TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 30:6

Konteks
30:6 (30-7) Dalam kesenanganku 1  aku berkata: "Aku takkan goyah l  untuk selama-lamanya!"

Mazmur 105:15

Konteks
105:15 "Jangan mengusik s  orang-orang yang Kuurapi 2 , dan jangan berbuat jahat kepada nabi-nabi-Ku! t "

Mazmur 119:49

Konteks
119:49 Ingatlah firman w  yang Kaukatakan kepada hamba-Mu, oleh karena Engkau telah membuat aku berharap. x 

Mazmur 132:2

Konteks
132:2 bagaimana ia telah bersumpah kepada TUHAN, telah bernazar kepada Yang Mahakuat dari Yakub: j 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[30:6]  1 Full Life : DALAM KESENANGANKU.

Nas : Mazm 30:7

Karena merasa aman di dalam kemakmurannya, pemazmur beranggapan bahwa kekayaan dan keberhasilannya menjadikannya demikian kuat sehingga tidak ada yang dapat menghancurkan kesenangannya. Lalu Allah menarik tangan-Nya yang melindungi serta mendatangkan kesusahan dan ketidakberdayaan yang serius dalam kehidupannya, hingga menyebabkan dia menyadari kebutuhan akan perhatian dan kehadiran Allah yang terus-menerus (ayat Mazm 30:9-11). Semua orang percaya yang merasa aman di dalam dirinya, yang bersandar kepada hal-hal duniawi, dan tidak memberikan tempat utama kepada Allah dan kerajaan-Nya dalam hidup mereka, diingatkan oleh kata-kata mazmur ini.

[105:15]  2 Full Life : JANGAN MENGUSIK ORANG-ORANG YANG KUURAPI.

Nas : Mazm 105:15

Di dalam konteks ini, orang-orang yang diurapi adalah Abraham, Ishak, Yakub (dengan nama barunya, Israel), dan Yusuf (ayat Mazm 105:9-10,17); akan tetapi, kita tidak boleh menyimpulkan dari ayat ini bahwa kita harus memperhatikan setiap orang yang mengaku diurapi.



TIP #26: Perkuat kehidupan spiritual harian Anda dengan Bacaan Alkitab Harian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA