TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 27:10

Konteks
27:10 Sekalipun ayahku dan ibuku meninggalkan aku, namun TUHAN menyambut aku.

Mazmur 33:19

Konteks
33:19 untuk melepaskan jiwa mereka dari pada maut p  dan memelihara hidup mereka pada masa kelaparan. q 

Mazmur 54:4

Konteks
54:4 (54-6) Sesungguhnya, Allah adalah penolongku 1 ; q  Tuhanlah yang menopang r  aku.

Mazmur 78:72

Konteks
78:72 Ia menggembalakan mereka dengan ketulusan hatinya, s  dan menuntun mereka dengan kecakapan tangannya.

Mazmur 121:3-4

Konteks
121:3 Ia takkan membiarkan kakimu goyah, Penjagamu tidak akan terlelap. 121:4 Sesungguhnya tidak terlelap dan tidak tertidur Penjaga h  Israel.

Mazmur 121:8

Konteks
121:8 TUHAN akan menjaga keluar masukmu 2 , dari sekarang sampai selama-lamanya. l 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[54:4]  1 Full Life : ALLAH ADALAH PENOLONGKU.

Nas : Mazm 54:6

Mazmur ini merupakan doa yang cocok bagi orang percaya yang menghadapi bahaya atau terancam bencana. Pemazmur berseru minta tolong, dan mengharapkan bahwa Allah menanggapi dengan kuasa-Nya yang menyelamatkan, membebaskan dan menyembuhkan. Dewasa ini Tuhan mengutus Roh Kudus untuk menjadi penolong kita di bumi dan memelihara jiwa kita

(lihat cat. --> Yoh 14:16).

[atau ref. Yoh 14:16]

[121:8]  2 Full Life : MENJAGA KELUAR MASUKMU.

Nas : Mazm 121:8

Nas ini dapat diterapkan baik kepada kehidupan Kristen sejak kelahiran rohani hingga kita meninggalkan dunia maupun kepada kehidupan jasmaniah kita ketika ke luar untuk bekerja setiap hari dan pulang untuk istirahat. Allah akan memelihara kita; Dialah penjaga kita senantiasa.



TIP #16: Tampilan Pasal untuk mengeksplorasi pasal; Tampilan Ayat untuk menganalisa ayat; Multi Ayat/Kutipan untuk menampilkan daftar ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA