencurahkan tenaga mereka demi penyelesaian pekerjaan itu.



TIP #24: Gunakan Studi Kamus untuk mempelajari dan menyelidiki segala aspek dari 20,000+ istilah/kata. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA