TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 25:1

Konteks
Yehuda akan dibuang ke Babel tujuh puluh tahun lamanya
25:1 Firman yang datang kepada Yeremia tentang segenap kaum Yehuda dalam tahun keempat pemerintahan Yoyakim i  bin Yosia, raja Yehuda, yaitu dalam tahun pertama pemerintahan Nebukadnezar 1 , j  raja Babel.

Yeremia 35:1-2

Konteks
Kesetiaan orang-orang Rekhab
35:1 Firman yang datang dari TUHAN kepada Yeremia di zaman Yoyakim g  bin Yosia, raja Yehuda, bunyinya: 35:2 "Pergilah kepada kaum orang Rekhab 2 , h  bicaralah dengan mereka dan bawalah mereka ke rumah TUHAN, ke dalam salah satu kamar, i  kemudian berilah mereka minum anggur!"

Kisah Para Rasul 24:1-2

Konteks
Paulus di hadapan Feliks
24:1 Lima hari kemudian datanglah Imam Besar Ananias v  bersama-sama dengan beberapa orang tua-tua dan seorang pengacara bernama Tertulus. Mereka menghadap wali negeri w  dan menyampaikan dakwaan x  mereka terhadap Paulus. 24:2 Paulus dipanggil menghadap dan Tertulus mulai mendakwa dia, katanya: "Feliks yang mulia, y  oleh usahamu kami terus-menerus menikmati kesejahteraan, dan oleh kebijaksanaanmu banyak sekali perbaikan yang telah terlaksana untuk bangsa kami.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[25:1]  1 Full Life : TAHUN PERTAMA PEMERINTAHAN NEBUKADNEZAR.

Nas : Yer 25:1

Tahun ini ialah 605 SM, tanggal yang penting karena masa pemerintahan Nebukadnezar menandai dimulainya empat kerajaan berturut-turut yang akan menguasai dunia (lih. Dan 2:7).

[35:2]  2 Full Life : KAUM ORANG REKHAB.

Nas : Yer 35:2

Orang-orang ini adalah suku pengembara yang berkerabat dengan suku Keni dan Yitro, mertua Musa (bd. Hak 1:16; 1Taw 2:55). Leluhur mereka, Yonadab (bd. 2Raj 10:15-27), telah memerintahkan anak-anaknya lebih dari dua ratus tahun sebelumnya agar jangan minum anggur jenis apa pun, jangan menetap dalam rumah yang permanen, dan jangan bercocok tanam. Sebagai gantinya, mereka harus hidup mengembara dan memelihara ternak. Allah menyuruh Yeremia menguji suku Rekhab ini untuk menekankan kesetiaan mereka kepada leluhur mereka sebagai perbandingan dengan ketidaksetiaan Yehuda kepada Allahnya. Semua ini terjadi di hadapan bangsa itu di rumah Tuhan.



TIP #01: Selamat Datang di Antarmuka dan Sistem Belajar Alkitab SABDA™!! [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA