TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Nahum 3:5

Konteks
3:5 Lihat, Aku akan menjadi lawanmu 1 , p  demikianlah firman TUHAN semesta alam; Aku akan mengangkat ujung kainmu q  sampai ke mukamu dan akan memperlihatkan auratmu r  kepada bangsa-bangsa dan kemaluanmu kepada kerajaan-kerajaan.

Yeremia 21:13

Konteks
21:13 Sesungguhnya, Aku akan menjadi lawanmu, a  hai kota yang di atas lembah, b  gunung batu di dataran, demikianlah firman TUHAN, hai kamu yang berkata: Siapakah yang berani turun kepada kami dan siapakah yang berani masuk ke tempat perteduhan c  kami?

Yeremia 50:31

Konteks
50:31 Sesungguhnya, Aku menjadi lawanmu, m  hai engkau yang kurang ajar, demikianlah firman Tuhan ALLAH semesta alam, sebab waktumu n  sudah tiba, saat Aku menghukum engkau.

Yeremia 51:25

Konteks
51:25 Sesungguhnya, Aku menjadi lawanmu, l  hai gunung pemusnah, demikianlah firman TUHAN, yang memusnahkan seluruh bumi! m  Aku akan mengacungkan tangan-Ku n  kepadamu, menggulingkan engkau dari bukit batu, dan membuat engkau menjadi gunung api o  yang telah padam.

Yehezkiel 5:8

Konteks
5:8 sebab itu beginilah firman Tuhan ALLAH: Lihat, Aku, ya Aku sendiri akan menjadi lawanmu dan Aku akan menjatuhkan hukuman kepadamu di hadapan bangsa-bangsa. p 

Yehezkiel 26:3

Konteks
26:3 Oleh sebab itu beginilah firman Tuhan ALLAH: Lihat, Aku menjadi lawanmu, hai Tirus. Aku akan menyuruh bangkit banyak bangsa melawan engkau, seperti lautan j  menimbulkan gelombang-gelombangnya.

Yehezkiel 28:22

Konteks
28:22 dan katakanlah: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Lihat, Aku menjadi lawanmu, hai Sidon, dan Aku menyatakan kemuliaan-Ku g  di tengah-tengahmu. Dan mereka akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN, pada saat Aku menjatuhkan hukuman h  atasnya dan menunjukkan kekudusan-Ku i  terhadap dia.

Yehezkiel 29:3

Konteks
29:3 Berbicaralah dan katakan: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Lihat, Aku menjadi lawanmu, hai Firaun, x  raja Mesir, buaya y  yang besar, yang berbaring di tengah anak-anak sungaimu, yaitu Nil, dan yang berkata: Sungai Nil z  aku punya, aku yang membuatnya.

Yehezkiel 29:10

Konteks
29:10 maka sungguh, Aku menjadi lawanmu k  dan lawan anak-anak sungaimu dan Aku akan membuat tanah Mesir l  menjadi reruntuhan dan menjadi sunyi sepi m  mulai dari Migdol n  sampai Siene, o  bahkan sampai perbatasan tanah Etiopia. p 

Yehezkiel 35:3

Konteks
35:3 dan katakanlah kepadanya: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Aku akan menjadi lawanmu, hai pegunungan Seir 2  dan Aku akan mengacungkan tangan-Ku o  melawanmu dan akan menjadikan engkau musnah dan sunyi sepi. p 

Yehezkiel 38:3

Konteks
38:3 dan katakanlah: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Lihat, Aku akan menjadi lawanmu, hai Gog raja agung negeri Mesekh dan Tubal. e 

Yehezkiel 39:1

Konteks
39:1 Dan engkau, anak manusia, bernubuatlah melawan Gog 3  w  dan katakanlah: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Lihat, Aku akan menjadi lawanmu, hai Gog raja agung negeri Mesekh x  dan Tubal y 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:5]  1 Full Life : AKU AKAN MENJADI LAWANMU.

Nas : Nah 3:5

Karena dosa Niniwe demikian besar, Allah sendiri akan menyingkapkan kebusukan penduduknya dan membinasakan mereka. Tidak ada kuasa di bumi yang dapat melindungi bangsa yang hendak dilawan Allah. Ketika dosa mencapai titik tertentu dalam suatu masyarakat, Allah akan mempermalukan penduduknya dengan merobohkan semua sarana perlindungan mereka; masyarakat seperti itu akan runtuh.

[35:3]  2 Full Life : LAWANMU, HAI PEGUNUNGAN SEIR.

Nas : Yeh 35:3

Yehezkiel bernubuat terhadap Edom (Pegunungan Seir, bd. ayat Yeh 35:15), keturunan Esau. Mereka telah menjadi musuh bebuyutan Israel (ayat Yeh 35:5). Setelah kejatuhan Israel dan Yehuda, mereka berharap untuk menduduki tanah perjanjian (ayat Yeh 35:10); tetapi semua usaha mereka memperoleh tanah tersebut akan gagal karena Allah akan menghancurkan mereka (ayat Yeh 35:10-15). Mereka tidak akan berhasil mencegah Allah melaksanakan rencana-Nya untuk memulihkan Israel.

[39:1]  3 Full Life : BERNUBUATLAH MELAWAN GOG.

Nas : Yeh 39:1-29

Pasal ini mengulang kembali hukuman Allah atas Gog dan menggambarkan pemusnahan semua musuh Israel. Pasal ini menekankan campur tangan ajaib Allah demi umat-Nya.



TIP #24: Gunakan Studi Kamus untuk mempelajari dan menyelidiki segala aspek dari 20,000+ istilah/kata. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA