TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Bilangan 21:23-25

Konteks
21:23 Tetapi Sihon tidak mengizinkan orang Israel berjalan melalui daerahnya, l  bahkan ia mengumpulkan seluruh laskarnya, lalu keluar ke padang gurun menghadapi orang Israel, dan sesampainya di Yahas m  berperanglah ia melawan orang Israel. n  21:24 Tetapi orang Israel mengalahkan dia dengan mata pedang o  dan menduduki negerinya p  dari sungai Arnon sampai ke sungai Yabok, q  sampai kepada bani Amon, r  sebab batas daerah bani Amon itu kuat. 21:25 Dan orang Israel merebut segala kota itu, lalu menetaplah s  mereka di segala kota orang Amori, t  di Hesybon u  dan segala anak kotanya.

Yosua 24:8-11

Konteks
24:8 Aku membawa kamu ke negeri orang Amori t  yang diam di seberang sungai Yordan, dan ketika mereka berperang melawan kamu, mereka Kuserahkan ke dalam tanganmu, sehingga kamu menduduki negerinya, u  sedang mereka Kupunahkan dari depan kamu. 24:9 Ketika itu Balak bin Zipor, v  raja Moab, bangkit berperang melawan orang Israel. Disuruhnya memanggil Bileam bin Beor w  untuk mengutuki kamu. x  24:10 Tetapi Aku tidak mau mendengarkan Bileam, sehingga iapun memberkati kamu. y  Demikianlah Aku melepaskan kamu dari tangannya. 24:11 Setelah kamu menyeberangi sungai Yordan z  dan sampai ke Yerikho, a  berperanglah melawan kamu warga-warga kota Yerikho, orang Amori, orang Feris, b  orang Kanaan, orang Het, orang Girgasi, orang Hewi dan orang Yebus, c  tetapi mereka itu Kuserahkan ke dalam tanganmu. d 

Mazmur 78:55

Konteks
78:55 dihalau-Nya bangsa-bangsa q  dari depan mereka, dibagi-bagikan-Nya kepada mereka tanah pusaka r  dengan tali pengukur, dan disuruh-Nya suku-suku Israel mendiami kemah-kemah mereka itu.


TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA