TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ester 5:7-12

Konteks
5:7 Maka jawab Ester: "Permintaan dan keinginan hamba ialah: 5:8 Jikalau hamba mendapat kasih q  raja, dan jikalau baik pada pemandangan raja mengabulkan permintaan serta memenuhi keinginan hamba, datang pulalah kiranya raja dengan Haman ke perjamuan r  yang akan hamba adakan bagi raja dan Haman; maka besok akan hamba lakukan yang dikehendaki raja."
Haman menyuruh mendirikan tiang penyulaan untuk Mordekhai
5:9 Pada hari itu keluarlah Haman dengan hati riang dan gembira; tetapi ketika Haman melihat Mordekhai ada di pintu gerbang istana raja, tidak bangkit dan tidak bergerak menghormati dia, maka sangat panaslah s  hati Haman kepada Mordekhai. t  5:10 Tetapi Haman menahan hatinya, lalu pulanglah ia ke rumahnya dan menyuruh datang sahabat-sahabatnya dan Zeresh, u  isterinya. 5:11 Maka Haman menceriterakan v  kepada mereka itu besarnya kekayaannya, banyaknya anaknya laki-laki, w  dan segala kebesaran yang diberikan raja kepadanya serta kenaikan pangkatnya di atas para pembesar dan pegawai raja. 5:12 Lagi kata Haman: "Tambahan pula tiada seorangpun diminta oleh Ester, sang ratu, untuk datang bersama-sama dengan raja ke perjamuan yang diadakannya, kecuali aku; x  dan untuk besokpun aku diundangnya bersama-sama dengan raja.


TIP #35: Beritahu teman untuk menjadi rekan pelayanan dengan gunakan Alkitab SABDA™ di situs Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA